Liputan6.com, Jakarta - Keberadaan kulkas jadi hal yang penting dalam rumah tangga. Kulkas berfungsi untuk menyimpan beragam makanan, bahan makanan mentah, minuman, hingga aneka buah. Membersihkan kulkas pun dapat ditempuh dengan beberapa cara.
Maka dari itu, menjaga kebersihan kulkas perlu dilakukan agar tetap bersih dan menghindari serangan bakteri. Pembersihan lemari es ini juga guna mencegah makanan berbau tak sedap.
Lantas, apa saja cara untuk membersihkan kulkas? Simak rangkuman selengkapnya seperti dilansir dari berbagai sumber, berikut ini.
Advertisement
Baca Juga
1. Mengosongkan kulkas
Langkah pertama yang dapat Anda lakukan adalah dengan mengosongkan isi kulkas. Anda bisa menyortir mana saja bahan makanan hingga makanan yang masih dapat disimpan dan membuang yang tak perlu atau memeriksa yang mungkin telah kedaluwarsa.
2. Membersihkan bagian dalam
Sebelum membersihkan bagian dalam kulkas, Anda dapat mencabut terlebih dahulu kabel kulkas. Setelah itu, Anda dapat membersihkan bagian dalam dengan menyemprotkan cairan pembersih ke seluruh bagian.
Kemudian, lap perlahan hingga semua noda dan kotoran hilang. Pembersihan ini juga berlaku untuk seluruh sisi agar bersih dan terhindar dari bakteri.
Anda dapat mencuci laci dan rak dan membilasnya hingga bersih. Pastikan pula tak ada lagi kotoran dan keringkan laci dan rak sebelum memasukkannya kembali ke kulkas.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
3. Disinfeksi kulkas
Disinfeksi kulkas bertujuan untuk menghilangkan bakteri. Anda dapat menggunakan campuran air dan cuka dan letakkan di botol semprot dan mulai menyemprotkannya ke area dalam kulkas.
4. Membersihkan bagian luar
Berlanjut dengan membersihkan bagian luar. Lap seluruh bagian luar kulkas yang banyak menyimpan debut dan kotoran.
Advertisement
5. Lap kemasan makanan
Sebelum memasukkan kemasan makanan ke kulkas, Anda perlu lap dengan handuk yang sudah direndam air panas. Jika proses di atas, telah dilakukan, Anda dapat kembali menyalakan kulkas.
6. Menata kemasan sesuai tempat
Agar isi kulkas terlihat lebih rapi, Anda dapat menyusun makanan hingga bahan makanan sesuai tempat. Sebaiknya, pisahkan makanan dan minuman sesuai jenisnya.
Sebut saja dengan meletakkan daging metah dalam freezer, sayur dan buah dalam laci, botol di rak tersendiri, serta telur letakkan di wadah khusus agar tetap tahan lama. Agar kulkas terhindar dari bakteri, pembersihan kulkas dapat dilakukan secara berkala. (Melia Setiawati)
Infografis Cara Aman Pesan Makanan via Online dari Covid-19
Advertisement