Liputan6.com, Jakarta - Mantan istri Sule sekaligus ibunda Rizky Febian, Lina, meninggal dunia pada Sabtu dini hari, (4/1/2020). Beredar kabar, Lina berpulang karena serangan jantung. Melansir dari laman Living Health Works, Sabtu (4/1/2020), rangkaian studi menunjukkan risiko serangan jantung melonjak pada masa liburan akhir dan awal tahun.
Fenomena ini acap kali disebut sebagai Christmas Coronary atau Happy New Year Heart Attack. Bukan tanpa sebab, kontrol yang kendur dalam mengelola gaya hidup sehat selama musim liburan jadi biang kerok di balik meningkatnya risiko penyakit bisa berujung kematian tersebut.
Advertisement
Baca Juga
Disebutkan, gaya hidup kurang sehat, terlebih dalam kondisi tubuh sedang tak memungkinkan, bisa menyebabkan inflamasi arteri berujung pada kemungkinan serangan jantung. Kebanyakan pasien dikatakan juga terserang diabetes dan tekanan darah tinggi dalam kasus ini.
Karenanya, menjaga pola hidup sehat dengan tetap menyeimbangkan konsumsi makanan bergizi, istirahat cukup, bahkan berolahraga sangat disarankan, tak terkecuali di masa liburan awal tahun seperti sekarang.
Pasal, serangan jantung dan gangguan jantung lain merupakan penyakit yang sangat mungkin dicegah dengan melakukan beberapa tindakan preventif.
Â
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Menghindari Deretan Kebiasaan Buruk
Terdapat beberapa kebiasaan buruk yang harus ditinggalkan untuk memperkecil risiko serangan jantung. Mereka adalah merokok, makan secara berlebihan, apalagi dengan menu tak terkontrol, di mana masa liburan sering kali dimanfaatkan sebagai momen ngidam makan makanan kurang sehat secara terus-menurus.
Kemudian, lepas kontrol akan konsumsi gula, konsumsi alkohol secara berlebihan, jam istirahat berantakan, dan mengacuhkan beberapa gejala serangan jantung yang sebenarnya sudah ditampakkan tubuh.
Gejalanya itu sendiri bisa bermacam-macam, termasuk merasa nyeri dibagian dada yang dapat menjalar ke bagian leher, rahang, lengan, atau punggung, lalu, sesak napas, keringat dingin, pusing, gangguan pencernaan, seperti mual, muntah, atau sakit perut, merasa sangat gelisah dan cemas, serta penurunan kesadaran.
Advertisement