Sukses

Lintas Daerah

Ratusan warga korban SUTET dari tiga kecamatan di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat berunjuk rasa dengan menduduki Gedung DPRD setempat. Kelangkaan minyak tanah terjadi di Palangkaraya, Kalimantan Tengah.

Korban SUTET Berdemonstrasi

Liputan6.com, Cirebon: Ratusan warga korban saluran udara tegangan tinggi (SUTET) dari tiga kecamatan di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat kembali berunjuk rasa, Selasa (25/7). Demonstran yang menduduki Gedung DPRD ini meminta ganti rugi lahan yang dilewati SUTET. Warga juga menolak rencana pembangunan pembangkit listrik tenaga gas di Desa Pegagan, Cirebon.

Minyak Tanah Langka

Palangkaraya: Kelangkaan minyak tanah kembali terjadi di Palangkaraya, Kalimantan Tengah. Warga harus rela antre berjam-jam demi mendapatkan minyak tanah yang jumlahnya hanya lima liter. Ada warga yang terpaksa pulang dengan tangan hampa karena minyak tanah habis.

Bernabas Suebu Dilantik Sebagai Gubernur Papua

Jayapura: Gubernur terpilih Papua periode 2006-2011 Barnabas Suebu dilantik Menteri Dalam Negeri M. Ma`ruf di Jayapura. Pelantikan yang dihadiri sekitar 3.000 warga ini sempat tertunda selama tiga bulan karena terganjal gugatan pasangan yang kalah dalam pemilihan kepala daerah. Pelantikan ini juga dihadiri Gubernur Irianjaya Barat Aturi dan Ketua DPRD Papua John Ibo yang sebelumnya berseteru dengan Suebu [baca: Depdagri Diminta Membatalkan Kemenangan Barnabas-Alex].(DNP/Tim Liputan 6 SCTV)

    Video Terkini