Citizen6, Pasuruan: Sebuah mobil pick up warna putih yang terparkir di pinggir jalan, tiba-tiba mengeluarkan api pada bagian belakang, tepat di atas tutup mesin. Penyebabnya belum diketahui, peristiwa ini terjadi di Jalan Warungdowo, Pasuruan sekitar pukul 17.30 WIB. Warga sekitar mencoba memadamkan api dengan menyiramkan pasir dan mendorong mobil ke tengah lapangan untuk menghindari terjadinya ledakan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Aparat Polsek Warungdowo tiba di Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk meminta keterangan saksi dan pemilik mobil naas itu, sesaat setelah kebakaran berhasil dipadamkan oleh warga, Minggu (10/7). (Aries Deddy)
Banjir Bandang Nyaris Hanyutkan Peneliti Bidadari Halmahera
Citizen6, Halmahera: Sungai Roray yang melintasi wilayah Taman Nasional Aketajawe Lolobata meluap tiba-tiba. Kejadian itu ditandai dengan terdengarnya suara gemuruh dari hulu, seketika air berubah warna menjadi coklat. Air meluap sekitar pukul 16.00 WIT dan berlangsung selama 30 menit, tenda peneliti bidadari halmahera (Semioptera wallacei) yang terletak tidak jauh dari sungai hancur, namun tidak ada korban jiwa dari pristiwa ini, Sabtu (3/7). (Pengirim: As Ari Wahyu Utomo)
Mobil Satuan Intel Aceh Timur Ditembus Peluru
Citizen6, Aceh Timur: Kejar-kejaran antara Polisi dan bandar sabu-sabu terjadi di Aceh Timur. Ketika melakukan pengejaran di lintasan Jalan Negara, Banda Aceh, Polisi mencoba menghentikan satu unit Mobil Honda Jazz Merah (BK 83 P) yang dicurigai, namun mobil itu tetap melaju kencang. Atas kecurigaan itu Polisi memberikan tembakan peringatan, sempat terjadi baku tembak yang mengakibatkan mobil satuan Intel Polres Aceh Timur ditembusi peluru tersangka yang diduga kuat bandar narkoba. Polisi berhasil mengamankan mobil tersebut, namun pelaku berhasil kabur dengan membawa pistol ditangannya. Kamis (7/7). (Pengirim: Hasballah Kadimin)
Ular Piton Terjerat Jaring Nelayan
Citizen6, Riau: Warga Kelurahan Sungai Salak, Kecamatan Tempuling digegerkan oleh seekor ular piton yang besar. Ular piton ini ditemukan oleh warga di pinggir Sungai Tempuling, Indragiri Hilir, Riau. Ternyata Ular piton tersebut terjerat jaring nelayan yang tidak terpakai lagi. Salah satu warga menuturkan, panjang ular tersebut sekitar lima meter dengan diameter 50 cm. Warga kemudian beramai-ramai mendatangi tempat tesebut untuk menyaksikan secara langsung, Kamis (7/7). (Pengirim: Juul)
Penemuan Mayat di Sungai Aceh Timur
Citizen6, Aceh Timur: Warga Kabupaten Aceh Timur dan sekitarnya dikejutkan dengan penemuan mayat Sekretaris Desa (Sekdes) di kawasan sungai Kecamatan Idi Rayeuk. Korban ditemukan telah mengapung oleh nelayan di kawasan Desa Keude Blang, Kamis (7/7) sekitar pukul satu siang. Kini korban di bawa ke RSUD Idi untuk di visum. (Pengirim: Hasballah Kadimin)
Citizen6, Jakarta: Seorang warga bernama Supriyatno berhasil merekam keanehan di langit Jakarta, dari lantai 10 Nusantara III Komplek Parlemen Senayan, Jakarta (16/6). (Pengirim: Akhid)
Citizen6: Terinspirasi dari keadaan bangsa ini, anak negeri ciptakan lagu sindiran. (Pengirim: Vicky)
Citizen6: Aksi Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang bernyanyi layaknya penyanyi terkenal. (Pengirim: Ricko linggot)
Citizen6, Banjar Baru: Dibuka oleh Wakil Walikota Banjar Baru dalam memperingati Hari Anti Narkoba Internasional (HANI) 2011, dimeriahkan dengan acara Touring Motor bike dengan tema "Membelah Belantara Mandiangin Kalimantan Selatan," Minggu (19/6). (Pengirim: Rudy)
Citizen6, Bali: Ayam jantan berusia lebih dari tiga tahun ini memiliki keunikan pada bentuk tubuhnya. Tidak seperti ayam pada umumnya, bentuk tubuh ayam ini tegak seperti bebek. Anehnya ayam ini berjalan sambil berdiri. Kemungkinan besar ayam ini adalah hasil persilangan (tidak sengaja) antara ayam dengan bebek. Jalu (Jalan Lurus), demikian ayam ini biasa dipanggil saat ini berada di Desa Penarukan, Singaraja, Bali. (Nyoman Sujana).
Warga Menolak Pemagaran Tanah Desa
Citizen6, Surabaya: Warga Pedukuhan Sepat, Kelurahan Lidah Kulon, Surabaya melakukan aksi penolakan terkait rencana pemagaran di daerah waduk yang merupakan tanah desa yang masih dalam proses, (20/6). Pemagaran sudah dilakukan selama tiga hari berturut-turut dan didampingi pihak kepolisian, rencana pemagaran itu masih terus dilakukan pihak PT Ciputra Surya tbk dengan mendatangkan pekerja yang terkesan preman, Rabu (22/6). (Pengirim: Heru)
Simulasi Pengamanan Pemilukada di Kota Tebing Tinggi
Citizen6, Tebing Tinggi: Polres Tebing Tinggi beserta Gabungan Satuan Brimob Tebing Tinggi menggelar simulasi pengamanan Pemilukada di Kota Tebing Tinggi. Guna melihat kesiapan dari personel dalam menghadapi aksi-aksi pengunjuk rasa maupun aksi yang mungkin mengarah pada tindakan anarkis, diharapkan semua anggota dapat menguasai situasi ataupun keamanan Pemilukada di Kota Tebing Tinggi. (Pengirim: Rudi Purba)