Liputan6.com, Jakarta - Maudy Ayunda menambah panjang daftar selebritas Indonesia yang menghadiri presentasi fesyen di Milan Fashion Week Spring/Summer 2025. Pelantun lagu "Jakarta Ramai" ini terlihat menghadiri undangan jenama fesyen Jepang, Onitsuka Tiger.
Melalui unggahan di Instagram-nya, Rabu, 18 September 2024, istri Jesse Choi ini berbusana mencolok dengan stiped knit top berlengan panjang dalam warna-warna kontras: abu, hitam, hijau, dan kuning. Itu berpadu dalaman dalam potongan turtleneck.
Atasan itu berpadu ceana panjang cokelat dalam potongan baggy, yang di-styling dengan ikat pinggang gelap. Maudy memakai sepatu pointed toe hitam berpadan kaus kaki kuning cerah. Padanan busana warna cerah itu diseimbangkan dengan riasan wajahnya dalam nuansa nude, sementara rambut panjangnya dibiarkan tergerai bebas.
Advertisement
Aktris, sekaligus penyanyi berusia 29 tahun ini juga memakai sejumlah aksesori, mulai dari sepasang anting sampai cincin-cincin. "Quick stop at Milan Fashion Week with @onitsukatigerofficial @onitsukatigerindonesia#OnitsukaTiger #OnitsukaTigerSS25 #OnitsukaTigerID," tulisnya dalam keterangan unggahan.
Onitsuka Tiger merayakan hari jadinya ke-75 di panggung pekan mode bergengsi tersebut. Melansir Hypebeast, Jumat, 20 September 2024, seiring bertambahnya usia, label ini terus menetapkan ciri khas dan memberi pengaruh pada dunia mode papan atas.
Upaya terbarunya yang "tidak mengenal gender dan tidak mengenal genre," berjudul "Urban Moves." Ini merupakan salah satu yang mencatat semua kerumitan dalam proses "pendewasaan" desain dan menyusunnya jadi perjalanan koleksi yang kohesif dengan 50 tampilan.
Koleksi Onitsuka Tiger
"Irama dan kecepatan koleksi ini selaras dengan kota metropolitan mana pun dan didorong api ambisi dan hasrat muda," jelas catatan koleksi tersebut. "Terinspirasi anak muda yang mengembara dalam perjalanan eksplorasi yang bergerak mengikuti denyut irama urban global, koleksi ini menggambarkan penggambaran pertumbuhan yang mentah dan jujur di mana kerentanan dan kekuatan, keintiman, dan ekspresi diri hidup berdampingan."
Pameran dimulai dengan koleksi pakaian serba hitam, termasuk busana berenda, celana panjang dan pendek berlipit, blazer longgar, serta jaket berkerah. Warna diperkenalkan pada look ke-14, yang menggambarkan emosi masa remaja ke dalam komposisi estetika koleksi.
Tekstur juga mulai menonjol, muncul dalam bentuk detail berhiaskan permata pada gaun dan rumbai holografik di atasan. Koleksi busana putih yang ramping mengikuti tren ini, mulai dari kemeja berkerah, rompi tuksedo, dan jaket yang lebih terstruktur, yang kembali berupaya "menonjolkan gesekan dan kontradiksi kaum muda dengan mengubah kiasan mode sehari-hari jadi tanda evolusi dan lambang kepemilikan yang berani."
Satu set pakaian bernuansa nude menutup presentasi, menampilkan gaun berbahan kulit, atasan berpotongan longgar, dan stoking yang dibuat bekerja sama dengan Wolford.
Advertisement
Tampilan Lain Pesohor Indonesia di Milan Fashion Week
Sebelumnya, pasangan Al Ghazali dan Alyssa Daguise ikut eksis di gelaran Milan Fashion Week 2024. Pasangan itu menghadiri show koleksi Spring/Summer 2025 Boss pada Rabu, 18 September 2024. Hal itu diketahui dari unggahan Instagram Story di akun masing-masing.
Pada momen itu, Alyssa tampil modis dengan setelah jaket dan celana kulit model longgar warna cokelat tua. Gadis berdarah Indonesia-Prancis itu juga menenteng tas jinjing hitam untuk mempercantik penampilannya.
Sedangkan, Al Ghazali terlihat necis dan elegan dengan perpaduan kemeja putih dan setelan jas warna abu-abu. Putra sulung Ahmad Dhani itu dan kekasihnya memakai koleksi jenama ternama Boss.
Lewat akun Instagram pribadinya, baik Al maupun Alyssa, memamerkan keseruan mereka di Milan Fashion Week yang dikenal sebagai salah satu pekan mode besar di dunia. Melansir The Garnette Report, Boss meluncurkan koleksi yang mendobrak batasan konvensional busana kantor.
Dipentaskan di Palazzo del Senato di Milan, lewat tema "Out of Office," fashion show tersebut tampak mengubah aturan berpakaian yang lebih formal dibanding sebelumnya.
Gaya Mewah Alyssa Daguise dan Al Ghazali
Halaman Istana Palazzo diubah jadi oasis hijau yang tenang: lanskap yang menenangkan secara estetika dengan relief-relief yang lembut di kota yang ditandai hiruk-pikuknya. Para model berjalan di sepanjang runway yang berliku, melalui pemandangan tanaman dan pohon yang semakin membangkitkan kontras struktur busana yang ditampilkan.
Tidak hanya melihat peragaan busana dari berbagai koleksi rumah mode papan atas, Al dan Alyssa berkesempatan bertemu bintang dunia sekelas David Beckham, aktor Emily in Paris Paul Forman, Pemimpin Redaksi Vogue Anna Wintour, hingga penyanyi Khalid.
Kemunculan Al dan Alyssa di Milan Fashion Week sontak mencuri perhatian warganet. Banyak yang kagum dengan penampilan modis keduanya hingga memuji aura mewah pasangan yang kabarnya segera naik pelaminan tersebut.
"Gilaaa, auranya bukan main," puji seorang warganet. "Awwwww smpe teriak😭❤😍🤗," sahut yang lain. "Auranya aur-auran," komentar warganet lain. "Al semenjak sama Alyssa jadi lebih berkelas banget," sebut pengguna yang lain.
Advertisement