Sukses

Anjing yang Fotonya Dipakai Han So Hee Bantah Rumor Transit Love Terkait Ryu Jun Yeol dan Hyeri Mendadak Terkenal, Pemiliknya Buka Suara

Kisah anjing memegang pisau di Instagram Story Han So Hee telah jadi topik perbincangan hangat di komunitas online.

Liputan6.com, Jakarta - Kisah anjing memegang pisau di Instagram Story Han So Hee telah jadi topik perbincangan hangat di komunitas online. Sebagaimana diketahui, foto hewan tersebut dipakai aktris itu untuk menjawab rumor transit love yang melibatkan Ryu Jun Yeol dan Hyeri.

Siapa sangka, di tengah kontroversi hubungan asmara Han So Hee dan Ryu Jun Yeol, yang juga menyeret mantan pacar sang aktor, anjing berbulu putih itu mendadak jadi terkenal. Faktanya, melansir KBIZoom, Kamis (21/3/2024), nama "anjing pisau" di Instagram Story So Hee adalah Kang Swe.

Pada Senin, 18 Maret, pemilik Kang Swe, A, membangkitkan rasa penasaran warganet dengan merilis video berjudul, "Anjingku tiba-tiba jadi superstar" di Instagram. Di rekaman tersebut, A memperlihatkan gambar asli "anjing pisau" tersebut dan menjelaskan bagaimana ia jadi terkenal.

Diceritakan bahwa Kang Swe adalah seekor anjing terlantar yang diadopsi keluarga A pada 2009. Berbeda dengan kepribadiannya yang lembut, penampilan Kang Swe dengan pisau mainannya memancarkan pesona paradoks dan mendapat cinta dari banyak orang.

Berbagi momen kehidupan sehari-harinya dengan Kang Swe, A mengatakan, "Saya mengambil kesempatan ini untuk mengingat kembali masa lalu dan menyadari bahwa kebahagiaan bisa datang dari hal-hal kecil." Ia juga mengungkap keinginan mereka untuk bersama Kang Swe lebih lama.

Video tersebut menarik perhatian publik dengan banyak warganet meninggalkan komentar positif. "Saya hanya melihat meme terkenal Kang Swe di Internet, jadi saya merasa lebih menakjubkan melihatnya di kehidupan nyata," kata salah satu pengguna. Banyak juga yang berterima kasih pada Han So Hee karena telah memberi tahu lebih banyak orang tentang anjing menggemaskan itu.

2 dari 4 halaman

Ucapkan Terima Kasih

Kang Swe jadi semakin populer di media sosial dan mendapat begitu banyak cinta dan dukungan dari warganet. Sebagai tanggapan, A mengungkap rasa terima kasihnya dengan mengatakan, "Terima kasih telah menyukai Kang Swe. Ia adalah seorang anak (anjing) yang dibesarkan dengan cinta."

Di sisi lain, kabar seputar pasangan baru Han So Hee dan Ryu Jun Yeol masih menarik perhatian. Sang aktor telah membuat kemunculan publik pertamanya sejak kabar kencan dengan bintang 100 Days My Prince itu jadi sorotan. Ia jadi salah satu tamu di acara presentasi koleksi Spring 2024 Ralph Lauren di Seoul, Korea Selatan, Selasa, 19 Maret 2024.

Sesampainya di hadapan media, ekspresi Jun Yeol sangat netral dan ia tampak bergegas menuju dinding tempat ia mengambil foto, menurut Koreaboo, dikutip Rabu, 20 Maret 2024. Awalnya, ekspresi dan posenya tampak tenang.

Jun Yeol kemudian mulai berinteraksi dengan media, melakukan pose berbeda dan menunjukkan beberapa ekspresi, meski masih sangat mendasar dibandingkan bintang lain di acara tersebut, catat outlet tersebut. Meski ekspresinya tampak tenang, sang aktor memastikan mencoba menyapa media dengan positif dan membungkuk hormat pada mereka saat meninggalkan dinding foto.

3 dari 4 halaman

Dikritisi Warganet

Sederet potret itu memperlihatkan ekspresi wajah yang cukup netral, yang memang lekat dengan kebanyakan foto pers Jun Yeol. Saat foto-foto tersebut tersebar secara online, warganet sangat kritis terhadap penampilannya, mengingat kebencian dan kontroversi yang menyebar, terutama tertuju pada Han So Hee dan Hyeri.

Khususnya, dengan berita bahwa Han So Hee dihapus sebagai brand ambassador sebuah merek, mereka merasa tidak adil karena Ryu Jun Yeol tampaknya tidak terpengaruh sama sekali. Menurut laporan media lokal, NH Bank telah memutuskan berpisah dengan So Hee setelah bekerja sama dengannya selama tiga tahun.

Kontraknya berakhir awal bulan ini, dan NH Bank sekarang mencari bintang baru yang akan menggantikan aktris tersebut. Pihaknya juga disebut akan segera memulai pemotretan promosi dengan brand ambassador baru mereka.

Menyusul itu, menurut KBIZoom, Lotte Chilsung juga dilaporkan mengakhiri kontrak model periklanannya dengan So Hee untuk merek soju ikonis "Chum-Churum" dan sekarang sedang mencari wajah baru. Kontrak mereka disebut berakhir pada awal Maret 2024 setelah bekerja sama selama setahun.

4 dari 4 halaman

Berakhirnya Kontrak Han So Hee dengan Beberapa Merek

Seorang pejabat perusahaan menyatakan, "Kami tidak memperbarui kontrak (dengan Han So Hee) setelah jangka waktu satu tahun berakhir. Model iklan berikutnya masih belum ditentukan."

So Hee telah jadi wajah "Chum-Churum" sejak Maret tahun lalu. Saat itu, Lotte Chilsung menjelaskan bahwa sang aktris terpilih jadi model mengingat aktifnya ia komunikasi dengan penggemar melalui Instagram dan platform media sosial lain.

Dengan menggandeng So Hee sebagai model iklan, penjualan soju Lotte Chilsung tahun lalu tercatat 404,2 miliar won, meningkat 18,5 persen dibandingkan tahun sebelumnya. Selain "Chum-Churum," penjualan "Saero," yang diperkenalkan pada September 2022, juga berkontribusi terhadap pertumbuhan kinerja secara keseluruhan.

Perubahan model iklan "Chum-Churum" setelah satu tahun adalah yang pertama kali dalam delapan tahun. Dari tahun 2016 hingga 2020, Lotte Chilsung menunjuk Suzy sebagai model merek itu selama lima tahun berturut-turut. Lalu, di tahun 2021 hingga 2022, Jennie BLACKPINK mengambil alih peran tersebut.

Aktris dan penyanyi ternama, seperti Lee Young Ae, Koo Hye Sun, Lee Hyori, HyunA, Jo In Sung, dan Shin Min Ah juga sempat mengiklankan merek tersebut.

Video Terkini