Liputan6.com, Jakarta - Produk kecantikan masih terus berkembang. Meski pandemi Covid-19 membatasi pergerakan, minat konsumen Indonesia untuk mempercantik diri tidak pernah menurun. Bahkan, transaksi belanja kategori kecantikan di sebuah situs belanja online meningkat hampir dua kali lipat pada November 2020 dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.
Lonjakan transaksi itu juga menaikkan rezeki label kecantikan lokal. Ada tiga produk kecantikan yang paling dicari konsumen Indonesia dalam beberapa waktu terakhir.
Advertisement
Baca Juga
"Serum wajah lokal, krim, dan pembersih wajah menjadi produk yang paling banyak dicari di Tokopedia belakangan ini," kata Beauty, Health and Personal Care Category Development Senior Lead Tokopedia, Jessica Gunawan, dalam rilis yang diterima Liputan6.com, Senin, 14 Desember 2020.
Data internal Tokopedia di sisi lain menunjukkan bahwa transaksi kategori Perawatan Tubuh juga meningkat, bahkan angkanya lebih tinggi, yakni hampir 2,5 kali lipat. Berbagai peningkatan ini, kata Jessica, turut didorong oleh berbagai kolaborasi yang dilakukan Tokopedia bersama para mitra strategis, termasuk pemerintah dan para pegiat usaha di Indonesia, seperti Semasa di Tokopedia dan Tokopedia Beauty Awards.
"Melalui ajang seperti ini, kami ingin mengajak lebih banyak masyarakat untuk bangga dan memakai produk lokal," ujar Jessica.
Ia juga berharap akan lebih banyak pegiat usaha lokal di bidang kecantikan dan perawatan tubuh yang memanfaatkan platform digital untuk terus beradaptasi dengan perkembangan era, khususnya pandemi, dan akhirnya merajai negeri sendiri. Mia Emilya, pemilik Aubree Skin, adalah contoh kreator lokal produk perawatan wajah yang sukses berbisnis daring. Bergabung dengan Tokopedia pada Mei 2020, Aubree Skin telah menjual lebih dari 20 ribu produk.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Produk Lokal Makin Bersaing
Tak hanya Tokopedia yang mengeluarkan hasil risetnya, Sociolla selaku perusahaan beauty-tech juga mengumumkan 24 dari 120 produk kecantikan dan perawatan yang paling diminati sepanjang 2020. Hasil didapat melalui voting para pecinta produk kecantikan di ajang Sociolla Award 2020 yang dilakukan di sociolla.com pada periode 2 November--6 Desember 2020.
Lewat ajang tersebut, pihaknya ingin mengapresiasi sederet mitra label kecantikan, baik lokal maupun internasional. Ajang itu juga dimanfaatkan untuk menghimpun masukan dari para konsumen untuk peningkatan kualitas produk kecantikan dan layanan ke depan.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada pelanggan setia yang telah ikut berpartisipasi dalam menentukan produk-produk favorit dan terbaik yang bisa menjadi inspirasi dan referensi buat para beauty enthusiast akan produk-produk perawatan diri dan kecantikan," kata co-Founder dan Chief Marketing Officer Social Bella Indonesia Chrisanti Indiana, dalam keterangan tertulis kepada Liputan6.com.
Dari 24 kategori yang tersedia, 12 di antaranya disabet oleh produk lokal. Hal tersebut mencerminkan bahwa kualitas label lokal tak kalah dari brand-brand asing yang berseliweran di pasaran Indonesia. Apa saja produk lokal yang digemari para konsumen Indonesia?
Bila dipilah antara produk perawatan dan produk kecantikan, jumlah label lokal yang meraih predikat terbaik masih didominasi produk kecantikan. Tetapi, hasil survei Sociolla hampir serupa dengan hasil analisis Tokopedia, yakni serum dan sejenisnya menjadi produk lokal yang paling diminati konsumen Indonesia.
Serum terbaik, misalnya, konsumen memilih produk keluaran ElsheSkin yang mengandung bahan aktif niacinamide, hyaluronic acid, gluconoactone, dan ektrak licorice. Sementara, esens dan toner terbaik disabet produk keluaran label Avoskin. Selanjutnya, produk serum mata keluaran Lacoco didapuk menjadi produk perawatan mata terbaik versi konsumen.
Dari kategori produk kecantikan, label Dear Me Beauty menyabet dua kategori yakni pemulas bibir dan eyeliner terbaik. Sementara, ESQA menyabet eye-shadow dan blush on terbaik. Sedangkan, produk pensil alis terbaik, foundation, dan setting spray berturut-turut didapat oleh label Luxcrime, Makeup Forever, dan Studio Tropik.
Advertisement