Sukses

Resep Membuat Ayam Bakar dengan Teflon yang Praktis dan Lezat

Gampang banget nih resepnya

Liputan6.com, Semarang Ayam bakar menjadi salah satu menu favorit banyak orang. Namun, banyak yang lebih memilih membelinya di warung atau restoran ketimbang membikin sendiri karena dianggap cukup ribet dan sulit memasaknya.

Namun, sobat Liputan 6 bisa memasak ayam bakar menggunakan teflon lho agar lebih praktis. Tentu saja memasak jadi lebih mudah dan menyenangkan.

Berikut bahan caranya:

2 dari 3 halaman

Bahan

- 1 ekor ayam dibagi menjadi 8 potong

- margarin secukupnya

Bumbu ungkep dan olesan:

- 5 sendok makan saus sambal

- 4 siung bawang putih, haluskan

- 3 sendok makan saus tomat

- 3 sendok makan kecap manis

- 2 sendok makan saus tiram

- 1/2 sendok teh merica bubuk

- 2 gelas air

- garam secukupnya

- gula secukupnya

3 dari 3 halaman

Cara membuat

1. Masak ayam dengan bumbu ungkep sampai air menyusut

2. Olesi panggangan dengan margarin, kemudian panggang ayam sambil sesekali diolesi sisa bumbu ungkep. Tidak perlu terlalu lama, cukup panggang sampai terbentuk lapisan karamel tipis pada permukaan ayam

3. Sajikan dengan potongan tomat, timun, dan sambal. 

Selamat mencoba ya sobat Liputan 6!