Liputan6.com, Jakarta - Cuaca dingin kadang mengundang lapar atau sekadar iseng untuk makanan atau minuman manis pengisi perut. Cokelat panas bisa jadi alternatif asupan kebutuhan manis yang menghangatkan.
Tak hanya anak-anak, orang dewasa juga banyak yang menggemari minuman ini. Apalagi, cokelat bisa dikreasikan dengan beragam bahan, termasuk jahe. Selain manis, akan ada sensasi hangat jahe yang menghangatkan tubuh.
Dilansir dari @endeus.tv, Minggu 26 Januari 2020, berikut resep kreasi cokelat dengan jahe.
Advertisement
Baca Juga
Bahan:
350 ml air
8 cm jahe, kupas kulit, memarkan
2 bungkus cokelat bubuk instan
Pelengkap:
Whipping cream, secukupnya
Saus karamel siap pakai, secukupnya
Simak Video PIlihan di Bawah Ini:
Cara Membuat
1. Masak air dan jahe hingga mendidih. Angkat, saring.
2. Campurkan air rebusan jahe dan cokelat bubuk, aduk hingga rata.
3. Tuang ke dalam gelas saji.
4. Tambahkan whipping cream dan saus karamel di atasnya.
5. Cokelat panas dengan jahe siap disajikan. (Adhita Diansyavira)
Advertisement