Sukses

Menghirup Udara yang Sama dengan S.Coups, Wonwoo, dan Vernon SEVENTEEN

Apa saja agenda seru selama meet and greet bersama S.Coups, Wonwoo, dan Vernon SEVENTEEN persembahan Chitato dan Indomilk?

Liputan6.com, Jakarta - Langit utara Jakarta melepas gerimis saat Lifestyle Liputan6.com tiba di Beach City International Stadium, Selasa siang, 17 Desember 2024. Kehadiran air langit tidak lantas membuat antusiasme CARAT, sebutan penggemar SEVENTEEN, memudar saat mereka menghitung mundur untuk kembali menghirup udara yang sama dengan S.Coups, Wonwoo, dan Vernon.

Saking tercekat, saya malah—secara tidak sengaja—melewatkan setidaknya tiga detik berharga untuk mengisap udara yang sama dengan tiga dari empat personel Hip Hop Unit SEVENTEEN tersebut saat mereka masuk ruangan jumpa pers "Wave Here on 17 Dec," acara meet and greet persembahan Chitato dan Indomilk. "Kok mereka berdiri terus?" batin saya setelah beberapa waktu.

Ketiganya ternyata sengaja menunggu dipersilakan duduk oleh Indra Herlambang, pembawa acara saat itu, sebelum menjawab pertanyaan demi pertanyaan dengan cukup santai. "Aduh, maaf maaf, silakan duduk," sebut MC berdarah Sunda tersebut.

Vernon berterima kasih atas kesempatan yang diberikan untuk bertemu CARAT di event yang berbeda. Sementara itu, Wonwoo berkata, "Kami merasa bisa lebih mengenal CARAT melalui acara seperti ini."

"Kami berusaha menghadirkan suasana ceria dan mau menyampaikan pesan (bahwa) member (SEVENTEEN) tidak takut mengungkap opini masing-masing, jadi semoga CARAT juga bisa begitu," imbuhnya, merujuk pada makna "Lead The Wave" Chitato yang dimanifestasi sebagai semangat untuk terus mengekspresikan diri dan mengejar mimpi secara autentik.

Menyepakati itu, S.Coups mengatakan bahwa yang paling penting, ia ingin para penggemar bisa menyayangi diri mereka sendiri. "SEVENTEEN bakal terus dukung CARAT," ujar dia.

2 dari 4 halaman

Momen Favorit

Di kesempatan itu, ketiga personel SEVENTEEN mengungkap waktu mereka biasanya menikmati Chitato dan Indomilk. S.Coups berbagi, "Pas selasai konser, kembali ke waiting room, di situ biasanya saya ngemil sambil mengingat semua perasaan yang didapat dari stage."

Di sisi lain, Vernon punya "aturan" tersendiri untuk ngemil. "Saya biasanya ngemil setelah merasa cukup makan makanan sehat, supaya ngemilnya juga bisa banyak," ia berbagi.

Wonwoo mengaku lebih suka menyantapnya usai rehearsal, supaya "bisa dapat energi sebelum tampil." Selain, ia kini menambah keripik kentang Chitato saat makan nasi goreng, kuliner Indonesia favoritnya.

Ia juga berbagi momen favorit menikmati Indomilk. "Latihan memerlukan banyak energi, jadi saya sering minum Indomilk Seoul Banana dengan rasa milky dan fruity-nya yang se-Korea itu, sangat pas untuk mengisi ulang tenaga," kata idola berusia 28 tahun tersebut.

Menggandeng ketiganya, Indomilk memperkenalkan lini produk Indomilk Authentic Korean Flavor. Melalui acara ini, brand tersebut mengajak penggemar dan konsumen untuk dapat memahami makna "Ngertikan Rasanya."

3 dari 4 halaman

Buka Warung Kelontong sampai Lihat Fan Project

Saat meet and great, S.Coups, Wonwoo, dan Vernon membuka Warung OPPA K-LONTONG, konsep panggung interaktif yang membuat mereka berperan sebagai penjual produk Indomilk dan Chitato. Disambut gemuruh teriakan CARAT, ketiga personel SEVENTEEN berjualan dengan gaya khas masing-masing.

Menawarkan produk Chitato kesukaannya, S.Coups mengatakan, "Chitato Mi Goreng sambil Mi-kirin kamu." Sementara itu, Wonwoo yang menawarkan Indomilk Banana berkata, "Beli Indomilk Banana, gratis senyum Wonu." Vernon tidak mau kalah, dengan berujar, "Chitato Chijeu, gurih kejunya bikin gak bisa berhenti, cobainyu?"

Mereka juga bermain gim Red Light Green Light yang mendapuk Vernon sebagai juara. Tingkahnya memboyong produk Chitato dan Indomilk sekaligus dalam wadah-wadah besar berhasil memecah tawa para penggemar.

CARAT juga disuguhkan pesona familiar ketiganya melalui permainan Follow the Maestro. Kala itu, mereka berlomba menebak judul lagu SEVENTEEN berdasarkan emoji yang ditampilkan di layar sebelum memperlihatkan kebolehan menarikan potongan koreografi lagu tersebut bersama fans.

"Water," "Monster," "MAESTRO," "LALALI," "LOVE, MONEY, FAME," dan "VERY NICE" masuk dalam daftar lagu yang mereka tebak. Di akhir acara, ketiganya menyaksikan kompilasi video fan project dari @17CARATS_INA yang sarat akan pesan hangat nan haru.

4 dari 4 halaman

Tidak Hanya Meet and Greet

Selain sesi meet and greet bersama S.Coups, Wonwoo, dan Vernon, para penggemar juga menikmati berbagai aktivasi yang disiapkan Indomilk dan Chitato. Salah satunya, mereka mencoba serunya berkaraoke di area Noraebang, menuliskan harapan di Wall of Wishes, mengabadikan momen istimewa di Photobooth, maupun berfoto di depan Photowall.

Direktur PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk Axton Salim berkata, "Kehadiran S.Coups, Wonwoo, dan Vernon dari SEVENTEEN di acara 'Wave Here on 17Dec' adalah kesempatan bagi kami untuk menghadirkan pengalaman yang dekat dan autentik bagi para penggemar."

"Kami percaya momen-momen autentik yang tercipta di acara ini dapat semakin mempererat hubungan kami dengan konsumen, sekaligus membantu mereka lebih memahami dan merasakan keunikan cita rasa produk kami," tuturnya.

Sementara itu, Head of Marketing Snack Food IFM, Harry Wibowo, mengatakan, tiga member Seventeen ini mewakili generasi muda untuk merayakan keunikan dengan cara yang autentik. S.Coups memiliki jiwa kepemimpinan, Wonwoo dengan karakter autentiknya, dan Vernon yang kreatif.

Sebagai penutup, S.Coups berharap bisa bertemu CARAT di banyak kesempatan lain. "Sehat-sehat semua dan bahagia selalu," harap Wonwoo, disusul Vernon, "Terima kasih untuk semua momen ini. Sampai ketemu saat tur (konser)!"