Sukses

Tips Membuat Wajah Lembap Seharian Tanpa Terlihat Berminyak

Hmm, bagaimana mencegah hal ini ya? Berikut ini beberapa tips yang bisa kamu lakukan!

Liputan6.com, Jakarta Kulit yang terlihat lembap sangat penting untuk meningkatkan penampilan. Kondisi ini bisa membuatmu terlihat lebih segar dan terhindar dari efek kusam yang mengganggu. Namun, kadang menggunakan beberapa produk yang menjaga kelembapan justru membuat wajah terlihat berminyak. Hmm, bagaimana mencegah hal ini ya? Berikut ini beberapa tips yang bisa kamu lakukan!

2 dari 6 halaman

Rutin Membersihkan Wajah

Membersihkan wajah jadi kunci untuk menjaga kulit tetap sehat, lembap, dan bebas berminyak. Pastikan produk pembersih wajah yang digunakan memiliki kandungan yang lembut dan tanpa busa berlebihan. Hal ini penting untuk membersihkan wajah tanpa membuatnya jadi terasa kering berlebihan, yang malah membuat produksi minyak alami jadi semakin bertambah.

3 dari 6 halaman

Eksfoliasi Wajah Secara Teratur

Jangan lupa untuk selalu melakukan eksfoliasi wajah secara teratur. Metode ini sangat penting untuk mengangkat sel kulit yang mati dan merangsang pertumbuhan sel baru yang lebih sehat, bebas kusam, dan terlihat lembap. Lakukan eksfoliasi setiap seminggu sekali dengan produk yang memiliki butiran scrub ringan, sehingga tidak menyebabkan iritasi pada kulit.

4 dari 6 halaman

Gunakan Produk Oil-Free

Kandungan minyak dalam produk kecantikan memang bisa membantu untuk menjaga kelembapan wajah. Namun, jika kamu memiliki tipikal oily face, hal ini bisa membuat wajah semakin berminyak. Memilih produk perawatan kulit yang sifatnya oil-free dapat menjadi alternatif yang tepat. Beberapa jenis yang beredar di pasaran bahkan mengandung formula yang dapat menyerap dan mengontrol produksi minyak di wajah.

5 dari 6 halaman

Gunakan Serum

Produk ini bisa menjadi pengganti moisturizer yang sangat baik, lho. Pastikan serum yang dipilih memiliki tekstur yang lebih ringan. Serum memiliki kandungan zat yang dapat menghidrasi kulit hingga ke lapisan terdalam dan mengunci kelembapan kulit tanpa membuatnya berminyak.

6 dari 6 halaman

Aplikasikan Produk Secukupnya

Menjaga kelembapan wajah memang sangat penting, tapi kamu nggak perlu mengaplikasikan produk secara berlebihan. Gunakan pelembap atau moisturizer secukupnya saja dan pijat perlahan agar menyerap dengan baik ke dalam kulit.

Wajah yang tampak lembap memang jadi impian karena dapat membuatnya terlihat glowing. Tapi, efek yang terlihat berminyak jelas big no. Lakukan beberapa trik di atas untuk memastikan kulit tetap sehat, lembap, dan bebas kilap yang mengganggu ya!