Sukses

3 Resep Nachos ala Bandung, Buat Sendiri Jajanan Viral di Rumah

Nachos adalah camilan yang fleksibel karena dapat diberi berbagai macam topping.

Liputan6.com, Jakarta - Ada saja jajanan viral di Bandung. Sudah jadi rahasia umum bahwa Kota Kembang merupakan destinasi wisata kuliner yang menarik, dengan perpaduan sajian tradisional dan trendi. Yang belakangan sedang wara-wiri di FYP adalah nachos ala Bandung.

Itu sebenarnya merupakan campuran ragam keripik dengan saus yang bisa dipilih sesuai selera. Secara tradisional, nachos merupakan jajanan populer dari Meksiko berupa keripik tortilla yang disiram keju cair yang gurih nan creamy.

Melansir Rokitos, Jumat, 13 Desember 2024, nachos adalah camilan yang fleksibel karena dapat diberi berbagai macam topping. Komponennya bisa terdiri dari protein, karbohidrat, sayuran, dan yang terpenting, keju. Nachos juga dapat disesuaikan dengan kebutuhan satu orang atau sekelompok besar orang.

Bila belum bisa bertandang ke Bandung, chips campur bisa Anda buat sendiri di rumah, membuatnya jadi camilan akhir pekan yang menarik. Dari sekian banyak, berikut tiga resep nachos ala Bandung versi rumahan, seperti dirangkum dari Cookpad.

Nachos Viral dari Bandung

Resep kreasi pengguna @santi_wulandari89 membutuhkan bahan-bahan:

55 gram keripik (resep pakai merek Happy Tos)

2--3 buah nugget, goreng, potong kecil

1/2 buah tomat, buang bijinya, kemudian potong kecil

1/2 buah timun, potong kecil

1/3 buah bawang bombai, iris kecil-kecil

Secukupnya selada, iris

Sesuai selera saus keju

Secukupnya bubuk cabai

Cara Membuat Nachos Viral dari Bandung

  1. Campur semua bahan saus. Koreksi rasa.
  2. Tuang keripik dan taruh nugget di piring saji.
  3. Siram saus, lalu sajikan.
2 dari 3 halaman

Nachos ala Bandung

Resep kreasi pengguna @zisca_ membutuhkan bahan-bahan:

1 bungkus besar keripik jagung

2 sdm saus bolognese siap pakai

1 sdm mayones siap pakai

1 sdm saus keju

1/2 buah timun

1/2 buah bawang bombai

1 buah tomat merah kecil, buang biji

 

Cara Membuat Nachos ala Bandung

  1. Iris dadu timun, bawang bombai, dan tomat yang sudah dibuang bijinya.
  2. Buka kemasan keripik, tuang saus-saus di atasnya.
  3. Masukkan seluruh topping, auk rata menggunakan bantuan sendok.
  4. Pindahkan ke wadah saji, disajikan.
3 dari 3 halaman

Nachos ala Bandung

Resep kreasi pengguna @recok_kitchen membutuhkan bahan-bahan:

1/2 bungkus keripik jagung

2 lembar keju quick melt

Secukupnya keju mozzarella

2 sdm saus barbeque

1 buah sosis, potong dadu

Secukupnya mayones dan saus tomat

 

Cara Membuat Nachos ala Bandung

  1. Tuang keripik ke pinggan tahan panas, tambahkan sosis.
  2. Beri saus barbeque, saus tomat, dan mayones.
  3. Tambahkan keju, lalu panggang sampai keju meleleh.
  4. Sajikan.
Video Terkini