Sukses

Manfaat Berjemur bagi Tubuh di Masa Pandemi Corona COVID-19

Berjemur jadi trend di kalangan pesohor di Tanah Air saat pandemi corona COVID-19. Apa manfaatnya?

Liputan6.com, Jakarta - Berjemur jadi aktivitas yang digemari banyak orang saat pandemi corona COVID-19. Sejumlah pesohor di Tanah Air membagikan potret saat sedang berjemur di tengah terik matahari, seperti Via Vallen.

"Buat temen temen yg mau IMMUNE BOOSTER GRATIS!!kalian bisa berjemur setiap hari, jam 10 pagi selama 15 menit aja," kata Via Vallen melalui akun Instagram pribadinya, Kamis, 26 Maret 2020.

Via menulis, semakin banyak kulit yang terpapar sinar matahari, hasilnya semakin bagus. Berjemur di bawah sinar matahari, lanjut Via, pada jam 10 akan membawa ultraviolet B bekerja sama dengan kolesterol yang ada di bawah permukaan kulit kita untuk membentuk vitamin D3.

"Vitamin D ini adalah sumber kekebalan tubuh manusia yang bisa mencegah kanker dan mencegah penyakit auto imun," jelas penyanyi ini.

Kalau kekebalan tubuh meningkat, maka virus tidak akan mudah masuk ke tubuh kita.

"Ayooo ajak semua orang tersayang kalian buat berjemur setiap hari, jam 10 pagii. Cuma 15 menit cukup, banyak manfaatnya dan ga bikin gosong ♥️," sambung Via Vallen.

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Raffi Ahmad dan Keluarga

Pesohor lain yang juga berjemur adalah Raffi Ahmad bersama Nagita Slavina dan Rafathar. Mereka sengaja berjemur di rumah mereka.

"Jemuran ☀️ Semangat untuk hidup sehat ❤️ #dirumahaja," tulis Raffi sebagai keterangan potret.

Raffi tampak mengenakan kaus merah, sedangkan Nagita mengenakan baju biru dan topi hitam. Sementara Rafathar bertelanjang dada.

Dari potret yang dibagikan, mereka tampak menikmati hangatnya sinar matahari.

"Jemuran kayak di pantai. Pas kena sinar matahari," kata Raffi dalam video.

3 dari 3 halaman

Saksikan video pilihan di bawah ini :