Sukses

Rekomendasi Menu Buka Puasa, dari Donat Es Teler sampai Pizza Bumbu Padang

Menu buka puasa ini beberapa di antaranya merupakan perpaduan resep negara lain dengan cita rasa lokal.

Liputan6.com, Jakarta - Puasa Ramadan sudah setengah jalan, dan Anda mulai bingung menentukan menu berbuka? Dari sekian banyak alternatif, Anda bisa mempertimbangkan ragam produk dari sederet brand naungan PT. MAP Boga Adiperkasa (MBA).

Termasuk di dalamnya adalah Starbucks, Krispy Kreme, Cold Stone Creamery, Genki Sushi, PAUL, GODIVA, dan Pizza Marzano. "Akhir tahun ini kami akan membawa satu lagi franchise ternama ke Indonesia, tapi saya belum bisa memberi tahu apa," kata Anthony Cottan, President Director MBA, saat konferensi pers daring, Rabu, 28 April 2021.

Menyertakan diri dalam selebrasi Ramadan, setiap brand menyiapkan menu spesial. Krispy Kreme menjagokan setidaknya tiga menu, di mana terdapat perpaduan cita rasa Indonesia. Mereka adalah donat es teler, donat custard, dan donat cheesecake.

"Donat custard ini rasanya mirip dengan kastangel," kata Avilia, perwakilan merek itu di kesempatan yang sama. Selain itu, mereka juga menyiapkan donat klepon yang juga bisa jadi pilihan menu berbuka puasa.

Menu Ramadan pun dihadirkan Genki Sushi dalam kampanye #KembaliSushiBersamaGenki. Beberapa pilihannya termasuk supreme javanese chicken stew roll, supreme chicken coconut gravy roll, dan red species chicken bowl

Kemudian, Anda juga bisa memilih berbagai menu dari PAUL untuk menghadirkan cita rasa roti Prancis saat buka puasa. "Walau resep kami bernuansa Pranics, kami juga memberi sentuhan Indonesia dengan memanfaatkan bahan baku lokal," ucap Laura Tailpied, Operations Manager PAUL Bakery.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 3 halaman

Dessert Box sampai Pizza Bumbu Padang

Bagi Anda yang merasa buka puasa belum afdal tanpa dessert, menu dari Cold Stone Creamery jangan sampai lepas dari radar. Selama Ramadan, mereka menyediakan tiga varian rasa dessert box, yakni cokelat, green tea, dan stroberi berpadu Silver Queen. Juga, ada es krim dengan topping terbaru Kellogg's Strawberry and Banana.

Sebelumnya, Anda juga bisa memilih ragam menu Ramadan dari Pizza Marzano Indonesia. Seperti Krispy Kreme, pihaknya juga mengombinasikan resep signature mereka dengan cita rasa lokal. Pilihannya terdiri dari gamba padang sauce pizza, spaghetti curry pollo picante, pandan panna cotta, dan sjora pandan delight.

Selain menu Ramadan, pihaknya juga menyediakan ragam hamper sebagai hantaran Lebaran. Beberapa brand yang menyediakan paket ini adalah Starbucks dengan personalisasi tumbler, PAUL berisi ragam menu signature miliknya, dan GODIVA yang isinya bisa di-custom.

Di samping, sederet brand ini juga memberi tawaran lebih bagi member MAPCLUB, mulai dari menu dengan harga spesial, hingga pilihan gratis ongkos kirim. Semua produk di atas sudah tersedia di masing-masing gerai brand, mitra layanan pesan-antar, serta e-commerce.

3 dari 3 halaman

Tampilan Kekinian Camilan Tradisional