Liputan6.com, Jakarta - Denny Caknan resmi mempersunting kekasihnya, Bella Bonita setelah prosesi akad nikah yang berlangsung pada Jumat malam, 7 Juli 2023. Pasangan itu melangsungkan pernikahannya di The Sun Hotel, Madiun, Jawa Timur.
Satu momen yang menarik perhatian adalah saat pria berusia 29 tahun itu melompat kegirangan usai ijab kabul, terlihat juga aura kebahagiaan di wajah. Ia mengucap ijab kabul dengan lantang dan dalam satu tarikan nafas.
Baca Juga
Tak hanya terlihat kegirangan, Denny juga tampak manja dengan istrinya. Ada satu momen ketika ia berpose sambil bersandar di pundak Bella Bonita. Wanita yang dinikahinya itu menyambut dengan merangkul tangannya.
Advertisement
Ia pun menulis di laman Instagram pribadinya, "Lega, terima kasih Tuhan dan terima kasih untuk semua doa-doamu. Aku terharu, bahagia, SENANG," tulisnya dalam bahasa Jawa, dikutip Sabtu (8/7/2023).
Sebelumnya, lewat unggahan Instagram Story seorang makeup artist, @asrileksono_parasasriofficial, terekam Denny Caknan dan Bella kompak berbusana pengantin Jawa berwarna putih. Wajah Bella pun dirias dengan gaya paes putri Solo.
Bella tampak anggun dengan ronce melati yang tersampir di bahunya. Di hadapan pasangan itu, seorang petugas KUA sedang menyampaikan kata penutup. Ia diapit wali nikah Bella Bonita yakni ayahnya dan dua saksi nikah.
Disebutkan Denny menikahi Bella Bonita dengan mahar 12 gram emas yang dibelinya di Mekah dan uang tunai senilai 12.000 riyal atau sekitar Rp 48 juta. Sama-sama berasal dari Jawa Timur, Denny Caknan dan Bella Bonita mengenakan baju adat Jawa di hari pernikahannya.
Ngundu Mantu
Diungkapkan Denny Caknan lewat manajernya, resepsi pernikahan dan ngunduh mantu digelar sebulan setelah akad nikah dilaksanakan yakni pada 18 Agustus 2023 mendatang di kediaman Denny Caknan di Ngawi, Jawa Timur. Undangan Ngunduh Mantu tersebut rencananya mulai disebarkan pada 1 Agustus 2023.
Pihak Denny mengaku enggan menggembar-gemborkan pernikahan musisi pop Jawa itu dengan Bella Bonita. Dari rillis yang diterima Liputan6.com, manajemen Denny Caknan tak mau terlalu banyak pihak yang mengetahui secara detail pernikahan Caknan dan Bella Bonita.
"Kami memang merahasiakan rencana pernikahan ini dari siapa pun, dari media mana pun. Demikian pula dengan prosesi lamarannya," kata Manajer Denny Caknan, Aprizal Wahyu Saputra.
Sebelum mengekspos rencana melepas masa lajang kepada publik, Denny Caknan sempat merencanakan pernikahan dengan Bella Bonita di Ngawi pada Maret 2023. Lokasi pernikahan pun akhirnya pindah ke Madiun karena berbagai pertimbangan. Salah satu penyebabnya adalah padatnya kesibukan Denny Caknan di panggung musik.
Advertisement
Sempat Minta Restu
Di akun Instagramnya, Denny juga sempat meminta restu sekaligus berterima kasih kepada kedua orangtua yang telah mendidiknya hingga dewasa. Ia mengatakan sudah memiliki teman hidup yang akan menemaninya hingga tua.
"anak mu wis eneng kancane . Siap Ngancani, lan Ngramut jenengan - jenengan sak tuo ne, Matursuwun (anakmu sudah ada temannya. siap menemani, dan merawat kalian sampai tua, terima kasih)," katanya.
Sementara, Denny mengunggah fotonya bertunangan dengan Bella. Di akun Instagramnya, mereka kompak berbusana hitam dengan motif abstrak sembari menunjukkan cincin tunangan masing-masing.
Lewat Instagram Story pribadinya @denny_caknan pada Kamis (6/7/2023), Denny mengucapkan selamat tinggal kepada masa lajangnya. "Selamat tinggal masa lajang. Masa yang di mana semua terlihat LOS pengen ini itu, mau ke sana kemari LOS," tulisnya.
Denny Caknan juga merasa lega ada yang mengisi kehidupan barunya. Meski dia merasa sedih harus meninggalkan masa bujang, Denny merasa bersyukur atas kehadiran Bella Bonita dalam hidupnya.
Pengajian Sebelum Pernikahan
"Dan next akan terselamatkan, ono sing ngerim nek jare wong jowo. Setidaknya biarkan saya menangisi kehidupan yang baru ini, menangis bahagia karena memiliki kehidupan baru dan pasangan yang sempurna, baik hati dan paras," lanjut Denny.
Di akhir kalimat, Denny menyambut Bella di dalam kehidupannya. "Welcome di kehidupanku, calon ibu dari anak-anakku, @bellabonita_r.a," ungkap pelantun 'Los Dol' ini.
Malam sebelum pernikahan, Bella pun menggelar pengajian di kediaman keluarganya. Selebgram dan model itu terlihat menutup auratnya dengan busana musim berwarna hijau olive yang dipadu dengan outer berlengan balon. Ia menyempurnakan penampilannya dengan hijab warna hijau sage.
"Ya Allah maturnuwun. Kulo pengen ngenten niki sampe pati. (Ya Allah terima kasih. Saya ingin begini ini sampai mati)," tulisnya Bella di akun Instagram pribadinya pada Kamis, 6 Juli 2023.
Wajah Bella tampak bercahaya dengan riasan berpalet pastel. Jarinya dihiasi kuku palsu panjang yang dikutek warna putih. Tampilan Bella ketika itu dikomentari oleh Denny Caknan. Ia menulis, "Ga sabar besok", disertai emotikon hati berwarna merah.
Advertisement