Sukses

Kisah Fira Basuki, dari Menikah di Masa Pandemi sampai Jadi Kartini yang Mengurus Masa Depan

Fira Basuki berbagi kisah perjalanannya hingga menikah dengan Nico Hermanu di tengah pandemi corona COVID-19.

Liputan6.com, Jakarta - Penulis Fira Basuki resmi mengikat janji suci pernikahan dengan Nico Hermanu pada Sabtu, 18 April 2020 di KUA Cilandak, Jakarta Selatan. Momen bahagia ini terlaksana di tengah pandemi corona COVID-19.

Melalui akun Instagram pribadi, Fira mengunggah deretan potret bahagia saat prosesi akad nikah. Penulis buku Jendela-Jendela ini tampil dalam balutan kebaya putih dengan rambut disanggul dan polesan makeup yang dikerjakan sendiri.

Mengingat pernikahan digelar di masa krisis corona, Fira dan Nico mengenakan masker putih. Pemilik nama lengkap Dwifira Maharani Basuki ini juga berbagi sepenggal kisah mengenai pertemuannya dengan Nico di masa lalu hingga kini menikah.

"Suatu hari di TK Mardi Yuana, Bogor, Nico membatin kenapa Fira, teman satu TK, mesti pindah ke Surabaya. Bertahun-tahun kemudian, Fira kembali ke Bogor. Bersekolah di SMA Regina Pacis, Bogor. Nico, si anak basket dan pencinta alam yang juga satu sekolah melihat Fira dari jauh dan wondering. Susah didekati, karena Fira punya dunia sendiri dan tertarik pada cowok lain," tulis Fira pada unggahan, 18 April 2020.

Fira melanjutkan, bertahun-tahun kemudian Nico sempat mengajaknya makan saat baru pulang kuliah dari Amerika Serikat. Masing-masing menekan rasa tertarik yang muncul.

"Lalu, 32 tahun sesudah SMA, semesta dan takdir mempertemukan Fira-Nico ketika salah seorang teman SMA kami meninggal dunia. Demi masa, Nico dan Fira bercerita hidup yang dilalui. Nico dan Satria, Fira dan Syaza dan Kiad," lanjutnya.

"Inilah kami, Alhamdulillah bersama. Bersyukur dengan segala cerita yang memperkaya. Alhamdulillah ya Allah, terima kasih atas masa dan cinta. Mohon doa restu. Serta mohon maaf karena PSBB kami menikah di KUA hanya keluarga inti dengan pembatasan. Doa baik, berbalik baik. Terima kasih!❤❤❤," tutup Fira Basuki.

2 dari 3 halaman

Kartini yang Mengurus Masa Depan

Setelah resmi menikah pada 18 April 2020, Fira Basuki membagikan unggahan potret bersama keluarga yang bertepatan dengan Hari Kartini. "[Renungan Pagi] Kartini Yang Mengurus Masa Depan" demikian awal keterangan dari kisahnya.

Perempuan berusia 47 tahun ini menuliskan sejak menikah dengan Nico Hermanu, tugasnya bertambah di dunia. Fira semakin menyadari, alasannya masih diberi usia.

"Sebagai istri dan kini ibu untuk 3 anak: @syazacalibria, @kiadbaskoro, dan tambah titipan @satriapratamahermanu. Saya senang dan saya yakin mampu dengan bantuan Sang Maha, Allah Subhanahu wa Ta'ala," tulisnya pada 21 April 2020.

Sang penulis mengungkapkan, anak-anak adalah masa depan. Mendidik anak-anak dengan benar membuat keadaan dunia menjadi lebih baik jika setiap orangtua melakukannya.

"Orangtua di sini bukan cuma yg melahirkan, tapi bisa orang yang melindungi hidupnya. Mas Satria, Mami bukan ibu kandungmu, tapi Mami akan sayang padamu sepenuh hati dan janji tak pilih kasih. Mami yakin Kakak Syaz dan Adek Kiad senang ada anak laki-laki di rumah. Kamu pasti akan jadi pria kebanggaan," lanjutnya.

"Tiada yang tak mungkin di mata Allah. Perempuan berkarier, bersuami, membesarkan anak-anak bisa dengan bantuanNya. Dan Ibu Kartini bahkan memberikan nyawanya untuk kelahiran anak prianya ke dunia. Yang penting, jangan mengeluh dan meresahkan masa depan. Cheers to all Perempuan Indonesia ❤," tutupnya.

3 dari 3 halaman

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini: