Liputan6.com, Jakarta - Di usianya yang telah menginjak 11 tahun, PT. Cultureroyale Indonesia atau Culture Royale Group (@cultureroyalegroup), perusahaan F&B and Hospitality ini terus berinovasi.
Hal itu perlu dilakukan agar tetap dapat melayani ribuan kliennya dan menjangkau pasar yang lebih luas lagi ditengah pandemi corona Covid-19.
Di awal Juni ini manajemen Culture Royale Group kembali membuat strategi untuk mengembangkan bisnisnya dan memilih untuk memasuki segmen restoran cepat saji dengan meluncurkan brand terbaru yaitu Bakso Panglima (@baksopanglima).
Advertisement
Baca Juga
Bakso Panglima (@baksopanglima) yang merupakan “Markasnya Bakso Hercules dan Nuklir” hadir untuk memenuhi permintaan masyarakat Indonesia dari berbagai kalangan yang sangat menyukai bakso dengan harga yang sangat terjangkau.
Disajikan dengan kualitas terbaik dengan menggunakan seperti olahan 100% daging sapi pilihan, dicampur sayur mayur dan rempah-rempah yang diproleh dari seluruh alam Indonesia yang mashur dan kaya raya.
Diolah di dalam dapur yang menggunakan teknologi paling mutakhir. Serta menggunakan air kaldu yang direbus secara terukur. Dengan harga yang terjangkau sekitar Rp24 ribu – Rp30 ribu, Anda sudah bisa menikmati beragam mahakaryanya Bakso Panglima(@baksopanglima).
Di antaranya ada Bakso Tempur (Bakso Urat), Bakso Taktis (Bakso Halus), Bakso Selam (Bakso Telor), Bakso Hercules (Bakso Tetelan), Bakso Kompi (Bakso Campur), Bakso Granat (Bakso Mercon) dan Panser (Pangsit Serbu).
“Setelah bertahun-tahun kami melayani puluhan ribu client kami, banyak yang memuji kualitas bakso yang kami bikin sendiri untuk acara-acara mereka,” ungkap Derrick Buntaran – Managing Director PT. Cultureroyale Indonesia.
“Dengan situasi ekonomi yang membutuhkan makanan yang berkualitas tapi harga masih bersahabat, maka kami mengambil langkah untuk masuk ke segmen restoran. Kami yakin akan kualitas bakso dan kuah kami yang unik beserta signature dish kami akan bisa memuaskan pasar milenials, pekerja ataupun pencinta bakso pada umumnya,” sambungnya.
Jadi, jangan ngaku pencinta bakso kalau belum merasakan sensasi puas makan baksonya Bakso Panglima. Penasaran? Langsung saja pesan melalui lamannya di www.baksopanglima.com.