Berlaga melawan Lucas Corvee/Ronan Labar dari Prancis, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menang mudah dan unggul dua set langsung 21-13 dan 21-10. Kemenangan ini memastikan langkah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto melaju ke perempatfinal Olimpiade 2024. Laga selanjutnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan berhadapan dengan wakil India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty dalam pertandingan terakhir sekaligus memperebutkan posisi teratas di Grup C ganda putra bulu tangkis Olimpiade Paris 2024.
Gala premiere film dokumenter Rossa 'All Access to Rossa 25 Shining Years' digelar pada 25 Juli 2024 di CGV Grand Indonesia, Jakarta. Film berdurasi 82 menit ini menceritakan kisah hidup dan perjalanan karier Rossa selama 25 tahun di industri musik. Didampingi anak semata wayangnya, Rossa tampil elegan pakai gaun warna hitam di gala premiere film dokumenternya.
Nama Riri Febrian seolah tenggelam dari dunia hiburan tanah air. Sosok pemain sinetron “Anak Jalanan” ini sudah tak lagi terjun sebagai artis. Bahkan kabar pernikahannya dengan Wilson yang bukan berlatar belakang artis. Mereka sudah dikaruniai seorang putra, dan bahkan wanita 28 tahun ini tengah hamil anak kedua.
Tissa Biani dan Dul Jaelani kembali menunjukkan sisi romantis mereka dengan menghabiskan waktu bersama di Gunung Prau. Pendakian ini dipenuhi momen-momen manis yang berhasil diabadikan dalam berbagai foto. Mereka terlihat kompak dan ceria sepanjang perjalanan, memamerkan kebersamaan yang penuh cinta.
Topan ini merupakan yang terkuat melanda Taiwan dalam delapan tahun terakhir. Topan Gaemi memaksa pihak berwenang untuk menutup sekolah dan kantor, menangguhkan pasar saham, dan mengevakuasi ribuan orang. Topan Gaemi yang melanda Taiwan utara pada hari Kamis (25/7/2024) juga menimbulkan korban jiwa. Dilaporkan, tiga orang tewas, sejumlah jalan tergenang banjir, dan menimbulkan kemacetan lalu lintas.
Laura Moane baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-18. Dalam momen ulang tahunnya tersebut, aktris yang namanya belakangan ini banyak disorot, tampil menawan mengenakan gaun indah yang membuat auranya terlihat semakin berkelas. Sosoknya yang tampil anggun ini pun langsung dibanjiri oleh berbagai komentar netizen.
Titi Kamal baru-baru ini tengah menikmati momen liburan seru di Barcelona, Spanyol. Dalam perjalanan ini, Titi mengabadikan momen-momen indahnya di salah satu ikon arsitektur dunia, yaitu Sagrada Familia. Sebuah katedral megah dibangun sejak 1 abad lalu yang sampai sekarang belum selesai.
Hujan tanpa henti mengguyur Filipina utara pada 24 Juli, memicu banjir di kota Manila dan tanah longsor di wilayah pegunungan. Banjir disebabkan tinnginya curah hujan imbas dari Topan Gaemi yang melanda Filipina. Tim penyelamat dikerahkan ke seluruh area untuk membantu mengevakuasi orang-orang dari rumah-rumah yang tergenang banjir. Ketinggian air mencapai ketinggian setinggi dada orang dewasa.
Alyssa Daguise, seorang selebriti dan influencer ternama, baru-baru ini menarik perhatian publik dengan potret elegannya saat menikmati perjalanan mewah menggunakan kereta Eastern & Oriental Express. Perjalanan ini tidak hanya menampilkan keindahan alam Asia Tenggara dengan rute Singapura - Malaysia, tetapi juga menonjolkan gaya hidup berkelas yang diperlihatkan oleh Alyssa.(Liputan6.com/IG/@alyssadaguise)
Ribuan pengungsi Palestina kembali harus mengungsi untuk mencari keselamatan selama serangan udara dan darat Israel. Kementerian Kesehatan di Gaza yang dikelola Hamas mengatakan pada 23 Juli 2024, operasi Israel di kota utama selatan Khan Yunis menewaskan 70 orang. Serangan Israel juga melukai lebih dari 200 orang. Sebelumnya, militer Israel mengklaim pihaknya merencanakan operasi terhadap militan Hamas yang telah menempatkan diri di zona kemanusiaan.
Grand Prix Hungaria siap digelar di Sirkuit Hungaroring, 19-21 Juli 2024. Balapan jet darat ini jadi salah satu dari dua seri penutup paruh pertama F1 2024. Grand Prix Hungaria yang menjadi seri ke-13 F1 2024 akan berlangsung dalam 70 putaran atau lap. Untuk diketahui, Sirkuit Hungaroring memiliki panjang lintasan 4,38 kilometer dan 14 tikungan. Saat ini posisi puncak klasemen sementara masih dihuni Max Verstappen dengan 255 poin, diikuti Norris (171), dan Charles Lecrerc (150).
Acha Septriasa, salah satu selebriti Indonesia yang saat ini menetap di Australia. Sudah beberapa tahun tinggal di Negeri Kanguru, Acha kerap mengunggah berbagai aktivitasnya yang menyenangkan. Salah satunya ialah mengabadikan potret serunya waktu berada di pelabuhan New South Wales, Australia. Banyak netizen menyebut potretnya ini tampil fresh bak anak ABG.