Liputan6.com, Jakarta - Film dokumenter Netflix tentang kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin dengan terdakwa Jessica Kumala Wongso berjudul Ice Cold: Murder, Coffee and Jessica Wongso, masih banyak jadi pembahasan.
Ayah Mirna, Edi Darmawan Salihin sempat menuding pengacara Jessica Wongso, Otto Hasibuan diduga memeras harta keluarga terdakwa. Edi menyebut Otto pembohong dengan mengaku tidak dibayar keluarga Jessica Wongso.
Baca Juga
Edi mengatakan dalam tayangan kanal YouTube Karni Ilyas, bahwa keluarga Jessica diperas Otto Hasibuan. Edi bahkan mengatakan keluarga Jessica sampai harus menjual ruko dan rumah .
Advertisement
"Sampe jual ruko, jual rumah, emaknya Jessica. Emangnya saya gak dapet info? Duitnya banyak abis, diperas sama Otto. Nggak dibayar? Hebat dia," kata Edi Darmawan kepada Karni Ilyas.
Dalam tayangan sebelumnya di kanal yang sama, Otto mengaku tidak dibayar sama sekali selama mendampingi Jessica dan hanya pernah diberi semangkuk bubur. Pernyataan ayah mendiang Mirna itu langsung dibantah oleh Jessica Wongso melalui sebuah surat yang ditulisnya di dalam penjara.
Ia juga membubuhkan tanda tangan di atas meterai pada surat tersebut. Surat yang ditulis tangan oleh Jessica itu kemudian viral dan beredar luas di media sosial dalam bentuk pindaian,
Melalui surat itu, Jessica membantah jika keluarganya diperas olej pengacara terkenal itu. Wanita yang sempat menetap di Australia itu juga menegaskan ia tidak menjual rumah atau harta benda untuk membayar layanan hukum Otto Hasibuan.
Isi Surat Jessica Wongso
Berikut potongan surat pernyataan yang ditulis Jessica Wongso. "Saya, Jessica Kumala Wongso, dengan ini menyatakan bahwa Pak Otto Hasibuan adalah pengacara saya dalam kasus 340 KUHP sejak tahun 2016.Sejak saat itu sampai sekarang, Pak Otto Hasibuan memberikan pelayanan pro bono untuk permasalahan hukum ini."
"Jika ada pernyataan kalau saya/ayah/ibu/keluarga diperas dan menjual rumah atau harta benda untuk biaya layanan Pak Otto Hasibuan, maka hal ini adalah sama sekali tidak benar.Dari lubuk hati yang paling dalam, saya dan keluarga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Pak Otto Hasibuan yang telah membantu dengan kerja keras, tulus hati dan tanpa bayaran apapun."
"Demikian pernyataan ini saya buat dengan penuh tanggung jawab dan tanpa paksaan dari pihak manapun untuk dipergunakan sebagaimana mestinya. Jakarta, 10 Oktober 2023. Jessica Kumala Wongso."
Setelah surat tersebut beredar, kemudian Otto memberikan pernyataan melalui tayangan video secara langsung saat itu. Kata dia, awalnya ia tidak peduli dengan tuduhan tersebut. Namun ia harus bertindak karena jika dibiarkan akan mencemarkan nama baiknya.
"Terus terang saya biasanya saya nggak begitu peduli. Tapi kalau ini dibiarkan kan mencederai nama baik saya termasuk keluarga saya,” ucap Otto. Merasa dituding memeras, Otto dan timnya datang ke Lapas Pondok Bambu untuk meminta Jessica buka suara soal tudingan dari ayah Mirna. Karena tidak bisa dibuat dengan rekaman, akhirnya dibuatlah surat tersebut.
Advertisement
Jessica Mengajarkan Bahasa Inggris
Belum lama ini Otto Hasibuan mengungkap kondisi terkini Jessica selama mendekam di penjara.Di balik tembok lapas untuk narapidana atau napi perempuan tersebut, wanita yang baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-35 ini menjalani hari-harinya.
Otto Hasibuan yang rutin menjenguk kliennya tersebut mengatakan bahwa Jessica banyak melakukan hal positif di dalam bui.Kemampuannya sebagai orang yang pernah 10 tahun tinggal di Australia ia pergunakan untuk mengajar bahasa Inggris bagi rekan-rekannya sesama napi.
"Dia pintar, di sana memberikan pelajaran bahasa Inggris kepada narapidana di penjara," ungkap Otto Hasibuan dalam podcast Deddy Corbuzier yang kemudian dibagikan ulang di TikTok oleh akun @ninimihairani pada 7 Oktober 2023.
Tak hanya pintar berbahasa Inggris, Jessica juga mengembangkan bakatnya sebagai desainer di dalam penjara. "Dia menjadi desainer di sana, dia bisa mendesain baju dan kasih masukan kalau di sana (rutan) mau membuat semacam kostum atau seragam. Tidak ada hal yang buruk tentang dia. Sangat positif sekali," ungkap Orro.
Beredar pula video Jessica yang ternyata juga bisa merajut. Dalam isi suratnya yang viral pun, Jessica mengungkapkan akan menghadiahkan salah satu sahabatnya rajutan buatannya.
Ulang Tahun Jessica Wongso
Pemilik nama lengkap Jessica Kumala Wongso ini baru saja berulang tahun ke-35 di hari Senin, 9 Oktober 2023. Tepat di hari ulang tahunnya, beredar video ibu dari Jessica, Imelda Wongso, mendatangi Rutan Pondok Bambu untuk merayakan ulang tahun putrinya
Imelda Wongso datang bersama para kuasa hukum Jessica, namun tidak terlihat ada Otto Hasibuan dalam video yang dibagikan akun TikTok @terkini69. Mereka membawa tumpeng bertuliskan 'Happy Birthday Jessica". Menurut Imelda, putrinya biasanya akan berkumpul bersama kakak-kakaknya saat berulang tahun.
"Biasanya kan kumpul, sama kakaknya, kedua kakaknya, ponakannya, ibu bapak. Sekarang di sini, ulang tahunnya sama lawyer-lawyer," kata Imelda. Kunjungan itu kabarnya benar-benar jadi kejutan bagi Jessica karena tidak ada pemberitahuan sebelumnya dari ibunya maupun anggota keluarganya yang lain.
Dalam kesempatan itu, Imelda Wongso berharap putrinya yang terjerat kasus kopi sianida dapat segera bebas dari penjara. "Iya cepet bebas ya. Harapan ibu cuman itu," harapnya.
Advertisement