Sukses

Polisi Jaga Perbatasan Hitu Lama-Hitu Mesing

Situasi masih mencekam setelah bentrokan antara warga Desa Hitu Lama dan Hitu Mesing, Maluku. Menjelang dini hari tadi ratusan polisi masih berjaga di perbatasan kedua desa. Polisi dibantu Brimob juga menyisir rumah-rumah warga.

Liputan6.com, Masohi: Situasi pascabentrokan antara warga Desa Hitu Lama dan Hitu Mesing, Maluku, masih mencekam. Ratusan polisi masih berjaga di perbatasan kedua desa, Ahad (27/4) dini hari. Polisi dibantu Brigade Mobil juga menyisir rumah-rumah warga. Dari penyisiran tersebut disita berbagai senjata tajam termasuk parang dan anak panah.

Warga kedua desa di Kecamatan Leihitu, Kabupaten Maluku Tengah, masih khawatir bentrokan berlanjut. Akibat insiden semalam seorang warga tewas, tiga orang terluka parah, dan puluhan lainnya luka ringan. Sebagian korban masih dirawat di rumah sakit [baca: Bentrok di Leihitu, Satu Warga Tewas].(YNI/Tim LIputan 6 SCTV)

    EnamPlus