Liputan6.com, Jakarta - Kate Middleton tampil perdana dalam kunjungan publik setelah lockdown Inggris berlaku pada pertengahan Maret. Duchess of Cambridge kedapatan mengunjungi taman central di Fakenham dekat kediamannya, Anmer Hall, tempat ia, Pangeran William, dan ketiga anak mereka melakukan swakarantina.
Mengutip laman People, Sabtu (20/6/2020), sementara Pangeran William melakukan kunjungan ke toko roti dekat King's Lynn, kedua kesempatan ini dimanfaatkan pasangan Cambridge untuk bantu mendorong bisnis lokal yang baru saja kembali diizinkan beroperasi sejak beberapa waktu lalu.
Advertisement
Baca Juga
Pada kunjungan ke taman central, Kate tampil dengan busana super santai. Ibu tiga anak tersebut tampak mengenakan kemeja lengan panjang berwarna biru muda dipadankan rompi senada dengan celana panjang yang dipakai.
Menata rambut panjangnya jadi kuncir setengah, seperti biasa, Kate Middleton hanya memulas natural makeup untuk melengkapi tampilan. Sebagai penutup kesan kasual dari head to toe, perempuan 38 tahun tersebut memakai sneakers.
Dalam kunjungan tersebut, Kate Middleton bertemu pemilik dan karyawan kebun untuk mendengar protokol apa yang mereka terapkan guna kembali membuka usaha dengan aman. Bisnis keluarga ini diketahui tutup selama tujuh minggu sebelum kembali buka pada pertengahan Mei.
Â
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Kompak dengan Pangeran William
Sedangkan, Pangeran William menyambangi Smiths the Bakers pada Jumat pagi, 19 Juni 2020 setelah bisnis tersebut tutup selama 11 minggu. Pada kesempatan itu, ia berbincang tentang bagaimana pandemi berdampak pada sekian banyak bisnis keluarga.Â
Kakak Pangeran Harry ini juga mendapat cerita bagaimana bisnis beradaptasi selama toko mereka tutup, yakni memanfaatkan jasa layanan antar makanan. Juga, banting setir dengan menjual bahan baku pembuat roti, seperti tepung dan gula.
Kunjungan publik terakhir Kate Middleton sebelum lockdown tercatat pada 19 Maret saat bersama Pangeran William mengunjungi pusat layanan telepon London Ambulance Service di Croydon, London, untuk menyemangati para petugas medis.
Sebelum menyambangi bisnis keluarga, kunjungan pertama Pangeran William telah berlangsung awal minggu ini saat menyambangi stasiun ambulans demi memberi penghormatan pada pekerja kondisi darurat yang menjalani tanggung jawab tak mudah beberapa bulan terakhir.
Advertisement