Sukses

Yoona SNSD Bakal Nyanyikan Lagu Indonesia di Jakarta, Penggemar Kecewa Dilarang Ambil Gambar

Dalam acara fan meetingnya di Jakarta, Yoona akan memberikan beberapa kejutan salah satunya dia akan membawakan lagu Indonesia populer.

Liputan6.com, Jakarta - Yoona SNSD dilaporkan sudah tiba di Jakarta pada Minggu dini hari, 3 Maret 2024, sekitar pukul 00.00 WIB. Ia mendarat di Bandara Internasional Soekarno Hatta setelah mengunjungi Manila, Filipina, untuk tur Yoona Fan Meeting Tour: Yoonite in Jakarta.

Bestie Entertainment dan Amprovise Group sebagai penyelenggara telah menyiapkan beberapa kejutan khusus untuk para penonton. Salah satu kejutan yang disiapkan Yoona adalah menyanyikan lagu Indonesia populer, seperti dikutip dari Instagram Story @bestie_ent.id. Mereka juga mengajak penggemar untuk menebak judul lagu yang akan dibawakan.

Para SONE (sebutan untuk fans Yoona) pasti tidak sabar dengan kejutan yang akan diberikan olehnya. Apalagi, Yoona terakhir kali mengunjungi Jakarta pada 2017. 

Acara fan meeting itu awalnya akan digelar pada Jumat, 29 Maret 2024. Namun, promotor menginformasikan waktu acara berubah. "Perlu diketahui, tanggal acara yang direncanakan pada 29 Maret telah diubah menjadi 3 Maret pukul 15.00 waktu Jakarta," tulis promotor Yoona Fan Meeting Tour dalam unggahan Instagramnya pada Jumat, 19 Januari 2024.

Pada Selasa, 20 Februari 2024, promotor mengumumkan mengenai pemindahan lokasi penyelenggaraan dari Beach City International Stadium Ancol ke Tennis Indoor Senayan, Jakarta.

"Dengan ini kami informasikan bahwa acara “Yoona Fan Meeting Tour: Yoonite in Jakarta” pindah ke tempat yang lebih strategis yaitu di Tennis Indoor Senayan, Jakarta," tulis pihak promotor dalam salah satu unggahan.

Acara fan meeting akan dimulai pada pukul 15.00 WIB, tetapi pintu mulai dibuka pada pukul 13.00 WIB. Para SONE bisa mengenakan atribut dengan nuansa pink untuk semakin memeriahkan acara.

2 dari 4 halaman

Ketatnya Aturan Rekam Gambar dan Suara

Terdapat beberapa tingkatan harga tiket, yakni VIP, CAT1, CAT2, dan CAT3. Masing-masing memiliki harga dan benefit yang berbeda.

Tiket VIP dibanderol dengan harga Rp2,9 juta dengan benefit berkesempatan mendapatkan signed photocard dengan 40 lucky draw, signed poster (40 lucky draw), hadiah eksklusif dari Yoona (70 lucky draw), hingga berkesempatan berinteraksi dengan Yoona (Hi Bye).

Tiket CAT1 dijual dengan harga Rp2,5 juta dengan benefit yang didapat berkesempatan signed photocard (10 lucky draw), signed poster (10 lucky draw), hingga hadiah eksklusif dari Yoona (20 lucky draw). Sementara, tiket CAT2 dijual seharga Rp2,1 dengan benefit 10 kali kesempatan untuk mendapat hadiah eksklusif dari Yoona.

Pembeli tiket kelas CAT3 seharga Rp1,8 juta hanya mendapatkan official poster dan special photocard. Penukaran seluruh kategori tiket dijadwalkan mulai jam 07.00 WIB pada Minggu, 3 Maret 2023.

Terdapat aturan ketat soal pengambilan gambar dan video selama acara berlangsung. Penggemar dilarang merekam suara dan mengambil gambar selama acara Hi-Bye. Penggemar juga dilarang melakukan live streaming.

 

 

3 dari 4 halaman

Aturan yang Harus Dipatuhi

Selain itu, penggemar juga dilarang keluar masuk ke dalam arena. Saat acara, disarankan juga untuk memakai masker. Jika ada barang yang akan dititipkan, hanya dalam bentuk barang yang memang perlu untuk dititipkan seperti koper atau tas punggung besar.

Segala bentuk pelanggaran akan dikawal keluar dari acara dan tidak diizinkan masuk kembali. Dana tiket juga tidak akan dikembalikan dan semua gambar yang telah diambil akan dihapus.

Aturan perekaman itu mengecewakan sejumlah penggemar. Di kolom unggahan banyak yang mempertanyakan mengapa dilarang mengambil foto dan merekam video selama acara jumpa penggemar dalam jarak dekat itu.

"iya kenapa sih ya min @bestie_ent.id ga bolrh ambil dokumentasi kan buat kenang2an hy bye sama yoona," tulis seorang fans.

"Sangat menyayangkan poin no 2 dan 3," imbuh yang lain.

"Knp gaboleh video ya," tanya warganet berbeda.

"Sedih banget hibye gakboleh dokumentasi," komentar warganet lain.

 

4 dari 4 halaman

Jakarta adalah Kota Terakhir yang Dikunjungi

Mengutip Showbiz Liputan6.com Minggu, 03 Maret 2024, acara fan meeting ini merupakan tur yang digelar Yoona untuk menyapa para penggemarnya di seluruh Asia. Tur diawali di Seoul dan kemudian dilanjutkan ke beberapa kota di Asia, termasuk Jakarta.

Acara ini menjadi acara fan meeting resmi perdananya secara individu. Jakarta menjadi kota terakhir yang didatangi bintang film Confidential Assignment. 

Dalam video yang diunggah oleh @bestie_ent.id pada Senin, 26 Februari 2024, Yoona tampak menyapa para penggemarnya menggunakan bahasa Indonesia. "Halo aku Yoona, apa kabar Indonesia? Saya ingin bertemu dengan para SONE di Jakarta. SONE Indonesia, sampai jumpa," sapa Yoona dalam akun Instagram @bestie_ent.id.

Sebelumnya, Yoona Girls' Generation memutuskan untuk kembali memperpanjang kontraknya dengan SM Entertainment. Ini adalah kali ketiga dirinya melanjutkan kontrak eksklusifnya dengan agensi tersebut.

Mengutip dari Allkpop, Yoona sudah memperbarui kontrak dengan agensi yang telah mendebutkannya 17 tahun lalu itu pada Kamis, 4 Januari 2024. Ia memulai karier di dunia entertainment sebagai trainee pada 2002.

Video Terkini