Sukses

Gaya Sandra Dewi Jalani Pemotretan, Diduga Kembali Kerja di Tengah Kasus Dugaan Korupsi Suaminya Harvey Moeis

Sementara feed Instagram-nya kosong, konten online Sandra Dewi masih mejeng di akun TikTok pribadinya.

Liputan6.com, Jakarta - Sementara feed Instagram-nya kosong, konten online Sandra Dewi masih mejeng di akun TikTok pribadinya. Tidak hanya video lama, ada pula klip baru yang dibagikan di tengah skandal kasus dugaan korupsi yang menyandung suaminya, Harvey Moeis.

"Semangat pagi," tulisnya singkat di sebuah unggahan TikTok, Senin, 3 Juni 2024. Bersama sapaan tersebut, ibu dua anak itu terlihat sedang menjalani pemotretan yang mengundang spekulasi bahwa ia sudah kembali bekerja.

Di video, Sandra terlihat berbusana necis dengan memakai atasan putih berpita berpadu celana panjang dan pointed heels serasi. Memberi kesan tampilan lebih formal, pesinetron yang sudah lama vakum ini mengenakan blazer biru, sementara rambut panjangnya ditata dalam kuncir rendah.

Klip yang dimaksud juga memperlihatkan Sandra dalam balutan busana berbeda, yakni kemeja biru muda berpadu blazer putih. Mendapati itu, komentar pro kontra dibubuhkan warganet. Sebagian mendukung Sandra kembali bekerja demi anak-anaknya.

"Hidup harus belanjut. Semangat Kak Sandra Dewi demi anak-anak," kata salah satu pengguna. "Semangat mbk Sandra. Harus tetap kuat buat anak-anak," sahut yang lain. "Semangat.......💪💪 jadi ibu tangguh ya mbak..🙏," timpal warganet berbeda.

Di sisi lain, sebagian warganet bingung mengapa publik masih memberi semangat pada Sandra Dewi. "Gila gila ....orang sudah makan duit rakyat kok masih aja disemangati, yg nyemangatin emang agak aneh kyaknya🙏," menurut seorang TikToker.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Komentar Kontra

Ada juga yang menyindir, "Ih kok kerja? Nanti cape lho kalo kerja? Kenapa enggak dinikmatin aja uang (Rp)271 T?" merujuk pada nominal yang diduga dikorupsi suami Sanda Dewi. "Tuh kan pricess jd capek cari duit, karen sang pangeran lagi diBUI😭," sahut seorang pengguna.

"Main cinderellanya sdh selesai ya mbk ... skrg waktunya kerja," respons yang lain. "Ga ada cancel ya dinegeri ini, luar biasa sekali," timpal warganet.

Sebelum ini, merangkum kanal Showbiz Liputan6.com, kuasa hukum Sandra Dewi, Harris Arthur, mengungkap kondisi kliennya usai menjalani pemeriksaan di Kejaksaan Agung pada 15 Mei 2024. Sandra kembali diperiksa terkait kasus korupsi PT Timah yang menjerat suaminya, Harvey Moeis.

Bintang film Quickie Express ini memilih bungkam saat awak media memberondongnya dengan berbagai pertanyaaan usai hampir 10 jam menjalani pemeriksaan. Mengisyaratkan permohonan maaf, Sandra terus melangkah menuju kendaraanya.

"Pertama, saya ingin sampaikan permohonan maaf sebesar-besarnya dari Ibu Sandra Dewi terkait pemeriksaan kemarin di Kejaksaan Agung. Karena beliau sangat lelah, cape banget, jadi beliau tidak sempat mengeluarkan satu patah kata pun pada rekan-rekan wartawan," ujar Harris Arthur di Kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, 16 Mei 2024.

3 dari 4 halaman

Permintaan Maaf

Di kesempatan yang sama, Harris menyampaikan permohonan maaf dari Sandra Dewi. Menurut Harris, kliennya menyadari bahwa awak media berperan dalam menempatkan dirinya di posisi saat ini.

"Sampaikan permohonan maaf dan terima kasih saya kepada teman-teman media yang selama ini telah memberikan dukungan pada Sandra dewi dan Pak Harvey Moeis. Satu waktu beliau berjanji akan ketemu dengan teman-teman wartawan. Nanti beliau akan memberi keterangan langsung," tutur Harris.

Lebih lanjut, Harris mengungkap agenda pemeriksaan kedua yang dijalani Sandra sebagai saksi kasus dugaan korupsi yang menjerat Harvey Moeis. Ia mengatakan, ada 40 pertanyaan yang diajukan penyidik pada kliennya untuk mengklarifikasi harta yang mereka dimiliki.

"Kemarin saya sempat tanya beliau, sekitar 40 pertanyaan yang diajukan tim penyidik, seputar klarifikasi harta beliau. Mana yang didapat sebelum menikah dan setelah menikah sampai tahun 2018 ke atas," jelasnya.

Harris belum mengetahui apakah Sandra akan kembali menjalani pemeriksaan nantinya. Namun, ia mengapresiasi tim penyidik Kejaksaan Agung RI, yang sangat profesional dalam menangani kasus ini.

4 dari 4 halaman

Pemeriksaan Lainnya

Dalam lanjutan, kanal News Liputan6.com melaporkan, Kejagung telah memeriksa sejumlah saksi terkait kasus dugaan tindak pidana korupsi dalam pengelolaan tata niaga komoditas timah di wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) di PT Timah Tbk tahun 2015 sampai 2022. Salah satunya adalah asisten pribadi Sandra Dewi. 

"Pemeriksaan saksi dilakukan untuk memperkuat pembuktian dan melengkapi pemberkasan dalam perkara dimaksud," tutur Kapuspenkum Kejagung Ketut Sumedana dalam keterangannya, 28 Mei 2024.

Menurut Ketut, ada empat saksi yang diperiksa kali ini. Mereka adalah PL selaku Koordinator Lapangan PT Tinindo Inter Nusa, RP selaku Asisten Pribadi dari Istri tersangka Harvey Moeis (HM), SMD selaku Sekretaris Divisi Pengamanan PT Timah Tbk, dan HRT selaku Direktur PT Sariwiguna Binasentosa.

“Adapun keempat orang saksi diperiksa terkait dengan penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi dalam pengelolaan tata niaga komoditas timah di wilayah IUP di PT Timah Tbk tahun 2015-2022 atas nama Tersangka TN alias AN dan kawan-kawan,” kata Ketut.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.