Sukses

Anies Baswedan Gowes Bareng Keluarga, Warganet Singgung Jalur Sepeda

Banyak yang memuji keakraban Anies Baswedan bersama istri dan anaknya saat berolahraga sepeda.

Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan baru saja mengunggah kegiatan bersepeda bersama keluarga di kawasan Jalan Jenderal Sudirman. Hal itu diketahui dari unggahan Anies di akun Instagramnya pada Minggu (20/6/2021). Ia juga membagikan sejumlah foto saat gowes bersama istri dan anaknya sambil menyapa beberapa orang yang ditemui di sepanjang jalan.

"Pagi ini olahraga bersepeda bersama Fery Farhati dan Ismail. Menyusuri jalur sepeda sepanjang Jalan Sudirman, dengan tetap menjaga jarak dan menaati prokes. Salam sehat untuk semua…," tulis Anies Baswedan dalam keterangan foto

Anies Baswedan terlihat mengenakan kaus berwarna putih, rompi hitam, celana panjang cokelat muda, sepatu hitam dan helm hijau tua. Sementara istrinya memakai baju putih tangan panjang dan helm putih, dan putranya mengenakan kaus tangan panjang hitam putih dengan motif garis dan celana panjang hitam. Tak lupa, ketiganya juga memakai masker.

Unggahan ini langsung mendapat beragam respons warganet. Banyak yang memuji keakraban Anies bersama istri dan anaknya saat berolahraga sepeda. "Badabeeeesss bgt love pak Anies, Bu Farhati," komentar seorang warganet.

Ada juga yang menyinggung soal jalur sepeda permanen yang saat ini menjadi polemik. Sebagian besar warganet meminta jalur sepeda tetap dipertahankan dan tidak usah dibongkar.

Saksikan Video Pilihan Berikut:

2 dari 4 halaman

Patuhi Protokol Kesehatan

"Pertahankan jalur sepedanya Pak. DKI jadi contoh kota ramah sepeda untuk kota lain," komentar warganet lainnya. "Gubernur aja pake sepeda di jalurnya, eh yang sok keren pake sepeda malah amburadul😂 kelihatan norak nya🤭" timpal warganet yang lain.

Sebelumnya, Anies Baswedan menganjurkan warga Jakarta agar tetap di rumah saja selama akhir pekan. Meski demikian, dia mengizinkan warga berolahraga di luar rumah asalkan mematuhi protokol kesehatan (prokes) untuk mencegah terpapar Covid-19.

"Jadi Sabtu-Minggu ini saya mengajak semuanya di rumah saja. Mungkin ada yang bertanya, boleh-tidak olahraga? Ya bisa. Olahraga bisa bersepeda, bisa lari, bisa jalan, yang penting jangan berkerumun," ucao Anies dalam unggahannya pada Sabtu, 19 Juni 2021.

"Kita masih pandemi, teman-teman mungkin mulai lelah/bosan dengan pembatasan, tapi virusnya tidak pernah lelah. Mari tetap sabar jalani masa pembatasan ini, sambil kita tuntaskan vaksinasinya. Sekali lagi, Mari tetap di rumah saja Sabtu-Minggu ini," lanjutnya.

3 dari 4 halaman

Masih Proses Uji Coba

Beberapa hari lalu, beredar kabar jalur sepeda permanen yang ada di Jalan Sudirman-Thamrin, Jakarta Pusat rencananya akan dibongkar karena dianggap diskriminatif.  Informasi tersebut disampaikan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat rapat bersama Komisi III DPR pada Rabu, 16 Juni 2021.

"Prinsipnya terkait dengan jalur sepeda, kami akan terus mencari formula yang pas, kami setuju untuk masalah yang permanen itu nanti dibongkar saja," ujar Listyo di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu, 16 Juni 2021, seperti dikutip dari kanal News Liputan6.com.

Hal itu pun mendapat tanggapan dari Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta Ahmad Riza Patria. Riza menyebut, saat ini jalur sepeda di Jalan Sudirman-Thamrin masih dalam proses uji coba dan pengkajian.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan enggan menanggapi rencana Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo untuk membongkar jalur sepeda permanen di Jalan Sudirman-Thamrin.  Menurut dia, ada hal yang lebih penting ketimbang pembongkaran jalur sepeda permanen. Yakni fokus penanganan Covid-19 yang tengah melonjak tajam di Ibu Kota.

4 dari 4 halaman

10 Tips Aman Bersepeda di Tengah Pandemi