Petugas KAI Commuter menampilkan aksi teatrikal pertempuran 10 November 1945 di Stasiun Jakarta Kota, Jakarta, Senin (11/11/2024). Aksi teatrikal digelar untuk memperingati Hari Pahlawan. Aksi teatrikal itu bertujuan untuk menyosialisasikan nilai-nilai kepahlawanan kepada para pengguna Commuter Line khususnya di Stasiun Jakarta Kota.
Hari ini, Senin (11/11/2024), Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka meluncurkan program bernama 'Lapor Mas Wapres'. Melalui 'Lapor Mas Wapres', warga bisa menyampaikan keluhan, saran, atau gagasan langsung kepada Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka. Layanan 'Lapor Mas Wapres' dilakukan secara langsung di Istana Wakil Presiden Republik Indonesia yang dibuka setiap hari Senin hingga Jumat mulai jam 08.00 hingga 14.00 WIB. Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka juga memfasilitasi pelaporan melalui nomor WhatsApp 081117042207. Pada hari pertama pelaksanaan program 'Lapor Mas Wapres', sejumlah warga antusias datang dan membuat laporan.
Aksi yang diikuti ratusan buruh ini untuk menolak regulasi pengupahan yang bertentangan dengan keputusan Mahkamah Konstitusi nomor 168/PUUXXI/2023. Para buruh mendesak pemerintah untuk tidak menggunakan formula dalam Peraturan Pemerintah Nomor 51 tahun 2023 tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintah Nomor 36 tahun 2021 tentang pengupahan alam perhitungan kenaikan upah minimum 2025. Desakan ini dilakukan seiring putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang mengabulkan sebagian permohonan Partai Buruh terkait jucial review Undang-undang Nomor 6 tahun 2023 tentang Cipta Kerja.
Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 2, Dharma Pongrekun berkampanye dengan datang langsung menemui warga di sekitar kawasan Jalan Rawa Bambu RT 009/RW 06 Pasar Minggu, Jakarta, Rabu (6/11/2024). Dalam kampanyenya tersebut Dharma Pongrekun berdialog sekaligus mendengarkan aspirasi warga. Saat berkampanye, Dharma Pongrekun juga mensosialisasikan program kerjanya jika terpilih nanti. Getuk Tular Adab dan Kartu Jakarta Aman menjadi program andalan Dharma Pongrekun yang terus disosialisasikan kepada warga Jakarta.
Ditresnarkoba Polda Metro Jaya melakukan pengungkapan serta penangkapan terhadap tersangka kasus peredaran gelap narkotika jaringan internasional Malaysia, Riau dan Jakarta. Dari hasil pengungkapan kasus tersebut, Ditresnarkoba Polda Metro Jaya menyita barang bukti narkoba jenis sabu seberat 117 Kg dan 90.000 butir pil ekstasi. Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto mengatakan pemberantasan narkoba ini merupakan komitmen Polri dalam menindaklanjuti program 'Asta Cita' Presiden Prabowo Subianto. Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto juga mengatakan pemberantasan narkoba harus dilakukan dari hulu sampai hilir.
Grup musik Funky Kopral saat tampil pada hari pertama festival musik All You Can Hear Gigs di Asthana Kemang, Jakarta Selatan. Dalam festival musik tersebut Funky Kopral membawakan sejumlah lagu, seperti Funchopat, Pak Tua, Bagian yang Hilang dan Superfunk. Penampilan grup musik era 2000an awal itu seolah menghapus dahaga penggemarnya di hari pertama Festival Musik All You Can Hear Gigs.
Element tampil membawakan sejumlah lagu, seperti Kupersembahkan Nirwana, Cinta Sejati, Cinta Tak Bersyarat dan Rahasia Hati. All You Can Hear Gigs merupakan festival musik yang mengusung tema True Friends Forever, yakni dengan menampilkan suasana akrab dan hangat yang membuat penonton dan pengisi acara bebas berinteraksi. Festival musik All You Can Hear Gig digelar selama dua hari, Selasa (5/11) hingga Rabu (6/11/2024).
Grup musik Light Ministry Orchestra (LMO) yang dipimpin konduktor Addie MS kembali menampilkan konser di Aula Simfonia, Jakarta (3/11/2024). Konser tersebut mengusung tema 'Empowering Youth Through the Process of Courage and Education in All Abilities'. Konser ini menyajikan 13 aransemen pilihan dengan tujuan menekankan pentingnya pemberdayaan anak muda melalui musik dan orkestra yang inklusif.
Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) resmi dideklarasikan di Indonesia Arena, Kompleks Gelora Gung Karno, Senayan, Jakarta. Sabtu (2/11/2024). Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) bertujuan membangun semangat perjuangan, persatuan, dan solidaritas nasional. Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) dideklarasikan oleh mantan Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, Rosan Roeslani. Acara deklarasi dihadiri Presiden Prabowo Subianto, Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka serta sejumlah menteri dan anggota Kabinet Merah Putih. Dalam pidatonya, Presiden Prabowo Subianto meminta Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) tidak sering membuat acara seremonial.
Ridwan Kamil berkampanye sambil mendatangi warga RT 007/RW 01, Pengadegan, Kec. Pancoran. Ridwan Kamil datang memaparkan program-programnya untuk Jakarta kepada warga jika dirinya terpilih nanti. Sebelumnya, Ridwan Kamil mengatakan bakal fokus blusukan hingga akhir masa kampanye Pilkada Jakarta 2024 berakhir. Kedatangan Ridwan Kamil disambut antusias warga.
Kejaksaan Agung (Kejagung) resmi menahan Thomas Trikasih Lembong. Sebelumnya, Kejagung Agung menetapkan Menteri Perdagangan periode 2015-2016, Thomas Trikasih Lembong sebagai tersangka dugaan korupsi terkait impor gula di Kementerian Perdagangan (Kemendag). Thomas Lembong menjadi tersangka bersama Direktur Pengembangan Bisnis PT Perusahaan Perdagangan Indonesia 2015-2016 berinisial CS. Thomas Trikasih Lembong akan menjalani masa penahanan pertama selama 20 hari ke depan di rumah tahanan (Rutan) Salemba, Jakarta.
Mantan terpidana kasus pembunuhan berencana terhadap Wayan Mirna Salihin, Jessica Kumala Wongso mengikuti sidang Peninjauan Kembali (PK) di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Selasa (29/10/2024). Sidang tersebut beragendakan pengucapan sumpah penemu novum (bukti baru) oleh Helmi Bostam dan membacakan memori Peninjauan Kembali (PK). Sebelumnya, Jessica Kumala Wongso—yang sudah dinyatakan bebas bersyarat—mengajukan Peninjauan Kembali (PK) kedua.