Sukses

Sosok Emmanuelle Atienza Anak Mantan Pejabat Filipina Diduga Habiskan Rp36 Juta Sekali Makan, Warganet Indonesia Ikut Menyindir

Warganet Indonesia sarkas dengan menyebut gaya hidup mewah keluarga pejabat, merujuk konten media sosial Emmanuelle Atienza, sebagai "value Asia Tenggara."

Liputan6.com, Jakarta - Emmanuelle Atienza, anak Kim Atienza, yang merupakan mantan Anggota Dewan Kota Manila selama tiga periode alias sembilan tahun, tengah dirujak warganet, termasuk dari Indonesia. Pasalnya, Emman berbagi konten memperlihatkan dirinya diduga menghabiskan uang 133 ribu peso (sekitar Rp36 juta) untuk sekali makan.

Dalam profilnya, melansir Preview PH, Rabu, 25 September 2024, gadis kelahiran 2006 berdarah campuran Taiwan-Filipina ini merupakan putri bungsu dalam keluarganya. Sementara kedua kakaknya, Jose dan Elliana, telah pindah untuk kuliah di luar negeri, Emman masih tinggal di Filipina bersama ayah dan ibunya, Felicia Hung, yang menjabat sebagai presiden Philippine Eagle Foundation.

Menurut GMA Network, Emman sedang mengambil jeda tahun antara SMA dan perguruan tinggi. "Saya sudah lulus sekolah SMA, dan saat ini saya sedang menjalani jeda tahun," katanya di saluran YouTube Killa Kush, beberapa waktu lalu.

Ia mengaku, "Masa SMA benar-benar mengacaukan pikiran saya, jadi jeda tahun ini (saya manfaatkan) untuk menemukan jati diri saya, apa yang sebenarnya saya sukai sebagai individu, bukan untuk mencoba menyesuaikan diri seperti saat SMA."

Emman menceritakan pada Killa bahwa ia melakukan beberapa pekerjaan sukarela. "Saya sekarang juga bekerja di GMA," imbuhnya. Ia juga mengeksplorasi seni dan mode, kemudian membagikan karyanya secara daring.

Ia berbagi kesadaran tentang priviledge yang diterimanya saat tumbuh dalam keluarga berpengaruh, bercanda menyebut dirinya sebagai "nepo baby." Emman Atienza disebut telah menunjukkan minat untuk mengambil jurusan Psikologi dan membuka pusat layanan konseling di Filipina.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Blak-blakan tentang Kesehatan Mental

Pada 2022, Emmanuelle Atienza mendirikan organisasi kesehatan mentalnya bernama Mentality Manila. Inisiatif tersebut muncul setelah ia didiagnosis dengan Gangguan Stres Pascatrauma Kompleks (CPDS) dengan ciri-ciri paranoid, rangkum Priview PH.

Sebelumnya, ia salah didiagnosis dengan depresi. "Kesehatan mental tidak boleh distigmatisasi," tulis Emman di Instagram. "Kita perlu menyingkirkan kata-kata 'gila' atau 'tidak waras' yang dikaitkan dengan penyakit mental. Saya adalah manusia. Sama seperti orang lain.”

Sama seperti saat blak-blakan soal kesehatan mental, Emman tidak takut menegur warganet yang dianggap berkomentar kasar. Ia sempat merespons kritik karena mengunggah foto-foto yang "terbuka" dan "sangat seksi."

Sama sekali tidak terganggu, Emman saat itu malah mengunggah foto bikini di samping tangkapan layar komentar-komentar jahat. Ia menulis, "Lol tidak bisa melihat para pembenci."

Maka itu, tidak heran mendapati Emman merespons kritik atas video yang memperlihatkan ia dan teman-temannya diduga menghabiskan puluhan juta rupiah untuk makan malam di sebuah restoran Jepang, lapor Phil Star. Di akun TikTok-nya, ia mengatakan bahwa mereka tidak membayar makan malam tersebut karena agensi temannya yang membayarnya.

3 dari 4 halaman

Emman Atienza Jawab Kritik

Emman menambahkan bahwa pun ia membayarnya, itu tidak salah, karena mereka menggunakan "uang hasil jerih payah kami." "Kami tidak membayar untuk itu. Kami sedang merayakan ulang tahun teman saya, dan agensinya menraktir kami makan malam," katanya.

"Meski saya membayar sejumlah itu, itu adalah pilihan dan kebebasan kami untuk menghabiskan uang yang kami hasilkan sesuai keinginan kami," tambahnya. Emman juga menanggapi seruan untuk menyumbangkan uangnya.

"Secara hipotetis, jika Anda memenangkan lotre dan menerima, katakanlah, 1 juta peso, apakah Anda akan memberikan semua uang itu pada semua orang di sekitar Anda? Tidak. Anda akan membayar tagihan Anda, mungkin menikmati makan malam yang enak, membeli beberapa pakaian bagus, dan mungkin menyumbangkan sebagian untuk amal. Anda tidak akan memberikan setiap peso pada orang lain," bebernya.

"(Kalian boleh) membenci saya karena saya kaya, tapi terapkan standar yang sama pada semua orang. Selebritas favorit Anda, baik di Filipina maupun di seluruh dunia, berpenghasilan lebih banyak, memiliki (harta) lebih banyak, dan menghabiskan lebih banyak. Saya ragu ada di antara mereka yang mengamalkan kembali kekayaan mereka," ujar dia.

4 dari 4 halaman

Warganet Indonesia Nimbrung

Kritik atas makan malam mahal Emman nyatanya tidak hanya datang dari warganet Filipina, namun Indonesia. Kebanyakan dari mereka menyindir dengan menyebut bahwa pamer gaya hidup mewah ala keluarga pejabat merupakan "value Asia Tenggara."

"Wo—ow…..peringatan darurat pinoy (Filipina) version :’ (mnggandeng kawan kelas menengah ph)," sahut yang lain, sementara pengguna berbeda menulis, "Emang gak jauh beda sama indo ya." "Wow we're all in this SEA together," timpal seorang warganet.

Pengguna lain sepakat, "11 12 dengam negara tetangga. Kayanya ini emang karakter 😅." "Sobat gue Filipino dan beberapa call terakhir she was stressed out gara-gara biaya hidup di sana makin mahal sementara gaji segitu aja. Knowing this, she must be seething in anger and probably throwing some colorful tagalog curses," komentar pengguna berbeda.

"Terus saudarinya kena tahan polisi amrik karena protes pro palestina ampe diusir dari asrama UPenn," menurut seorang warganet, merujuk pada Eliana Atienza. "Ga cuma di sini (Indonesia) ternyata yang tone deef."

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.