Liputan6.com, Jakarta - Annisa Pohan dan AHY merayakan 16 tahun pernikahan pada 8 Juli 2021. Di momen spesial ini, Annisa tampak kembali mengenang serangkaian prosesi yang dijalannya kala mengikat janji suci.
Salah satunya adalah ketika Annisa Pohan dan AHY menggelar resepsi pernikahan dengan upacara militer Pedang Pora pada 9 Juli 2005. Potret tersebut dibagikan Annisa melalui akun Instagram pribadinya pada 10 Juli 2021.
Advertisement
Baca Juga
Dalam kolom keterangan Annisa menjelaskan, prosesi Pedang Pora bermakna mendalam bagi pasangan pengantin. Posisi dua pasukan yang membentuk gapura dilewati oleh kedua mempelai yang menggambarkan keduanya siap memasuki pintu gerbang kehidupan rumah tangga.
"Pedang terhunus mengandung makna bahwa dengan jiwa ksatria kedua mempelai siap menghadapi segala rintangan yang akan mereka hadapi dalam kehidupan," lanjut Annisa.
Ibu satu anak ini menambahkan, ketika pasangan pengantin melewati gapura pora, menjadi cerminan doa agar keduanya mampu bergandengan tangan dalam menghadapi dan mengatasi semua rintangan.
"Adapun makna di balik bentuk Payung Pora adalah bahwa Tuhan Yang Maha Esa akan senantiasa melindungi kedua mempelai dalam menghadapi segala rintangan kehidupan dan selalu ingat untuk memohon lindungan dan petunjuk kepada-Nya," tutup Annisa Pohan.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Serangkaian Prosesi
Selain itu, ia juga membagikan potret saat gladi resik untuk prosesi Pedang Pora. Adapun gladi tersebut dilaksanakan tiga hari sebelum hari resepsi.
Annisa juga mengunggah potret saat prosesi pengajian pernikahan pada 7 Juli 2005. Kala itu, ia tampil dalam balutan busana warna biru muda dan kerudung warna senada.
"No make-up make-up kayaknya prinsip saya dulu yaaaa walau acara special teteup make-up sendiri untung acara-acara lain ada perias pengantin, itu pun Bunda dan Memo yg pilihkan dan siapkan," tulisnya.
Advertisement
16 Tahun Kebersamaan
Tak hanya itu, ada pula sebuah video singkat yang mengabadikan deretan momen ketika pasangan ini bersama. Video itu diawali dengan keterangan "16 Years of Love and Togetherness".
Annisa menulis, pernikahan adalah sebuah ibadah, karenanya tidak mudah. "Semua rumah tangga pasti setuju. Jika kita bisa melewati semua ujian demi ujian dalam pernikahan bersama pasangan kita, artinya kita diberkahi Allah dengan Cinta," tulisnya.
"Pantang menyerah dan kekuatan kita asalnya dari Allah SWT yang dinamakan "Cinta". Selamat 16 Tahun pernikahan suamiku, @agusyudhoyono, partner hidupku, tempat diskusi dan ceritaku...semoga selamanya di dunia dan akhirat," tulisnya.
Infografis Gaun Pernikahan Raisa
Advertisement