Liputan6.com, Jakarta - Perjalanan Puteri Indonesia 2023Â Farhana Nariswari dalam ajang Miss International 2023 telah mencapai titik akhir. Ia tidak berhasil menembus 15 besar ajang kontes kecantikan tersebut, membuat Indonesia dalam dua tahun berturut-turut selalu unplaced.
Meski begitu, Farhana tetap membawa pulang satu penghargaan dari ajang yang diselengarakan di Yoyogi National Gymnasium ke-2, Tokyo, Jepang. Ia menyabet gelar The Best Evening Gown lewat gaun rancangan Albert Yanuar yang dikenakannya malam itu.
Baca Juga
Dalam siaran langsung yang disiarkan melalui kanal YouTube Miss International 2023, Kamis, 26 Oktober 2023, ke-15 besar finalis Miss International 2023 adalah:
Advertisement
1. Miss Thailand, Supaporn Ritthipruek
2. Miss Panama, Linette Marie Clement Marciaga
3. Miss Meksiko, Itzia Garcia
4. Miss Peru, Camila Diaz Daneri
5. Miss Yunani, Asoumanaki Zoi
6. Miss Cote D'Ivoire, Nassita Diako
7. Miss Bolivia, Vanessa Hayes Schutt
8. Miss Republik Dominika, Yamilex Hernandez
9. Miss Vietnam, Nguyen Phuon Nhi
10. Miss Puerto Riko, Amanda Paola Solis
11. Miss Filipina, Nicole Borromeo
12. Miss Kolombia, Sofia Osio Luna
13. Miss Hong Kong, Verna Leung
14. Miss Venezuela, Andrea Rubio, dan
15. Miss Malaysia, Cassandra Yap
Miss International 2023 juga memilih sejumlah pemenang mewakili kawasan. Miss International Afrika diberikan kepada Mercy Jane Adorkor Pappoe dari Ghana. Sementara, Miss International Amerika diraih oleh Kenyatta Beazer dari AS.
Untuk kategori Miss International Asia Pasifik, Emily Yau dari Macau berhasil meraih gelar tersebut. Terakhir, Alisha Cowie dari Inggris berhasil membawa pulang gelar Miss International Eropa.
Pakai Gaun Karya Pengrajin Tasikmalaya
Dalam ajang kecantikan internasional tersebut, Farhana menarik perhatian banyak orang dengan gaun bordir berwarna biru dominan yang dikenakannya. Gaun karya desainer Albert Yanuar ini bertema "New Beginning" atau "Awal yang Baru".
Dibuat dari bahan Jaquard berwarna Midnight Blue, gaun tersebut diperindah dengan teknik bordir tangan yang menampilkan karya seni yang menceritakan tentang kekayaan alam dan budaya Indonesia, dari Sabang hingga Merauke. Taburan kristal swarovski menambah kilau dan kemewahan pada gaun tersebut.
"Warna Midnight Blue melambangkan langit bertabur bintang di malam hari, tempat imaginasi dan mimpi yang tak terbatas," bubuh akun @officialputeriindonesia.
Albert memercayai pentingnya transformasi personal dalam kehidupan sehari-hari. Melalui gaun ini, ia ingin menyampaikan filosofi tersebut. Ia terinspirasi dari burung bangau, simbol kesetiaan dan panjang umur, serta tentang betapa indahnya negara Indonesia yang terdiri dari ribuan suku dan agama, namun bisa hidup rukun dan damai.
"Semoga karya dari para pengrajin daerah Tasikmalaya, Indonesia ini bisa memberikan pesan positif untuk melestarikan alam & serta saling menghargai keragaman budaya di dunia," tulis akun itu.Â
Advertisement
Alasan Pakai Kostum Nasional Bertema Gajah dan Siger Lampung
Sebelumnya, sebagai langkah persiapan menuju kompetisi Miss International 2023, Mustika Ratu dan Yayasan Puteri Indonesia mengungkapkan persiapan Farhana ke ajang Miss International 2023.
Berbagai persiapan telah dijalani, salah satunya adalah menyiapkan sejumlah kostum yang akan dipakai. Farhana Nariswari akan menampilkan berbagai busana idari rancangan desainer berbakat dalam negeri, seperti Cocktail Dress Songket by Ayumi, Kimono Songket by Topan Sapta serta National Costume karya Inggi Kedran, gaun untuk grand final karya Albert Yanuar dan perhiasan dari Amero.
Untuk kostum nasional atau national costume yang selalu menjadi pusat perhatian di berbagai ajang kecantikan internasional Puteri Indonesia 2023 yang mewakili Jawa Barat ini bakal tampil dengan tema yang megah, "The Royal Siger Splendor: A Majestic Tribute to Lampung’s Heritage".
Menurut Farhana, kostum ini terinspirasi dari wanita Lampung yang menggunakan siger di kepalanya. Bukan sekadar penghias kepala, ternyata ada makna filosofis dari siger yang membuat Farhana merasa terinspirasi.
"Siger ini maknanya cukup dalam karena berkaitan dengan nilai-nilai hidup masyarakat Lampung yaitu Piil Pesenggiri, artinya sikap untuk menjaga harga diri, nama baik, martabat, dan kehormatan hidup terutama bagi wanita, makanya saya sangat terinspirasi dengan siger ini," terangnya pada Liputan6.com dalam jumpa pers di kawasan Jakarta Selatan, Selasa 3 Oktober 2023.
Gajah Lampung Terancam Punah
Busana ini ingin mengajak wanita Lampung khususnya untuk menjaga keluhuran budaya tanah kelahirannya salah satunya dengan menjaga keseimbangan alamnya. Lukisan gajah pada ekor busana ini mengingatkan kita bahwa Lampung punya spesies Gajah yang terancam dalam garis kepunahan.
"Gajah ini kan termasuk salah satu satwa yang melekat dengan budaya masyarakat Lampung. Tapi keberadaannya kini harus jadi perhatian kita demi menjaga kelestarian dan keberadaannya. Bagi saya pelestarian hewan langka seperti gajah Lampung ini sangat penting karena jadi ciri khas bangsa kita yang tidak dipunyai negara lain," tuturnya.
Masyarakat Indonesia tentu berharap Farhana Nariswari dapat memperlihatkan keindahan, kecerdasan, dan keramahtamahan perempuan Indonesia kepada dunia internasional. Meskipun dengan persiapan waktu lima bulan, tapi dukungan dari masyarakat Indonesia sangatlah penting dalam memberikan semangat dan motivasi kepada Farhana Nariswari selama berkompetisi.
Ketua Dewan Penasehat Yayasan Puteri Indonesia dan juga Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres), Putri Kus Wisnu Wardani, menyatakan dengan persiapan waktu lima bulan, kita berharap Farhana mampu meraih hasil terbaik dan membawa pulang Crown Miss International untuk Indonesia.
Advertisement