Sukses

Cerita Pasangan Bertemu Saat Pulang Kampung, Berjodoh karena Tetanggaan

Setiap orang punya ceritanya sendiri tentang pertemuannya dengan jodoh. Ada yang merupakan teman semasa sekolah, teman les, bahkan juga tak jarang ada yang berjodoh dengan tetangga.

Liputan6.com, Jakarta - Setiap orang punya ceritanya sendiri tentang pertemuannya dengan jodoh. Ada yang merupakan teman semasa sekolah, teman les, bahkan juga tak jarang ada yang berjodoh dengan tetangga.

Seperti yang terungkap dalam sebuah video singkat di akun TikTok @ngomong baik saat mewawancarai pasangan suami istri yang telah berumah tangga selama 10 tahun pernikahan. "Ketemunya awalnya gimana?" Tanya pria bernama Saif Ramadhan itu dalam konten yang diunggah pada Senin (29/1/2024).

"Ketemunya, jadi saya pulang kampung terus tiba-tiba ketemu dia (sambil menunjuk istrinya), ya kita masih tetangga sih," jawab sang suami lebih dulu, mewakili pasangan itu.

Rumah keluarga yang bersebelahan membuat keduanya intens bertemu. Prosesnya pun terbilang cepat, setelah mengenal selama 9 bulan ia lalu memutuskan untuk melamar istrinya kala itu.

"Jarak umurnya jauh gap-nya," sambung sang istri.

Mereka terpaut 7 tahun, ketika itu sang istri masih berusia 23 tahun. Menurut istrinya, ia sama sekali belum terpikirkan untuk menikah dan sedang senang sendiri menikmati hidupnya.

Tapi berjalannya waktu saat menjalin hubungan justru ia rasakan tak ada kendala, sehingga merasa berjodoh. "Kalau jodoh itu mulus, tapi kalau nggak jodoh ada halangannya," ungkap sang pembuat konten.

Kemudian pasangan itu ditanya apa pesannya kepada orang yang menonton video tersebut dalam memilih pasangan. "Cari pasangan yang penting seiman dan taat agama," jawab sang suami.

Lalu istrinya menambahkan, "Kalo aku sih paling se-frekuensi gitu loh dan apa poin-poin yang bisa kamu toleril (toleransi) dan karena nikah itu kan bercampur ya." 

 

2 dari 4 halaman

Komunikasi Adalah Kunci

Dengan hidup bersama orang lain, harus ada rasa pemakluman apabila karakter atau sikap pasangan yang tidak disukai. Apalagi menurutnya jika mengedepankan ego, maka akan sering terjadi benturan.

"Intinya komunikasi sih ya, apa yang kalian mau tuh harus diomongin gitu lho," tambah sang istri. 

Saat sedang ada masalah pun, sebaiknya harus segera diselesaikan. Hindari sifat gengsi maupun mengedepankan ego, serta hal-hal kecil seperti maaf dan bilang terima kasih ke pasangan juga menjadi bagian penting dalam pernikahan.

"Kalau udah nikah tuh, temen curhat suami. Ya ungkapin ke suami gitu lho," katanya lagi sambil mengingatkan agar tidak curhat ke orang lain.

Sementara sang suami, menambahkan bahwa niatkan nikah untuk ibadah agar mendapat bantuan dari Sang Pencipta untuk menemukan jodoh. "Kalau sudah niat, nanti InsyaAllah ada jalannya," cetusnya.

Dalam memilih, sang istri mengatakan bukan hanya berusaha mencari tapi diperlukan juga usaha memperbaiki diri atau memantaskan diri atas calon seperti apa yang dikehendaki. "Setuju nih, kita kalau mau dapat yang baik perbaiki diri dulu," balas pembuat konten.

3 dari 4 halaman

Bertemu Jodoh di Usia 48 Tahun

Tentang jodoh sebenarnya tidak ada kata terlalu cepat atau pun lambat, namun semuanya sudah ada Allah yang mengatur. Salah satunya terungkap dari sebuah video di TikTok @ngomong baik saat bertemu sepasang suami istri.

"Jodoh itu rahasia Allah, buat yang sekarang belum bertemu jodohnya, semoga vt ini bermanfaat ya," tulisnya di keterangan video yang diunggah pada Kamis, 25 Januari 2024.

"Saya tadi perhatikan dari jauh romantis banget. Saya pengen ngobrol-ngobrol dong sama bapak dan ibu," sapanya kepada pasangan suami istri itu. 

Ia lalu menanyakan berapa usia pernikahan mereka. "Kita itu baru 12 tahun, eh gimana mau cerita ya kami. Eh ini bapak pernikahan ke-2, kalau saya pernikahan pertama di usia 48 tahun, bapak 58," beber sang ibu berkerudung hitam itu menjelaskan.

Pada Februari 2024. usia pernikahan mereka akan menginjak 13 tahun. "MasyaAllah ini keren ini," ungkap sang pembuat video yang mewawancarai keduanya.

4 dari 4 halaman

Langsung Cepat Dilamar

Sang ibu lalu menyambung, "Saya termasuk orang yang beruntung di dunia, karena saya menikah di usia 48 tapi saya dapet satu paket bapak dengan dua putra dan satu menantu."

"Eh ini keren banget, karena saya tuh banyak banget yang bertanya. Mas saya tuh usia segini belum dapat jodohnya segala macam bu, inspirasinya dong bu," tanyanya lagi dengan bersemangat kepada sang ibu mengenai kisahnya. 

Ibu tersebut menyarankan yang menanti jodoh untuk banyak berdoa, karena Tuhan pasti memberikan yang terbaik. "Harus yakin itu," sarannya.

Sang suami pun ditanya bagaimana bisa menerima istrinya saat ini. Menurut dia, mereka bertemu lewat perantara saudara iparnya. 

"Saya kan istilahnya sebagai seorang, udah usia segini waktu itu ya masa maaf gengsi, nggak boleh. Harus kita coba ya karena saudara yang usulin ya saya coba, ya Alhamdulilah kok kayaknya lumayan ya bisa juga untuk nyambung," terangnya lagi.

Video Terkini