Liputan6.com, Jakarta - Top 3 Berita Hari Ini tentang pesawat Hawaiian Airlines tujuan Honolulu disambar petir saat berada di udara dan terpaksa kembali ke Las Vegas dengan 278 penumpang. Penerbangan itu dilaporkan terjebak di tengah badai petir setelah pesawat berangkat dari Las Vegas pada Minggu, 1 Oktober 2023 pukul 19.57.
"Bagian paling menakutkan bagi kami adalah tersambar petir," kata penumpang Julie-Anna Bardon pada KHON 2, dikutip dari NY Post, Kamis, 5 Oktober 2023. "Ada orang-orang di pesawat yang menangis."
Baca Juga
Top 3 Berita Hari Ini: Candaan Ridwan Kamil Soal Janda Saat Kampanye Tuai Kecaman, Susi Pudjiastuti Ikut Angkat Bicara
Top 3 Berita Hari Ini: Aliando Syarief Diduga Pacaran dengan Adik Sandrina Michelle yang 13 Tahun Lebih Muda, Bisa Terjerat Hukum?
Top 3 Berita Hari Ini: Timnas Indonesia Menang, Maarten Paes Sebut Pacar Modelnya Luna Bijl Bawa Keberuntungan
Penumpang tersebut menggambarkan kepanikan awal di dalam pesawat ketika petir menyambar pesawat. Berita kedua yang banyak diminati adalah tentang salah seorang teman Marshella Aprilia meledek Pratama Arhan dengan menyebutnya sebagai "orang miskin" di sebuah tayangan live, beberapa waktu lalu.
Advertisement
Alih-alih membela harga diri mantan pacarnya, Marshella malah tertawa lepas tanpa menegur temannya. Sementara suara publik riuh membela Arhan, ia tidak memberi tanggapan langsung. Di unggahan Instagram Story-nya, pesepak bola ini terlihat melanjutkan kesehariannya di Jepang, termasuk berjalan-jalan dengan rekannya di timnas U-23, Asnawi Mangkualam.
Di kesempatan itu, suami Azizah Salsha ini kedapatan menyampirkan tas rilisan Louis Vuitton (LV) seri Steamer Wearable Wallet. Berita ketiga yang banyak menarik perhatian adalah tentang Jamur yang termasuk salah satu bahan makanan yang bisa diolah menjadi berbagai hidangan seperti jamur krispi, pepes jamur, dan salah satunya dimasak menjadi tumis jamur kecap. Hidangan ini juga cocok dimakan bersama nasi hangat dan dijadikan bekal makan siang.
Dengan bahan-bahan yang mungkin sudah tersedia di rumah dan tata cara pembuatan yang mudah untuk diikuti, berikut adalah tiga resep praktis tumis jamur kecap yang bisa Anda coba. . Untuk lebih lengkapnya simak Top 3 Berita Hari Ini berikut ini.
Horor Pesawat Tersambar Petir Saat 278 Orang Berada di Dalamnya, Langsung Putar Balik
Â
Pesawat Hawaiian Airlines tujuan Honolulu disambar petir saat berada di udara dan terpaksa kembali ke Las Vegas dengan 278 penumpang. Penerbangan itu dilaporkan terjebak di tengah badai petir setelah pesawat berangkat dari Las Vegas pada Minggu, 1 Oktober 2023 pukul 19.57.
"Bagian paling menakutkan bagi kami adalah tersambar petir," kata penumpang Julie-Anna Bardon pada KHON 2, dikutip dari NY Post, Kamis, 5 Oktober 2023. "Ada orang-orang di pesawat yang menangis."
Pratama Arhan Pamer Pakai Tas Louis Vuitton Puluhan Juta Rupiah Usai Diledek Miskin Teman Marshella Aprilia
Â
Publik sempat dibuat geger saat salah seorang teman Marshella Aprilia meledek Pratama Arhan dengan menyebutnya sebagai "orang miskin" di sebuah tayangan live, beberapa waktu lalu. Alih-alih membela harga diri mantan pacarnya, Marshella malah tertawa lepas tanpa menegur temannya.
Sementara suara publik riuh membela Arhan, ia tidak memberi tanggapan langsung. Di unggahan Instagram Story-nya, pesepak bola ini terlihat melanjutkan kesehariannya di Jepang, termasuk berjalan-jalan dengan rekannya di timnas U-23, Asnawi Mangkualam.
3 Resep Tumis Jamur Kecap, Ide untuk Bekal Makan Siang
Â
Jamur adalah salah satu bahan makanan yang bisa diolah menjadi berbagai hidangan seperti jamur krispi, pepes jamur, dan salah satunya dimasak menjadi tumis jamur kecap. Hidangan ini juga cocok dimakan bersama nasi hangat dan dijadikan bekal makan siang.
Dengan bahan-bahan yang mungkin sudah tersedia di rumah dan tata cara pembuatan yang mudah untuk diikuti, berikut adalah tiga resep praktis tumis jamur kecap yang bisa Anda coba. Dirangkum dari Cookpad, Rabu, 4 Oktober 2023.
Â