Sukses

5 Cara Bawa Lebih Banyak Cahaya Alami ke Dalam Rumah Anda

Paparan cahaya alami diklaim bisa meningkatkan kesejahteraan dan suasana hati pemilik ketika berada di dalam rumah.

Liputan6.com, Jakarta - Banyaknya cahaya alami yang bisa memasuki rumah dikatakan sebagai salah satu faktor pertimbangan saat membeli tempat tinggal. Ini didukung survei sebuah produsen furnitur yang mencatat bahwa 26 persen responden akan memilih cahaya alami sebagai "fitur" yang harus dimiliki di rumah.

Paparan cahaya matahari diklaim bisa meningkatkan kesejahteraan dan suasana hati pemilik ketika berada di dalam rumah. Di samping secara teknis, pencahayaan alami dapat membuat ruangan terasa lebih cerah, serta memberi kesan lapang.

Memaksimalkan kesan tersebut, seperti dirangkum dari laman House Beautiful Selasa, 23 Maret 2021, ada beberapa cara untuk memperbanyak cahaya alami masuk ke dalam rumah.

1. Memilih warna terang

Mengaplikasikan warna terang ke dinding dapat membuat ruangan terasa lebih cerah karena memantulkan cahaya alami yang masuk. Hindari penggunaan cat putih pekat pada dinding karena justru dapat menimbulkan kesan dingin pada ruangan.

Juga, bisa dengan mengecat bagian langit-langit rumah menggunakan beberapa warna lebih terang dari dinding untuk menciptakan ilusi ketinggian ruang. Memilih cat dengan lapisan satin akan membantu memantulkan cahaya lebih banyak ketimbang cat matte.

2. Pemilihan lantai

Lantai berperan sebagai reflektor cahaya. Karena itu, memilih lantai, seperti kayu, keramik, dan batu yang sudah dipoles dapat membawa lebih cahaya alami masuk ke dalam rumah.

Jika ingin menambah kesan kasual, Anda bisa menambahkan karpet dengan pilihan warna terang maupun netral, seperti abu-abu, biru muda, dan cokelat muda.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 3 halaman

3. Menaruh Tanaman Hijau

Jangan lupakan pengaruh tanaman hijau di luar rumah terhadap tingkat cahaya di dalam ruangan. Selain menambah pencahayaan alami, tanaman, termasuk tanaman merambat, yang tumbuh di sekitar pintu dan jendela dapat menambah estetika rumah Anda.

4. Membersihkan jendela

Jangan lupa membersihkan jendela secara menyeluruh untuk memastikan sebanyak mungkin cahaya dapat menembus kaca dan akhirnya masuk ke dalam rumah. Pembersihannya bisa menggunakan kain lap dan sabun khusus.

5. Menambahkan material kaca

Memasang furnitur berbahan kaca, seperti jendela dan cermin, pun bisa menambah tingkat cahaya di dalam ruangan. Selalu perhatikan pemasangan furnitur berbahan kaca dengan benar supaya tidak mudah retak. (Muhammad Thoifur)

3 dari 3 halaman

6 Tips Isolasi Mandiri di Rumah