Liputan6.com, Jakarta - Kecantikan dengan segala nuansanya selalu jadi bagian dari dunia Selena Gomez. "Terlibat di berbagai aspek industri, sangat menyenangkan bermain dengan (kecantikan) karena itu melahirkan karakter dalam kondisi tertentu, menciptakan sesuatu yang ajaib," katanya dilansir dari laman Vogue, Jumat (4/9/2020).
Menjelaskan peluncuran lini produk kecantikannya, Rare Beauty, Gomez mengatakan sangat terlibat dalam keseluruhan proses karena sangat peduli dengan kesehatan mental. "Saya percaya ini adalah bagian dari kepercayaan diri Anda, ini adalah bagian dari cara Anda memandang diri sendiri," imbuh penyanyi yang baru saja merilis lagu kolaborasi dengan BLACKPINK tersebut.
Pada akhir musim panas di rumahnya di Los Angeles, Gomez mengajak Vogue melihat bagaimana ia merias diri. Termasuk di dalamnya adalah trik membuat riasan cat eye, juga menciptakan kembali deep fuchsia lip yang tampak di video musik Ice Cream.
Advertisement
Baca Juga
Dari perspektif Selena Gomez, tak ada jalan pintas. Hasil akhir makeup menawan yang awet seharian dimulai dari dedikasi rutin mengaplikasikan skincare. "Saat merawat kulit Anda, Anda juga merawat tubuh, pikiran, dan jiwa Anda. Saya pikir semuanya terhubung," ungkapnya.
Sebagai figur yang berjuang melawan jerawat, Gomez melihat langsung korelasi antara stres dan breakout. Setelah membersihkan wajah, mantan artis cilik Disney ini mengaplikasikan pelembap ke wajahnya, ditambah sunscreen.
"Saya suka memakai tabir surya, bukan hanya karena penting untuk menjaga kulit, tapi saya mengidap Lupus. Jadi, berada di bawah sinar matahari agak sulit bagi saya," ujar Selena Gomez.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Sentuhan Akhir Makeup
Skincare routine selesai, Selena Gomez kemudian memakai dan meratakan Rare Beauty Touch Weightless Foundation. Disambung pemakaian concealer dengan shade lebih terang di bagian bawah kedua matanya.
Riasan ini disempurnakan dengan tambahan rosy Soft Pinch Liquid Blush di bagian atas pipi, disusul pemakaian Hoola Matte Bronzer keluaran Benefit. Beralih ke bagian mata yang jadi titik tak kalah penting dari keseluruhan wajah.
Dengan liquid eyeliner favorit, Gomez mendemonstrasikan go-to eyeliner hack-nya. Pertama, lihat ke arah cermin dan tempatkan ujung eyeliner di atas pupil pada garis bulu mata atas, dan tarik ke luar. Bentuk pola sebelum mengisinya. Makeup ini pun ditutup dengan pemakaian highlighter dan lipstik.
"Saya percaya makeup harus jadi (aksesori) untuk melengkapi kecantikan diri Anda, ”kata Gomez. “Saya berpikir bahwa Anda istimewa, Anda seharusnya jadi diri Anda sendiri. Saya telah bertemu ribuan orang dalam hidup saya dan saya berharap mereka dapat melihat apa yang saya lihat dari mereka."
Advertisement