Liputan6.com, Bandung: Ratusan siswa sekolah menengah pertama di Bandung, Jawa Barat, Senin (11/7), berunjuk rasa di Kantor Dinas Pendidikan Kota Bandung. Para siswa yang berujuk rasa adalah siswa SMP Negeri 02, SMPN 13, dan SMPN 48 Bandung. Para siswa mengaku telah dirugikan karena sekolah mereka dijadikan percontohan program kurikulum berbasis kompetensi (KBK).
Sistem KBK menerapkan pengerjaan soal-soal dengan tingkat kesulitan sangat tinggi dibanding sekolah yang belum menerapkan sistem KBK. Akibatnya, banyak nilai siswa yang turun drastis dan tidak diterima di sekolah favorit. Kepala Dinas Pendidikan Kota Bandung yang menemui pengunjuk rasa berjanji akan menaikkan nilai para siswa yang menggunakan sistem KBK.(DNP/Patria Hidayat dan Taufik Hidayat)
Sistem KBK menerapkan pengerjaan soal-soal dengan tingkat kesulitan sangat tinggi dibanding sekolah yang belum menerapkan sistem KBK. Akibatnya, banyak nilai siswa yang turun drastis dan tidak diterima di sekolah favorit. Kepala Dinas Pendidikan Kota Bandung yang menemui pengunjuk rasa berjanji akan menaikkan nilai para siswa yang menggunakan sistem KBK.(DNP/Patria Hidayat dan Taufik Hidayat)