Liputan6.com, Jakarta Berbelanja menjadi salah satu kegiatan yang menyenangkan, tetapi seringkali juga bikin dompet kering. Di dunia perbelanjaan yang terus berkembang, kamu wajib menjadi konsumen cerdas dan mempertimbangkan segala transaksi yang dilakukan. Dengan demikian kamu bisa menghemat pengeluaran, kalau bisa lebih ekonomis kenapa enggak?
Bagi kamu yang senang berbelanja, ada baiknya untuk mempertimbangkan keuntungan lain yang akan didapatkan. Penasaran seperti apa? Inilah deretan transaksi yang menyenangkan sekaligus meningkatkan nilai buat kamu yang hobi belanja:
Baca Juga
1. Cashback
Advertisement
Kamu yang hobi belanja, melihat tulisan cashback pasti langsung tergiur. Bagaimana tidak? Sebagian uang akan kembali saat kamu sudah melakukan pembelian. Nggak cuma mendapatkan barang yang diinginkan tetapi juga menyimpan sebagian uang yang dikeluarkan. Tentunya, program ini memberikan kepuasan langsung sekaligus membuat pengalaman berbelanja semakin menguntungkan dan berkesan. Itung-itung bisa ditabung untuk pembelian berikutnya, kan?
2. Buy 1 Get 1
Buy 1 Get 1 menjadi salah satu promo yang sangat menggiurkan. Dengan membeli satu produk, kamu bisa mendapatkan satu produk tambahan tanpa harus mengeluarkan biaya lagi. Ibaratnya, kamu melipatgandakan total barang yang dibeli. Hal ini tentu memberikan value yang menarik, karena barang yang didapat lebih tinggi nilainya dari yang dibayarkan.
3. Paket Bundling
Ketika berbelanja, cobalah sesekali untuk memanfaatkan paket bundling. Konsep ini memberikan nilai tambah yang memungkinkan kamu untuk mencoba berbagai jenis produk sekaligus. Tentu saja produk tersebut bisa didapatkan dengan harga yang lebih hemat. Dengan memilih paket ini, kamu tidak hanya mendapatkan kepuasan berbelanja, tetapi juga merasakan efisiensi dalam pengeluaran.
4. Voucher dan Kupon
Voucher dan kupon diakui sebagai promo yang efektif untuk memaksimalkan penghematan. Adanya kode diskon atau voucher khusus, membuat kamu bisa menikmati potongan harga yang signifikan. Jika memiliki banyak voucher atau kupon, dijamin pengeluaranmu akan jauh lebih hemat, bye kantong kering. Jenis promo ini bisa didapatkan dengan banyak cara, mulai dari menjadi langganan hingga mengumpulkan poin.Â
5. Loyalty ProgramÂ
Jika kamu sering belanja secara rutin, program loyalitas nggak akan pernah salah untuk diikuti. Setelah melakukan setiap transaksi, kamu dapat mengumpulkan poin yang bisa ditukar dengan hadiah eksklusif. Program loyalitas tidak hanya memberikan insentif finansial, tetapi juga menciptakan hubungan jangka panjang antara konsumen dan merek.
Salah satu program loyalitas yang kerap memberikan banyak hadiah menarik adalah BRIPoin. Bersamaan dengan BRImo FSTVL, nasabah bisa menukarkan BRIPoin menjadi Kupon Undian untuk meraih kesempatan memenangkan berbagai hadiah menarik, termasuk Grand Prize 5 Unit Mini Electric dan 10 Unit MG4 EV.
BRImo FSTVL merupakan rangkaian program untuk nasabah BRI yang diberikan dalam bentuk cashback 10% pake QRIS di BRImo, redeem BRIpoin dengan voucher belanja di berbagai merchant-merchant BRI dan penukaran kupon undian dapat mobil listrik keren. Periode program 1 Agustus - 31 Desember 2023 lho!
Kumpulkan BRIPoin sebanyak-banyaknya agar kesempatan menang lebih besar. Ingat, BRIPoin itu didapatkan ketika kamu transaksi pakai Kartu Kredit, Debit BRI dan BRImo.
Jadi, jangan sampai kamu melewatkan kesempatan langka ini ya! Supaya nggak tertinggal, simak informasi lebih lengkap yang bisa diakses di sini. #BRImo #BRImoFSTVL #SemuaPakeBRImo
Â
(*)
Advertisement