Sukses

Ini Cara Leveling Up Rasa Kopi Instan Agar Makin Nikmat Ketika Diseduh di Rumah

Barista profesional, Zikri Mubarak pun menjelaskan beberapa tips leveling up kopi instan agar mendapatkan kopi yang sesuai dengan selera.

Liputan6.com, Jakarta Menikmati kopi sachet atau instan merupakan sebuah cara yang paling mudah sekaligus murah untuk sebagian orang. Kopi instan merupakan penolong untuk mereka yang ingin menikmati kopi tanpa harus pergi ke kafe atau kedai kopi.

Namun, ketika menikmati kopi instan, seringkali sulit untuk mendapatkan rasa yang kita inginkan. Ya, proses penyeduhan merupakan bagian yang paling penting dalam mendapatkan kopi instan yang enak atau sesuai dengan selera yang diinginkan.

Berkaitan dengan itu, barista profesional, Zikri Mubarak pun menjelaskan beberapa tips leveling up kopi instan agar mendapatkan kopi yang sesuai dengan selera. Ia menganjurkan untuk menggodok air bersamaan dengan kopi selama lima menit.

"Untuk kopi yang ada ampasnya, kopi tubruk, cukup digodok aja, jadi kalau misalnya digodok menggunakan temperatur medium to high, itu biasanya aroma dan rasanya lebih enhance lagi atau lebih pekat lagi," jelasnya saat menjadi pembicara di Anjungan Sarinah, Minggu (17/9/2023).

Zikri juga menyebut salah satu cara sederhana untuk mengurangi kadar gula yang terdapat di kopi instan agar rasanya lebih nikmat.

"Kalau berbicara terkait kopi instan, apalagi sachet itu sudah ada takarannya. Kita nggak bisa mengurangi gulanya yang kita mau, paling simple, tambahin air, airnya jadi lebih banyak rasionya," sebutnya.

Selain itu, Zikri juga mengungkapkan cara lain untuk menikmati kopi dengan kadar gula yang minim atau bahkan tidak ada sama sekali adalah dengan menikmati kopi instan dengan tambahan gula aren.

"Lebih baik pakai kopi instan yang ada kandungan gula arennya (karena lebih rendah indeks glemiknya)," ungkapnya.

2 dari 3 halaman

Perbedaan Kopi Tubruk dengan Instan

Dalam kesempatan tersebut, Zikri juga turut membeberkan perbedaan yang mencolok antara kopi tubruk dengan kopi instan.

“Kopi tubruk ini biji kopinya digiling dan memiliki serat dengan jumlah yang lebih besar. Sehingga ketika diseduh, aroma dan rasa kopinya akan lebih kuat," bebernya.

"Ciri-ciri lainnya, kopi tubruk ini memiliki ampas dan biasanya perlu menunggu ampasnya turun dulu baru bisa dinikmati. Sementara itu, kopi instan telah diproses sedemikian rupa agar mudah larut sepenuhnya ketika diseduh,” jelas Zikri.

Dirinya pun menuturkan bagaimana minuman kopi susu dengan gula aren memiliki tren yang sangat tinggi di Indonesia saat ini.

“Sebagai salah satu penikmat sekaligus pelaku di industri kopi, minuman kopi susu dengan gula aren saat ini memiliki tren yang sangat tinggi. Sebetulnya kopi susu gula aren sendiri sudah ada sejak lama, tapi jadi semakin booming di Indonesia kira-kira sejak tahun 2014 lalu," tuturnya.

"Berbeda dengan varian viral lainnya yang mudah redup dalam waktu beberapa bulan saja, kopi susu dengan gula aren justru semakin dikenal. Peminatnya pun masih sangat tinggi dari berbagai kalangan, mulai dari remaja, orang dewasa, hingga orang tua," jelas Zikri.

Ia pun menyebut, tren usahanya juga meningkat di berbagai daerah. Zikri mengatakan bahwa tren tersebut tidak hanya ada di kota besar saja, namun sudah masuk ke pelosok daerah.

"Bahkan, sangat mudah ditemukan di sekitar tempat tinggal kita,” sebutnya.

3 dari 3 halaman

Inovasi Baru yang Dihadirkan

Selain itu, berbicara soal kopi tubruk, kategori kopi ini masih menguasai pasar kopi dalam kemasan di Indonesia. Data dari lembaga riset Nielsen (MAT June 2023) menunjukkan, pasar kopi sachet masih dikuasai oleh R&G category (kopi tubruk) dengan persentase sebesar 57%. Dari data tersebut dapat diartikan bahwa 57% penikmat kopi di Indonesia merupakan pencinta kopi tubruk dan 43% sisanya adalah pecinta kopi instan.

Berkaitan dengan itu, inovasi paduan kopi tubruk yang strong, susu, dan gula aren asli pun dihadirkan oleh TOP Coffee. Brand Manager TOP Coffee, Fransisca Vania Harista mengungkapkan, Top Coffee Susu Gula Aren Tubruk memberikan pengalaman minum kopi yang spesial kepada para penikmatnya.

"Selain memiliki perpaduan aroma dan rasa yang pas antara kopi tubruk, susu serta legitnya gula aren, TOP Coffee Susu Gula Aren Tubruk ini memiliki ampas kopi yang halus. Sehingga, konsumen bisa segera merasakan sensasi strong kopi tubruk tanpa perlu menunggu lama hingga ampas turun,” ungkapnya.

Vania juga menyebut, sejak pertama kali diluncurkan, TOP Coffee terus mendapatkan respons positif dari konsumen sehingga menjadi kopi gula aren instan dalam kemasan nomor 1 di Indonesia.

"Kesuksesan pada kategori tersebut, mendorong kami untuk tak henti berinovasi dan terus meng-excite pasar kopi sachet dengan menghadirkan TOP Coffee Susu Gula Aren Tubruk kali ini," sebutnya.

 

(*)