Sukses

Sosok Arnold Teja, Fashion Blogger dan Model yang Mirip Aktor Korea

Kesempatan untuk menjadi model di salah satu majalah memang menjadi berkah buat Arnold.

Liputan6.com, Jakarta – Bagi pecinta fashion pasti sudah tidak asing lagi dengan sosok Arnold Teja, seorang fashion dan lifestyle blogger yang belakangan cukup menarik perhatian.

Arnold kerap memberikan inspirasi bagi para follower-nya dalam kepiawaiannya dalam memadu padankan pakaian, yang didukung dengan foto-fotonya yang sangat terkurasi dengan baik melalui akun Instagram-nya @arnoldteja dan juga blognya di www.arnoldteja.com.

Karir Arnold sebagai fashion blogger ditekuni sejak tahun 2011, saat usianya menginjak 15 tahun. Dari blog, dirinya mendapat tawaran untuk menjadi model di salah satu majalah.

Ia melanjutkan kuliah jurusan desain grafis dan lulus pada tahun 2017. Dari situlah ia menekuni pekerjaannya sampai sekarang ini sebagai graphic designer, fashion blogger dan model. Punya paras yang tampan dan tubuh tinggi ideal, tak heran jika Arnold memiliki banyak penggemar.

Kesempatan untuk menjadi model di salah satu majalah memang menjadi berkah buat Arnold, pengalaman tersebut menjadi gerbang pembuka dirinya untuk terjun ke dunia entertain.

Meski pada awalnya Arnold mengaku sempat tak percaya diri, namun berkat kerja kerasnya, ia pun sempat beberapa kali menjadi bintang iklan produk ternama. Menurut Arnold, konsistensi dan kualitas yang tinggi merupakan kunci agar dapat bertahan di era yang serba digital ini.

"Awalnya tidak pernah terpikir untuk menjadi model dan tidak pernah belajar modeling juga, tapi saya beranikan diri untuk menambah pengalaman, walaupun saya pemalu banget, tidak pede pada saat itu. Tapi sekarang, seiring berjalannya waktu banyak ketemu orang-orang, jadi banyak belajar dan percaya diri mulai bertambah," paparnya.

Arnold sendiri dalam kesehariannya menyukai model baju minimalis dengan sedikit twist. Namun, tetap saja meski tampil dengan pakaian yang simple, Arnold masih terlihat 'kece'.

Bahkan tak sedikit penggemarnya yang menyebut jika Arnold mirip dengan Kim Soo Hyun, pemeran Moon Gang-tae di seri Korea berjudul It's Okay to Not Be Okay.

Selama pandemi ini, Arnold lebih fokus pada pekerjaannya sebagai seorang desain grafis. Selain itu, ia juga tetap kreatif dan produktif berkarya dengan membuat konten-konten untuk Instagram pribadinya.

"Saya pribadi yang cukup bosenan, jadi saya harus mencari kegiatan-kegiatan baru untuk explore, apalagi disaat harus stay at home. Saya sangat suka menonton film, baru-baru ini mencoba untuk memasak resep baru yang sebelumnya belum pernah coba," ungkapnya.

Mengenai penampilannya yang super kece dan fashionable, ternyata dalam gaya berbusana Arnold mengaku inspirasinya bisa datang dari mana saja! Bahkan termasuk dari orang-orang yang ia temui di jalan.

"Saya tidak punya figur panutan yang spesifik, biasanya inspirasi datang darimana saja, bisa dari majalah, hingga orang-orang yang saya temu di jalan. Tapi saya punya beberapa designer favorit yang menjadi acuan saya dalam bergaya," pungkasnya.

Video Terkini