Sukses

Pola Ternak Modern Solusi Riyadh Aqiqah Bertahan di Tengah Pandemi

Selain menghemat anggaran, ternak modern juga tidak membuang waktu dan tenaga seperti pola ternak tradisional.

Liputan6.com, Jakarta – Agar bisa bertahan di masa pandemi corona Covid-19 ini, pengusaha dituntut untuk lebih inovatif terhadap bisnisnya. Sebab, pandemi membuat perekonomian menurun baik di pemerintahan maupun masyarakat luas.

Para pengusaha harus pandai menekan anggaran namun tetap menghasilkan keuntungan. Seperti yang dilakukan oleh para peternak kambing, mereka memiliki cara untuk menekan anggaran dengan pola ternak modern.

Dengan begitu, bisnis mereka bisa tetap bertahan di masa pandemi Covid-19 ini. Riyadh Aqiqah menjadi salah satu layanan jasa aqiqah yang menerapkan pola ternak modern. Maka tak heran jika usahanya di tengah pandemi Covid-19 tetap stabil. Mereka masih memiliki kambing-kambing dengan kualitas baik.

"Riyadh Aqiqah bisa bertahan karena sudah menggunakan pola ternak modern, yang mana itu menekan biaya operasional," kata owner Riyadh Aqiqah, Ardian Karunia dalam keterangan tertulis, Selasa (29/9).

Dalam hal ini, pola ternak modern meliputi beternak dengan menggunakan managemen peternakan yang baik dari segi desain kandang, pemilihan pakan, pola pemeliharaan dan lainnya.

Selain menghemat anggaran, ternak modern juga tidak membuang waktu dan tenaga seperti pola ternak tradisional untuk mencari rumput. 

"Pola ternak modern enggak cuma efisien biaya, tapi juga waktu, tenaga kerja, pakan dan manajemen pengelolaan. Makannya, lagi pandemi gini aqiqah kami alhamdulillah baik-baik saja," lanjut Ardian.

Sedangkan pakan kambing modern, khusus penggemukan dapat menggunakan hijauan konsentrat, pakan fermentasi atau pakan komplit (complete feed) yang berguna sebagai pengganti makanan ternak (PMT). Sementara kombinasi pakan kambing yang terbaik adalah fermentasi dan konsentrat. 

Pakan kambing modern ini mengandung kebutuhan protein dan serat yang akan membuat kambing menjadi gemuk. Itulah mengapa, ternak kambing di Riyadh Aqiqah terjamin kesehatan dan gizinya.

Untuk kandang kambing modern sendiri tidak terlalu besar, bahkan sangat efisien. Dengan begitu, biaya yang dikeluarkan tidak terlalu tinggi serta menghemat ruang yang ada. Kandang kambing modern biasanya berukuran 3x1,5 meter untuk 10 ekor kambing.

Minimnya ukuran kandang modern, mengharuskan kandang dibersihkan secara rutin dari segala aspeknya, seperti lantai kandang, wadah pakan kambing serta segera lakukan perbaikan ketika mendapati kerusakan pada kandang. Di website resmi riyadhaqiqah.net terdaftar potret peternakan Aqiqah Riyadh, silakan kunjungi untuk mengetahui konsisi lapangan.