Liputan6.com, Jakarta - Restoran cepat saji seperti KFC memang tersebar di banyak negara. Meski begitu, mereka ternyata memiliki sistem yang berbeda-beda. Hal ini bisa dilihat dari unggahan akun TikTok @aviranisha.
Dalam unggahan itu, wanita ini menunjukkan momen saat ia membeli ayam goreng di KFC Korea Selatan. Wanita asal Indonesia yang sedang menetap di Korea ini menunjukkan video dirinya berjalan dan masuk ke gerai hingga mencicipinya.
Advertisement
Baca Juga
Saat itu sudah pukul 9 malam waktu setempat. Wanita bernama Avira ini mengatakan bahwa ia selalu membeli ayam goreng di KFC di atas pukul 9 malam karena saat itu promosi beli 1 gratis 1 ayam mulai berlaku.
Avira kemudian masuk ke dalam gerai dan mulai mengantre. Selanjutnya, ia memesan lewat sebuah mesin yang disediakan. Sistem pelayanan KFC di Korea memungkinkan pelanggan memesan makanan dengan mesin.
Avira kemudian memilih Hot & Crispy Chicken seharga 2.500 Won atau sekitar Rp30 ribu. Ia langsun membawa pulang pesanan karena di atas pukul sembilan malam, pelanggan tak diperbolehkan makan di tempat.
Ia akan mendapat nomor antrean dan segera mengambil pesanan saat dipanggil. Sesampainya di rumah, ia langsung menyantap ayam goreng yang dibelinya.
Lebih Gurih
Menurutnya, meski gratis ayam yang dijual bukanlah ayam sisa karena masih panas seperti baru digoreng. Ia juga mengungkapkan lebih suka ayam goreng KFC di Korea ketimbang di Indonesia.
Alasannya, rasa ayam goreng KFC di Korea Selatan terasa lebih gurih. Video ini kemudian menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan pada 12 Oktober 2021 ini.
"Itu dikasih 2 soalnya udah malem, dan kalau nggak habis kan dibuang. Makanya diakalin gratis 1. Mungkin begitu kali ya," komentar seorang warganet. "Kalau di Indonesia kayak gini, fix pagi siang sore bakal sepi. Orang-orangnya beli waktu malam semua," tulis warganet lainnya.
Sampai berita ini ditulis, video tersebut sudah ditonton lebih dari 6,2 juta kali dan disukai lebih dari 708 ribu kali.
Advertisement
Menu Bali di Malaysia
Tiap negara sering berinovasi sendiri, begitu pula di Malaysia. Uniknya, KFC Malaysia membuat menu khusus untuk mengobati kerinduan akan liburan ke Bali, bernama Balinese Crunch pada Juni lalu.
Dilansir dari laman Mstar, menu ini tersedia dalam waktu terbatas. Pihak restoran mengklaim akan membawa penikmatnya ke destinasi wisata unggulan dengan rasa pedas asam yang melapisi ayam Hot & Spicy yang khas.
KFC Balinese Crunch menggunakan berbagai bumbu, rempah dan bahan tradisional antara lain, daun jeruk purut, serai, terasi, bumbu khusus jeruk, bawang bombai, dan masih banyak lagi. Menu itu disebut merangsang semua indra perasa Anda, yaitu pedas, asam, asin, dan manis dengan setiap gigitan yang renyah.
"Aktivitas perjalanan seperti traveling mungkin membutuhkan waktu untuk kembali normal, tetapi bukan berarti Anda tidak bisa pergi ke destinasi impian. Karena itu, menu terbaru ini diciptakan khusus untuk mengobati kerinduan Anda bepergian, dari kenyamanan rumah Anda sendiri," terang Chief Marketing Officer KFC Malaysia Chan May Ling.
Menu seharga sekitar Rp60 ribu ini terdiri dari dua potong ayam goreng, semangkuk kecil puding dan salad serta segelas minuman ringan. Tak hanya di Malaysia, menu ini ternyata juga tersedia di Brunei Darussalam.Â
Â
Â
Kalau enggak sempet masak sendiri, yuk PO saja di ManisdanSedap, banyak masakan rasa rumahan yang pas buat lauk makan siangmu. Berasa dimasakin ibu.
Cara Aman Pesan Makanan via Online dari Covid-19
Advertisement