Liputan6.com, Jakarta - Musim panas sedang berlangsung di Korea Selatan. Melawan gerah, terutama di siang hari, air conditioner (AC) otomatis menyala, dan menambah nominal ke tagihan listrik warga Negeri Ginseng. Tapi, sejumlah lansia punya trik sendiri dalam mengatasinya.
Sambil memastikan dirinya tetap dikelilingi udara sejuk, namun juga menghemat tagihan listrik, mereka berkumpul di Bandara Internasional Incheon. Melansir allkpop, Rabu (28/7/2021), sekitar 10 lansia terlihat tiba di Terminal 1 Bandara Internasional Incheon, Kamis, 22 Juli 2021.
Sebagian besar dari mereka nyaman dengan pakaian hiking dan sepatu kets. "Ini pertama kalinya saya ke sini. Saya datang ke sini untuk menghindari panas setelah mendengar tentang hal itu dari teman saya," kata nenek 80 tahun bernama Park.
Advertisement
Baca Juga
"Saya sudah divaksinasi jadi saya berani keluar karena saya sangat frustrasi semua pusat lansia dan pusat desa ditutup," imbuhnya. Ia nyatanya hanya satu dari sekian banyak lansia yang tiba di terminal bandara yang selesai dibangun pada 2008 itu.
Di hari yang sama, sekitar 120 orang lansia berkerumun di bangku di lantai dasar pertama Terminal 1 Bandara Incheon. Tak satu pun dari mereka membawa koper atau tas bepergian. Sepasang suami istri duduk bersebelahan di bangku, saling menggosok bahu dan kaki.
Sementara, dua wanita tua yang tampak berteman mengeluarkan makanan ringan seperti kopi dan roti dari tas belanjaan mereka. Bahkan, ada lansia yang duduk di lantai dengan melepas sepatu atau tidur siang sambil menempati empat kursi di Bandara Internasional Incheon.
Â
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Jadi Tempat Nongkrong Baru
Koo Ja Yong yang tinggal di Incheon, mengatakan, "Bagus sekali bandaranya sejuk dan memiliki fasilitas yang nyaman, seperti kamar mandi. Saya menelepon teman saya yang tinggal di Seongnam, Provinsi Gyeonggi, untuk nongkrong di sini dan saya pulang sekitar pukul tiga sore."
Bandara Internasional Incheon jadi hot spot baru bagi para manula untuk nongkrong setelah terjadi penurunan wisatawan mancanegara akibat pandemi COVID-19. Mereka yang tinggal di wilayah metropolitan sebagian besar datang ke bandara menggunakan sistem kereta bawah tanah gratis untuk lansia.
Pak Nam, yang datang ke bandara sekitar pukul 10 pagi, menyatakan, "Di hari yang panas seperti ini, saya harus menyalakan AC sepanjang hari. Sejak saya sering datang di sini, saya bahkan mendapat 'teman bandara' yang saya temui di sini."
Advertisement
Bukan Musim Panas Pertama
Lansia lain bernama Choi Young Sook mengatakan, "Saya dulu pergi ke pusat perbelanjaan di dekat rumah saya, tapi tidak ada kursi di sana. Ini adalah kelima kalinya saya datang ke bandara musim panas ini."
Sementara, nenek 66 tahun bernama Kim bercerita, "Saya datang ke sini bersama suami saya selama dua hari berturut-turut untuk membaca koran di sini. Saya tidak khawatir (tertular virus) karena saya sudah divaksinasi."
Nyatanya, ini bukan musim panas pertama fenomena ini terjadi di Bandara Incheon. "Musim panas lalu, banyak orang menghindari bandara karena pandemi COVID-19, tapi tahun ini, ada tiga kali lebih banyak lansia daripada tahun lalu," ucap seorang pejabat bandara.Â
Infografis Ketahui Perbedaan Gejala COVID-19 Varian Alpha, Beta dan Delta
Advertisement