VIDEO: Polisi Tetapkan Tersangka Kasus Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan
Polisi menetapkan pria berinisial IS (26) sebagai tersangka pembunuhan gadis penjual gorengan Nia Kurnia Sari (NKS) di Padang Pariaman, Sumatera Barat. Saat ini polisi masih memburu tersangka.
VIDEO: 'Horor' Terjebak Macet 16 Jam di Kawasan Puncak
Libur panjang akhir pekan dimanfaatkan banyak warga untuk berwisata ke kawasan Puncak Bogor dan sekitarnya. Ramainya pengunjung memicu macet parah di jalanan dua arah. Ribuan kendaraan pun terjebak macet hingga 16 jam.
VIDEO: Jokowi Batal Resmikan Chatra di Stupa Utama Candi Borobudur
Terjadi polemik terkait pemasangan chatra di stupa utama Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. Museum Cagar Budaya Candi Borobudur memutuskan menunda pemasangan tersebut, sehingga peresmian oleh Presiden Joko Widodo yang dijadwalkan pada 18 September 2024, akhirnya ditunda.
VIDEO: Kantor Perusahaan Animasi yang Diduga Siksa Karyawati Sepi
Setelah viral di media sosial terkait curhatan seorang karyawati yang diduga mengalami kekerasan dan eksploitasi oleh atasannya di sebuah studio game dan animasi di Jalan Sumenep No. 23, Menteng, Jakarta Pusat, lokasi tersebut kini tampak sepi dari aktivitas.
VIDEO: Binus Bantah Ada Bullying dalam Lingkungan Sekolah
Kuasa hukum Binus School Simprug, Otto Hasibuan, membantah telah terjadi perundungan atau bullying di dalam lingkungan sekolah. Bantahan itu disampaikan berbarengan dengan pemutaran rekaman CCTV dan video amatir dari siswa.
VIDEO: OneLoveSpiritHope Community Gelar Batak Berlari Bersama Difabel
OneLoveSpiritHope Community, didukung oleh Gereja HKBP Pasar Rebo, dengan antusias mengadakan acara Batak Berlari 2024 sebagai bagian dari perayaan HUT ke-45.
Dengan tema Fun Walk and Fun Run for Charity Donation, acara ini berhasil menggabungkan olahraga, pengenalan budaya Batak, dan pelayanan kasih. Diadakan di QBIG BSD City, acara ini diikuti oleh 789 peserta lintas suku, ras, dan agama, menunjukkan inklusivitas dan persatuan. Batak Berlari 2024 juga mendukung Tahun Oikumene Inklusif HKBP, menyuarakan solidaritas dan kebersamaan dalam keberagaman.
VIDEO: Program Unik Paslon Bupati Pinrang, Janji Berikan Uang Panai Untuk Pemuda
Paslon Bupati dan Wakil Bupati di Pinrang, Sulawesi Selatan memiliki program unik yakni program bantuan "uang panai" untuk pemuda yang hendak menikah.
VIDEO: Venue PON XXI 2024 Voli Dikritik, Panpel Minta Maaf
PON XXI 2024 di Aceh-Sumut menghadapi masalah persiapan venue yang belum siap meskipun pertandingan sudah dimulai. Panitia Pelaksana Voli menyampaikan permintaan maaf kepada atlet dan masyarakat, mengakui tantangan dalam infrastruktur dan persiapan venue. Panitia berharap semua masalah dapat diselesaikan tepat waktu.
VIDEO: Budi Arie Pastikan Fufufafa Bukan Gibran Rakabuming
Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi pastikan akun Kaskus Fufufafa bukanlah milik Gibran Rakabuming Raka. Budi Arie pun hingga kini masih mencari siapa pemilik akun Fufufafa sebenarnya.
VIDEO: Ridwan Kamil Datangi Rumah Bang Yos, Bahas Apa?
Bakal calon Gubernur Jakarta Ridwan Kamil mendatangi rumah mantan Gubernur DKI Sutiyoso alias Bang Yos di Jatikarya, Bekasi, Jawa Barat. Ridwan Kamil datang tanpa didampingi oleh wakilnya Suswono.
VIDEO: Rano Karno Sambut Forkabi di Kediamannya
Bakal calon wakil Gubernur Jakarta Rano Karno menerima kunjungan Forkabi di kediamannya di Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Dalam pertemuan itu, Forkabi mendukung pasangan Pramono Anung-Rano Karno dalam Pilkada Jakarta 2024.
VIDEO: Beda Pasangan Soal Peserta Pilkada, Kades di Boyolali Dipukul Warga
Lantaran berbeda pandangan soal paslon peserta Pilkada, seorang warga di Boyolali nekat memukul wajah kepala desa dengan menggunakan asbak.