Sukses

Heboh Thariq Halilintar Bergelar Pangeran Brunei, Warganet Sarkas: Jadi Selama Ini Saingannya Pangeran Mateen?

Ungkapan Pangeran Brunei di nama Thariq Halilintar merujuk pada keterangan di buku Kesebelasan Gen Halilintar: My Family My Team karya ibunda Thariq, Lenggogeni Faruk.

Liputan6.com, Jakarta - "Setelah haji di usia dua bulan, terbitlah gelar Prince of Brunei," begitulah komentar online yang beredar seputar Thariq Halilintar, baru-baru ini. Ungkapan itu merujuk pada keterangan di buku Kesebelasan Gen Halilintar: My Family My Team karya ibunda Thariq, Lenggogeni Faruk.

Di unggahan akun TikTok @darrsenn_, Rabu, 3 Juli 2024, yang kini viral, buku yang dimaksud menyebut calon suami Aaliyah Massaid ini sebagai "Pangeran Brunei." Termuat pula bahwa Thariq telah pergi haji di usia dua bulan, lengkap dengan gambar-gambar yang mengklaim pernyataan itu. 

"Gak masuk akal banget titelnya. Mana bisa dia disebut Prince of Brunei? Yang boleh disebut tuh betulan anak-anak anggota Kerajaan Brunei," kata seorang warganet, sementara yang lain mencibir, "Jadi selama ini Thariq saingannya Pangeran Mateen?"

"Prince of Brunei ini mungkin sebutan rumah aja, jadi gak seharusnya dimuat di buku yang dijual dan dibaca orang lain. Gw yang malu dah," tulis pengguna berbeda. "H. thoriq prince of Brunei😭," sahut yang lain. Ada pula yang merespons, "Sorry us bruneian dont claim him as prince of brunei. We would like to pass him back."

"Yag gw bingung.. lu ngapain beli bukunyaaa😭," komentar seorang warganet di video yang saat artikel ini sudah mencatat lebih dari tiga juta penayangan tersebut. Faktanya, buku itu masih tersedia, salah satunya di kanal daring Gramedia.

2 dari 4 halaman

Buku Gen Halilintar

Dikutip pada Kamis (4/7/2024), buku yang dibanderol Rp100-an ribu ini diciptakan untuk "menginspirasi Anda dalam menciptakan keluarga yang bahagia." Dengan gaya bahasa yang ringan dan mudah dipahami, buku ini cocok untuk dibaca saat senggang.

Sinopsisnya berbunyi, "Gen dan Halilintar dikaruniai 11 anak kandung melalui persalinan normal, kompak mengurus rumah seperti hotel, merintis bisnis, melanglang buana sampai ke ujung dunia. Sebelas bersaudara tersebut memiliki sebelas YouTube channel sesuai nama masing-masing."

"(Ini termasuk) Parents couple channel Halilintar Lenggogeni, dan Family Channel Gen Halilintar. 13 YouTube channel serentak telah mendapat anugerah 13 YouTube Golden Play Button & 3 Diamond Play Button! Dalam kesusahan ada kemudahan. Di mana ada kesempitan di sana ada kesempatan."

"Ada minus ada plus. Turun naik kehidupan jadi baik dan positif asal dijalani dengan jiwa besar, dengan rasa persaudaraan yang tinggi. Obat itu pahit tapi menyehatkan. Kini, mereka sudah meneruskan perniagaan orangtua, mulai dari penjualan gawai, fashion wear, jual beli mobil, online market, sampai tour operator yang sedang terus berkembang," tandas keterangan itu.

3 dari 4 halaman

Thariq Halilintar Haji di Usia 2 Bulan

Pernyataan Lenggogeni Faruk soal gelar haji Thariq Halilintar di momen lamaran Aaliyah Massaid beberapa pekan lalu ramai dikritisi warganet. Berbagai komentar negatif dilontarkan pada Thariq maupun ibunya, dari olokan hingga meme di media sosial.

Sadar status hajinya dibicarakan, Thariq tidak tinggal diam. Bukannya marah, ia malah memberi peluang bagi warganet yang ingin pergi ke Tanah Suci. Ia berniat memberangkatkan umrah seorang warganet yang memberi komentar paling kreatif soal "Haji Thariq."

"Assalamualaikum dari Pak Haji KW. Kelihatannya semakin kreatif ya komentar-komentar netizen baik itu di kolom komentarku atau di seluruh kolom-kolom komentar yang ada di internet," kata dia di akun Instagram miliknya, Selasa, 2 Juli 2024.

Thariq berharap komentar-komentar tersebut bisa jadi doa untuknya agar di kemudian hari bisa benar-benar menunaikan ibadah haji. "Jadi hari ini aku mau pilih dari komentar kreatif tentang haji Thoriq ini aku mau berangkatin umrah," kata dia lagi.

4 dari 4 halaman

Tidak Bersyarat Khusus

Thariq mengatakan bahwa kompetisi tersebut tidak memiliki syarat khusus. "Enggak ada syaratnya sih yang penting kreatif aja," tutup dia. Keputusannya membalas perundungan dengan kebaikan membuat ipar Aurel Hermansyah ini mendapat sorotan hingga pujian warganet.

"Keren bangett udh ditampar dgn komen netizen tapi malah dibalas dengan kebaikan, proud of u !" komentar salah satunya, sementara ada pula yang berkomentar, "Kelewat baik sih, uda dihujat netijen sampe masuk akun gosip. Malah mau berangkatin netijen umroh."

"You are the one is actually Creative! Blessing. Meyalaaa Thoriq," tulis warganet lain. "Hebat lu bang cacian malah lu balesnya umrohin mereka.tahun depan semoga menjadi tamunya Allah bersama istri ya bang🙌," timpal yang lain.

Di media sosial, momen Thariq berdiskusi dengan Atta Halilintar perihal gelar haji yang sudah didapat sejak usia dua bulan jadi viral. Thariq membanggakan gelar haji yang didapat lebih dulu daripada kakaknya. Namun menurut Atta, "Lu harus naik haji lagi, biar lebih afdal. Cuma kalau yang itu (haji usia 2 bulan) ya anggap saja lu dapat berkah, masih bayi saja lu kebawa gitu."