Sukses

3 Sajian Sedap untuk Makan Siang Ala Rumahan, Bisa Pesan Online!

Bingung mau makan siang apa? Ini ada pilihan sajian sedap untuk kamu yang ada di rumah maupun di kantor.

Liputan6.com, Jakarta Sesibuk apapun pekerjaan kamu, jangan sampai meninggalkan makan siang. Ada banyak sekali manfaat yang bisa didapatkan dari makan siang yang sering kali kita lupakan.

Tak hanya baik untuk kesehatan, tapi juga bermanfaat untuk membantu pekerjaan kita lho. Dari makan siang bisa membantu melepas stres, menjaga sirkulasi darah lebih baik, tingkatkan konsentrasi hingga bantu menambah vitamin.

Bingung mau makan siang apa? Ini ada pilihan sajian sedap untuk kamu yang ada di rumah maupun di kantor.

1. Semur Betawi dan Rendang Jengkol

 

Masakan Rumah Ala Dian (@masakanrumah.ala.dian) menawarkan berbagai sajian sedap untuk kamu santap di siang hari. Diantaranya adalah semur betawi dan rendang jengkol. Penyuka makanan betawi wajib banget menjajal dua makanan tersebut. Dalam satu porsi daging semur betawi kamu bisa menikmati 250 gram daging sapi yang dijamin empuk.

 

2 dari 2 halaman

2. Nasi Bakar Ayam Kecombrang Extra Pete Telur Asin

Sementara itu Simply Daily Dish (@simply.dailydish) menawarkan sesuatu yang beda yakni ada nasi bakar dengan lauk super lengkap. Salah satu andalannya adalah nasi bakar ayam kecombrang extra pete telur asin. Ingin menu lainnya? Simply Daily Dish juga punya pilihan lauk  cumi balado dan ayam bakar kecap. 

3. Sate Ayam Nasi Jagung

 

Sajian sedap selanjutnya yang patut dicoba adalah sate ayam, bedanya pasangannya bukan nasi putih atau lontong melainkan nasi jagung. Sate ayam nasi jagung ini diracik dengan bumbu spesial dari @masndu_kitchen. Dipadukan dengan nasi jagung yang kaya akan vitamin, mineral dan serat, cocok sebagai alternatif makanan untuk yang sedang program diet.

Itulah 3 sajian sedap untuk ide makan siang ala rumahan. Temukan sajian manis dan sedap lainnya di manisdansedap.com bisa pesan online dan langsung terkoneksi dengan restoran atau rumah makan penyedia makanan.

 

(*)

Video Terkini