Liputan6.com, Jakarta - Penyebaran corona Covid-19 telah meluas dan berdampak pada seluruh aspek sosial, ekonomi, kesehatan, serta kesejahteraan masyarakat di Indonesia. Pada 11 Maret 2020, World Health Organization (WHO) telah menyatakan Corona Virus Diseases (COVID-19) sebagai Global Pandemic.
Perkembangan ini membawa keadaan darurat bencana wabah penyakit akibat COVID-19 yang perlu diantisipasi dan diputus rantai penyebarannya.
Menyadari kondisi ini sebagai hal yang utama maka sebagai bentuk dukungan, Perhimpunan Perusahaan dan Asosiasi Kosmetika (PPA Kosmetika) Indonesia beserta seluruh anggotanya turut memberikan bantuan bagi masyarakat melalui PPA Kosmetika Indonesia Peduli.
Advertisement
Baca Juga
Bantuan ini diberikan dalam rangka Program Penyelengaraan Tanggung Jawab Sosial Perusahaan atau Corporate Social Responsibility (CSR) sebagai upaya percepatan pemutusan rantai Covid-19.
PPA Kosmetika Indonesia merupakan organisasi yang dibentuk untuk menjadikan bidang kosmetika dapat berperan dalam meningkatkan perekonomian Indonesia dan kemudahan bagi anggota PPA Kosmetika dalam mengembangkan usahanya secara berkesinambungan.
Dan pada saat ini berkontribusi dalam memproduksi hand sanitizer dan produk-produk yang dapat membantu memutuskan rantai penyebaran Covid-19. Perhimpunan yang terdiri dari 174 usaha kosmetika lokal Nasional Indonesia aktif mendukung program pemerintah dalam mencegah penyebaran Covid-19.
PPA Kosmetika Indonesia Peduli memberikan bantuan berupa 60 liter liquid handwash, 524 liter hand sanitizer dan 2000 batang sabun,. Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Harian PPA Kosmetika Indonesia, Kusuma Anjani kepada Deputi Bidang Logistik dan Peralatan BNPB, Dra. Prasinta Dewi, M.A.P di Kantor Badan Nasional Pencegahan Bencana (BNPB), pada Selasa, 14 April 2020 di Jakarta.
Menurut Kusuma Anjani, PPAK merupakan organisasi pelaku usaha bidang kosmetika bekerja sama untuk membantu memutus rantai persebaran Covid-19 dengan menyalurkan bantuan APD, hand sanitizer, sabun dan sembako.
“Hal ini sudah menjadi bagian tanggung jawab sosial kami dimana kami ingin berbagi dengan mereka yang membutuhkan. Ini juga merupakan wujud solidaritas sekaligus dukungan kepada tim yang berada di garda paling depan,” terang Kusuma Anjani.
“PPA Kosmetika berkomitmen memberikan dukungan kepada tim Gugus Tugas serta tim medis yang telah berjuang di garda terdepan untuk penanganan pandemi Covid-19 ini dengan membantu penyediaan produk-produk yang dibutuhkan oleh para petugas medis dan masyarakat,” lanjutnya.
Ketua Umum PPA Kosmetika Indonesia, Solihin Sofian juga menjelaskan bahwa, PPA Kosmetika Indonesia Peduli menjadi salah satu bentuk nyata PPAK Indonesia dalam memutus rantai COVID-19 yang tidak hanya berdampak negatif terhadap kesehatan masyarakat tetapi juga ekonomi.
“Untuk selanjutnya kami juga akan menyerahkan bantuan berupa Alat Perlindungan Diri (APD) untuk tenaga medis serta memberikan bantuan berupa makanan dan sembako di Gugus Tugas Percepatan Penanganan Virus COVID-19 Banten pada 17 April 2020 mendatang,” tuturnya.
Sementara itu, Deputi Bidang Logistik dan Peralatan Badan Nasional Penanggulangan Bencana, Dra. Prasinta Dewi, M.A.P menyampaikan rasa terima kasihnya kepada PPA Kosmetika Indonesia atas bantuan ini. BNPB akan mendistribusikan bantuan ini untuk masyarakat yang membutuhkan.
"Terima kasih kepada PPA Kosmetika Indonesia sebagai perhimpunan pengusaha dan asosiasi kosmetika lokal Indonesia telah aktif mendukung program pemerintah dalam mencegah penyebaran COVID-19. Bantuan ini akan kami distribusikan kembali pada masyarakat Indonesia yang membutuhkan," kata Prasinta di Graha BNPB.
Kusuma Anjani menambahkan, PPA Kosmetika Indonesia sangat mengapresiasi rekan-rekan BNPB yang menjadi bagian Gugus Tugas Percepatan Penanganan Virus Covid-19.