Sukses

Jisoo BLACKPINK Bongkar Isi Tasnya Saat Tur Dunia, Ada Apa Saja?

Bersama BLACKPINK, Jisoo sedang melakoni tur dunia bertajuk "Born Pink."

Liputan6.com, Jakarta - "What's in my bag" para pesohor dunia jadi salah satu konten yang banyak diulas di media sosial sejak bertahun-tahun lalu. Tidak terkecuali di tahun ini, Jisoo BLACKPINK ikut ambil bagian menguak isi tasnya saat tur dunia bersama girl group yang membesarkan namanya.

Dikutip dari Koreaboo, Selasa, 7 Februari 2023, sebelumnya Jisoo telah mengungkap barang-barang penting yang selalu ia bawa di tasnya. Ternyata, ada tiga barang yang dipilih pemilik nama lengkap Kim Jisoo tersebut.

Itu adalah dompet kecil, lip balm, dan cermin. Adapun ketiga barang tersebut adalah produk dari Dior, rumah mode mewah yang mendaulat Jisoo sebagai duta merek global mereka.

Kini, Jisoo telah memiliki kanal YouTube-nya sendiri, Happy Jisoo 103%. Di sana, perempuan berusia 28 tahun ini telah memperlihatkan situasi di balik layar tur dunia BLACKPINK, BORN PINK.

Dalam "COLOGNE vlog" terbaru Jisoo, idol kelahiran 3 Januari 1995 ini memamerkan semua barang yang ia bawa di dalam tasnya selama tur dunia. Meski tidak membawanya ke luar hotel, Jisoo pertama kali memamerkan boneka Hello Kitty yang dia "tidak bisa tidur tanpanya."

Kemudian, Jisoo BLACKPINK memamerkan tasnya yang cukup kecil, namun bisa membawa barang-barang penting yang ia perlukan, termasuk kotak pil. Ia "selalu membawa obat-obatan rumah" jika terjadi keadaan darurat.

 
2 dari 4 halaman

Gantungan Kunci hingga Scrunchie

Jisoo juga membawa ikat rambut yang dibuat khusus karena dia menggunakan ekstensi rambut. Rambutnya "sangat panjang dan sering kali sangat sulit diatur."

Ketika Jisoo ingin mengikat rambutnya jadi ekor kuda, dia akan menggunakan scrunchie bertema Hello Kitty. Jisoo juga membawa gantungan kunci kelinci yang diberikan Rosé selama tur dunia mereka.

Tidak hanya gantungan kuncinya yang lucu, tapi kelinci adalah salah satu hewan representatif yang diasosiasikan dengan Jisoo. Untuk item terakhirnya, seperti yang disebutkan dalam video "barang-barang penting," Jisoo juga membawa dua lipstik untuk digunakan saat diperlukan.

Jisoo mengakui dia sering membawa lebih banyak barang. Namun karena ukuran tas perjalanannya, dia hanya membawa barang-barang yang penting.

Sementara, video yang diunggah pada 31 Januari 2023 itu sudah ditonton lebih dari 4,9 juta kali saat artikel ini ditulis. Klip ini tercatat disukai lebih dari 505 ribu kali.

Tingginya animo penonton menyaksikan video tersebut juga terlihat dari banyaknya komentar. Setidaknya ada lebih dari 22 ribu komentar yang ditulis warganet.

3 dari 4 halaman

Bertema Hello Kitty

Kecintaan Jisoo pada Hello kitty juga terlihat saat ia berulang tahun ke-28 tahun pada 3 Januari 2023. Sebuah pesta bertema Hello Kittynjadi caranya merayakan usia yang baru, seperti tampak dalam unggahan di akun Instagram-nya.

"Tahun ini, saya pikir saya ingin (merayakan) ulang tahun yang memberikan sedikit kebahagiaan untuk Blink, yang memberi saya kebahagiaan setiap ulang tahun karena selalu memberi saya ucapan selamat untuk saya, tetapi bagaimana?" ungkap Jisoo.

"Andai banyak orang bergembira dan berbahagia di hari ulang tahun saya, ini akan menjadi hari dan awal tahun 2023 yang lebih berarti . Terima kasih semua yang telah mengucapkan selamat kepada saya dan saya akan berusaha menjadi orang yang lebih baik di tahun ini. Terima kasih semuanya!" tulisnya lagi.

Ada sembilan foto dengan gambaran pesta ulang tahun Jisoo yang menempatkan semua elemen Hello Kitty.

4 dari 4 halaman

Serba Pink

Di slide pertama, Jisoo memperlihatkan dirinya memegang kue mungil didominasi warna merah muda dengan satu lilin. Dengan latar kata-kata "Happy Birthday" dan balon Hello Kitty, bintang drama Snowdrop ini juga terlihat memakai aksesori imut Hello Kitty dalam cincin, kalung, dan gelang. Sementara ia tampak mengenakan busana hitam dengan aksen putih di bagian kerahnya.

Di slide selanjutnya, Jisoo memberikan tanda peace ke arah kamera, berfoto di depan dekorasi ulang tahunnya yang penuh balon-balon berbentuk pita merah muda. Tertulis kata-kata "Sweet Little Lady" dan sebuah kue Hello Kitty memakai baju ala Hawaii, menggunakan bra pink dan rok hijau neon. 

Di unggahan berikutnya, Jisoo kembali memegangi kue Hello Kitty sambil memakai topi kerucut ulang tahunnya.

Jisoo sendiri saat ini dikabarkan sedang menggarap proyek spesial. Mengutip kanal Regional Liputan6.com, Jisoo dikabarkan bakal debut solo pada 2023, hal itu secara resmi telah diumumkan agensinya, YG Entertainment.Â