Sukses

Berawal Sering Bawa Bekal Makanan, Veera.id Coming Back Stronger dengan 3 Menu di Bawah 30ribu

Kebiasaan membawa bekal dari rumah memiliki banyak manfaatnya. Selain mengetahui bahan makanan yang sehat, ternyata bisa menjadikan peluang usaha kuliner.

Liputan6.com, Jakarta Kebiasaan membawa bekal dari rumah memiliki banyak manfaatnya. Selain mengetahui bahan makanan yang sehat, ternyata bisa menjadikan peluang usaha kuliner. 

Hal itulah yang menjadi awal usaha kuliner milik Vetty Vera. Bernama Veera.id, citarasa masakan sang ibu nyatanya sukses membius selera makan teman sekantor, yang mendorongnya untuk membuka PO. 

Buka sejak 2019, perjalanan membuka dan menjalankan Veera.id sempat berliku. Mulai dari kurang pede membuka usaha kuliner, sempat kewalahan melayani pemesanan hingga akhirnya terpaksa vakum selama beberapa bulan karena terpapar Covid-19. Coming back stronger, kini Veera.id kembali membuka orderan untuk 3 menu andalannya.

Sebelumnya, ia sering membawa camilan ke tempat kerja, banyak rekannya yang mendorong Vera untuk berjualan kudapan yang sulit didapatkan di Batam, salah satunya choipan. Harus dibuat secara fresh, kudapan khas Singkawang ini dibuat dengan kulit dari tepung beras dan isian berupa bengkuang, talas, maupun kucai. 

Dikukus, choipan disajikan dengan taburan bawang goreng dan saus pedas. Kelezatannya bisa dinikmati dengan harga terjangkau di Veera.id, hanya Rp10.000 per pack.

Donat Kampung

 

 

Selain choipan, donat kampung termasuk menu yang paling banyak dicari pelanggan Veera.id. Berbeda dengan donat pada umumnya, kudapan ini punya rasa super legit. 

Dibuat dari ubi, baluran gula aren yang ditumis membentuk kristal caramel yang renyah dan manis. Ada juga pilihan topping icing sugar yang nagih, tak perlu merogoh kantong dalam-dalam untuk menikmati kelezatannya. Satu pack Donat Kampung ini hanya dibanderol seharga Rp15.000.

Macaroni Schotel

 

Kudapan berbahan pasta macaroni ini tentunya sudah nggak asing bagi penikmat kuliner sedap. Dikombinasikan dengan saus yang creamy, menu ini cukup mengenyangkan. Ada 2 varian ukuran yang bisa dipilih, dengan harga yang tetap terjangkau yaitu Rp15.000 untuk size S dan Rp25.000 untuk size M.

Sempat mengalami tantangan dari harga, rasa, bahkan pengiriman, Vetty Vera sempat menghentikan semua orderan karena harus memulihkan kesehatan akibat terinfeksi Covid-19. “Saat itu penjualan saya sedang tinggi-tingginya, tapi rezeki saya terputus karena musibah tersebut. DI saat itu juga pelanggan setia kami mulai berkurang, dan saya pun kembali memasarkan produk saya dari awal,” jelasnya. 

Kini, sedikit demi sedikit orderan mulai bertambah dan Vetty Vera menyebutnya sebagai hasil usaha dan doa sang ibu yang masih dikabulkan. Sebagai UMKM pemula, Vetty Vera berharap dapat membuka store offline. Harapannya, pelanggannya lebih mudah mendapatkan kudapan favorit tanpa harus menunggu open PO, yang dilakukannya setiap Rabu hingga Jumat. 

“Semoga pelanggan saya seiring berjalannya waktu semakin bertambah, hingga UMKM saya menuju pasar yang lebih luas lagi,” sambungnya lagi. Harapan Veera.id sedikit demi sedikit bisa terwujud, apalagi setelah bergabung dengan ManisdanSedap.com. 

Merupakan bagian dari KLY (KapanLagi Youniverse) sebagai Digital Media Network yang juga menaungi Liputan6.com, Merdeka.com, KapanLagi.com, Dream.co.id, Brilio.id, Fimela.com, Bola.com, Bola.net, dan Otosia.com, platform ini memudahkan penggemar kuliner untuk menemukan dan memesan beragam PO dari seluruh Nusantara dengan sekejap.

ManisdanSedap.com juga membantu pemilik UMKM, dengan menampilkan jualannya lengkap dengan tombol pembelian langsung menuju nomor WhatsApp Seller. Lebih mudah berinteraksi antara konsumen, makin mudah tingkatkan penjualan dengan bergabung ke ManisdanSedap.com. Yuk, gabung sekarang!

Yuk PO Sekarang di ManisdanSedap!