Liputan6.com, Jakarta - Kim Kardashian tengah bersiap-siap untuk menghadiri acara bergengsi tahunan, Met Gala 2023. Kim Kardashian menyambangi kantor mendiang Karl Lagerfeld di Paris pekan ini.
Dikutip dari People, Minggu (30/4/2023), kedatangan Kim Kardashian ke kantor Karl Lagerfeld juga membuatnya mendapat "inspirasi" untuk Met Gala 2023 dan bertemu dengan Choupette, kucing Karl Lagerfeld. Momen tersebut dibagikan perempuan berusia 42 tahun ini melalui unggahan di akun Instagram pribadinya pada Rabu, 27 April 2023.
Kala itu, ibu empat anak ini terlihat melihat-lihat pilihan desain dan sketsa yang disematkan di dinding. Pendiri brand SKIMS ini juga begitu antusias dapat bertemu dengan Choupette.
Advertisement
"Bertemu dengan @choupetteofficiel di Paris. Kami kemudian menghabiskan waktu di kantor @karllagerfeld untuk mendapatkan sedikit inspirasi untuk Met," tulisnya pada kolom keterangan potret foto, yang menampilkan sekilas tempat kerja Lagerfeld semasa hidup.
Kim tampak mengenakan jaket PVC hitam dan sepatu bot hitam. Ia juga berbaring di tempat tidur yang tampak megah dengan Choupette dan berpose ke kamera saat dia berswafoto dengan teman berbulu Lagerfeld.
Menurut Vogue, yang menyelenggarakan Met Gala setiap tahun, tema tahun ini adalah "Karl Lagerfeld: A Line of Beauty". Laman publikasi mengatakan perhelatan pada 1 Mei 2023 itu akan "menghormati Karl Lagerfeld, yang merupakan hadirin tetap di The Metropolitan Museum of Art Costume Institute."
Karl Lagerfeld meninggal pada Februari 2019 di usia 85 tahun. Ia adalah direktur kreatif Chanel selama 35 tahun dan juga direktur kreatif rumah mode Italia Fendi.
Tepis Rumor Tak Diundang
Pertemuan dan unggahan Kim Kardashian tersebut tampaknya jadi momen dirinya menepis rumor tak diundang ke Met Gala 2023. Dikutip dari Page Six, Kamis, 9 Maret 2023, sumber mengatakan kepada Page Six bahwa bos Vogue Anna Wintour sedang memeriksa daftar tamu di pesta mode tahunan. Namun, dikabarkan tidak ada Kardashian bersaudara yang akan lolos kurasi Wintour.
Vogue tidak mengomentari daftar tamu acara saat dihubungi outlet. Tetapi sumber yang akrab dengan keluarga Kardashian-Jenner mengatakan tidak benar bahwa keluarga pertama reality TV itu tidak diundang ke pesta besar.
Namun, belum sejauh ini tidak jelas apakah ada anggota keluarga, termasuk Kim Kardashian, yang akan hadir di Met Gala 2023. Kim menghadiri Met Gala untuk pertama kalinya pada 2013 bersama suaminya saat itu, Kanye West.
Kala itu, Kim tengah mengandung anak pertama mereka. Sejak itu pula, perempuan bernama lengkap Kimberly Noel Kardashian tersebut menjadi anggota Met Gala.
"Saya tidak mengenal siapa pun (dan) saya yakin tidak ada yang menginginkan saya di sana," cuit Kim pada 2019 lalu mengenang pertama kali ia hadir di acara tersebut hampir satu dekade lalu.
Ia menambahkan, "Saya pulang ke rumah (dan) menangis karena rasa tidak aman."
Advertisement
Penampilan Kim Kardashian di Met Gala
Kim Kardashian telah menghadirkan banyak penampilan berbeda di Met Gala selama bertahun-tahun, setelah menghadiri acara mode sebanyak sembilan kali. Untuk debutnya pada 2013, Kim Kardashian berjalan di karpet merah dengan gaun turtleneck buatan Givenchy oleh Riccardo Tisci yang dibuat dari jersey bermotif bunga dengan detail grommet.
Ia memadukan pakaian itu dengan sarung tangan dan sepatu yang sangat serasi. Kim ditemani oleh pacarnya Kanye West, yang tampil sederhana dengan setelan chic oleh Givenchy oleh Riccardo Tisci.
Kardashian juga menghadiri Met Gala tahun lalu dengan pacarnya Pete Davidson dalam pilihan pakaian yang menimbulkan sedikit kontroversi. Bintang reality itu mengenakan gaun Marilyn Monroe yang ikonik - yang sama dengan yang dikenakan bintang film pada 1962, ketika dia mengucapkan selamat ulang tahun kepada Presiden John F. Kennedy di Madison Square Garden.
Di luar kritik karena dietnya yang parah, ia mengungkapkan bahwa dia turutn berat badan sebanyak 16 lbs (7,2 kg) dalam tiga minggu untuk mengenakan gaun itu. Kim Kardashian juga menghadapi tekanan karena mengenakan pakaian yang secara historis penting dan sangat rapuh.
Belakangan ada dugaan bahwa gaun itu rusak setelah Kardashian memakainya, meskipun Ripley's, yang meminjamkan gaun itu, membantah adanya kerusakan pada gaun itu.
"Bagi saya itu seperti, 'OK, Christian Bale bisa melakukannya untuk peran film dan itu bisa diterima,'" kata Kim Kardashian kepada The New York Times tentang menurunkan berat badan agar muat mengenakan gaun itu. "Bahkan Renée Zellweger menambah berat badan untuk sebuah peran. Semuanya sama bagiku."
Kucing Kesayangan Mendiang Desainer Karl Lagerfeld Diundang ke Met Gala 2023
Sementara, Met Gala telah mengundang banyak A-Listers dalam sejarah penyelengaraannya. Pada tahun ini, daftar tamunya akan sedikit berbeda. Pasalnya, kucing kesayangan mendiang desainer legendaris, Karl Lagerfeld, Choupette, secara resmi diundang ke Met Gala 2023.
"Ia mendapat undangan (Met Gala)," Lucas Berullier, agen Choupette dan pemilik My Pet Agency, yang berspesialisasi dalam pemberi pengaruh hewan peliharaan, mengatakan pada The Post, seperti dikutip Selasa, 11 April 2023. "Ini adalah acara untuk menghormati warisan Karl, dan Choupette jelas merupakan bagian utama dari warisan tersebut."
Tema pameran Costume Institute tahun ini adalah "Karl Lagerfeld: A Line of Beauty." Ini akan merayakan jejak karya desainer ikonis Jerman yang telah bekerja untuk Chanel, Fendi, Balmain, dan segudang rumah mode lain sebelum kematiannya pada 2019.
Beberapa berspekulasi bahwa Choupette bisa jadi bintang karpet merah di gala tahunan, yang diawasi pemimpin redaksi Vogue Anna Wintour, pada 1 Mei 2023. "(Saya membayangkan) dia masuk dengan rombongan besar - mungkin Anna, atau Grace Coddington," sebut Michelle Baron, seorang ilustrator yang mengerjakan coffee table book, Where's Karl?: A Fashion-Forward Parody, pada 2015.
"Saya pikir cara untuk menunjukkan (sorotan pada Choupette) adalah (dengan masuk) sendiri, atau bersama selebritas terbesar, mungkin Beyonce," imbuhnya. "Atau mungkin dia akan dikawal pengawal lama Karl, Sebastien Jondeau."
Advertisement