Liputan6.com, Jakarta - Sejak euforia film Spencer, yang rencananya akan dirilis November ini, meluas di media sosial, kemunculan publik Kristen Stewart hampir selalu diantisipasi. Pasalnya, aktris 31 tahun ini acap kali mengekspansi tampilan karakternya sebagai Putri Diana di film tersebut.
Setelah karpet merah Festival Film Venesia, runway show Chanel di Paris Fashion Week 2022 jadi momen terbarunya. Melansir Buzzfeed, Rabu (6/10/2021), Stewart menghadiri peragaan busana tersebut mengenakan setelan pink pastel yang serasi.
Ansambel ini dinilai memiliki kemiripan cukup mencolok dengan beberapa pilihan pakaian Princess of Wales yang paling berkesan. Putri Diana memiliki ketertarikan yang cukup jelas pada rok dan jaket berwarna pink pastel, yang sering ia kenakan sebagai setelan.
Advertisement
Baca Juga
Meski merindukan Karl Lagerfeld yang "sangat manusiawi dan pada dasarnya sangat cantik”, Stewart mengatakan, bekerja sama dengan direktur kreatif Chanel Virginie Viard telah jadi pengalaman yang menyegarkan, lapor WWD.
Ia juga bercerita mengalami banyak keceriaan yang sama ketika berperan sebagai Diana, meski film tersebut menggambarkan saat-saat sedih dalam kehidupan sang putri. "Ia (Putri Diana) memiliki karunia koneksi yang diberikan Tuhan. Saya harus mencicipinya sebentar dan rasanya luar biasa," katanya.
Stewart pun mengaku menyalurkan gaya on-and-off Putri Diana. "Saya selalu menyukai sepatu pantofel, saya selalu menyukai setelan tweed, tapi sekarang saya sangat, sangat menyukai semua hal ini," tuturnya.
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Menumbuhkan Kedekatan dengan Putri Diana
Kepada Los Angeles Times, Kristen Stewart mengatakan bahwa ia merasa menumbuhkan kedekatan dengan Putri Diana saat memainkan karakternya. "Ia terasa sangat hidup bagi saya," ucap Stewart.
"Ada waktu di mana tubuh dan pikiran saya lupa bahwa ia sudah meninggal dunia. Ada momen-momen saya hanya memiliki gambaran tentang apa yang terjadi, dan ingat siapa yang ia tinggalkan," katanya.
"Mungkin dua atau tiga kali seminggu, saya akan benar-benar merinci fakta bahwa ia telah meninggal," tutur Stewart. "Saya tidak bisa menerimanya, karena saya berjuang untuk membuatnya tetap hidup setiap hari."
Advertisement
Tampilan dalam Film
Selain dalam penampilan publik Kristen Stewart, penggemar juga sudah dimanjakan dengan visual si aktris dalam film. Salah satu yang jadi atensi publik adalah saat dirinya tampak menangis dalam gaun pengantin wanita di salah satu poster film.
Untuk film tersebut, Vogue Paris melaporkan Chanel menciptakan kembali gaun pertunjukan Haute Couture Spring/Summer 1988. Ini merupakan busana yang penciptaannya memakan waktu tidak kurang dari 1.034 jam kerja. 700 jam di antaranya dihabiskan hanya untuk membuat sulaman rumit payet emas dan perak yang membentuk pola bunga.
Film ini menyoroti akhir pekan pada Desember 1991. Ketika itu, Putri Diana bergabung dengan keluarga kerajaan untuk perayaan Natal dan memutuskan meninggalkan pernikahannya yang retak.
"Spencer menyelam ke dalam imajinasi emosional tentang siapa Diana pada titik balik penting dalam hidupnya," kata Stewart. "Ini adalah penegasan dari bagian-bagian kehidupannya yang dimulai dengan nama aslinya: Spencer."
Infografis Fakta-Fakta Menarik tentang Fashion
Advertisement