Sukses

<i>Tangan Peri</i>, Fungsionalkan Benda Lewat Lukisan

Seni lukis di atas kaca yang dirintis Retty sejak 2005 diberi nama Tangan Peri. Maknanya adalah ingin memberikan nilai lebih dari suatu benda sehingga lebih indah penuh warna dan fungsional.


Liputan6.com, Jakarta: Masa pensiun bukanlah akhir dari suatu kreativitas seseorang. Ini dibuktikan seorang dokter yang telah mengakhiri masa baktinya di dunia paramedis, Retty Soeryo Soedibyo Mars. Berawal dari kegemarannya melukis di atas kanvas, perempuan berusia 60 tahun ini mengisi hari tuanya dengan menekuni seni lukis dari media kaca.

Usaha seni lukis di atas kaca yang dirintis Retty sejak 2005 ini diberi nama Tangan Peri. Makna dari nama itu adalah ingin memberikan nilai lebih dari suatu benda seperti layaknya seorang peri yang selalu membuat keajaiban. Apapun yang disentuhnya akan menjadi lebih indah penuh warna dan fungsional.

Motif lukisan wanita berdarah Sunda ini umumnya bergambar hewan seperti burung, ikan, kupu-kupu, atau kucing. Ada juga motif bunga seperti mawar. Ia memaknai motif lukisan ini sebagai simbol keindahan dan keharmonisan. "Saya ingin membuat sesuatu bisa dipakai, jadi fungsional. Orang bisa menikmati keindahannya walaupun itu mungkin toples. Toples bisa jadi tempat kerupuk, bisa juga menjadi penunjang interior rumah," kata Retty.

Bakat melukis Retty ternyata mengalir pada anak perempuannya, Adra Gesza. Gadis berusia 23 tahun ini mengikuti jejak sang ibu sejak duduk di bangku kelas tiga sekolah dasar. Selain membantu sang ibu melukis, Adra juga memiliki peran penting dalam pemasaran.

Menurut perempuan yang bekerja sebagai penulis naskah di sebuah perusahaan periklanan ini, terdapat perbedaan selera motif antara masyarakat Indonesia dengan wisatawan asing. Jika masyarakat Indonesia menyukai motif penuh dengan warna-warna mencolok, para turis lebih menyukai motif dan warna sederhana.

Kolaborasi ibu dan anak dalam menciptakan kreasi yang indah dan unik ini patut dicontoh. Karena walaupun keduanya sibuk dengan kegiatan masing-masing, mereka masih bisa meluangkan waktu untuk menjalankan usaha. Alhasil hobi mereka bisa menghasilkan omzet hingga jutaan rupiah per bulan. Mereka juga tak pernah menemui kendala berarti karena menjalani seni ini tanpa beban.(YNI/Tim Usaha Anda)


Tangan Peri

Alamat : Jalan Karang Tengah Raya No. 8, Lebak Bulus, Jakarta Selatan
Telepon: 0816 779 470 atau (021) 769 1473
Website: www.tanganperi.com
Email  : tanganperi@yahoo.com