Sukses

Pendukung Bibit Waluyo Menggunduli Kepala

Puluhan pengurus dan kader PDIP Banyumas menggunduli kepala mereka sebagai syukur atas kemenangan pasangan Bibit Waluyo dan Rustriningsih dalam pemilihan gubernur Jateng. Perolehan suara pasangan Bibit-Rustri di Banyumas lebih dari 60 persen.

Liputan6.com, Banyumas: Puluhan pengurus dan kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Banyumas menggunduli kepala mereka sebagai syukur atas kemenangan pasangan Bibit Waluyo-Rustriningsih dalam pemilihan gubernur Jawa Tengah. Perolehan suara pasangan Bibit-Rustri di Banyumas lebih dari 60 persen [baca: Bibit Waluyo-Rustriningsih Masih Unggul].

Hasil penghitungan suara pilkada Jateng menempatkan pasangan Bibit-Rustri di urutan pertama. Hampir dipastikan pilkada yang diselenggarakan untuk pertama kalinya ini akan berlangsung satu putaran. Pasalnya pasangan Bibit-Rustri perolehan suaranya telah mencapai lebih dari 30 persen.

Berdasarkan hasil penghitungan Komisi Pemilihan Umum Provinsi Jateng pasangan Bibit-Rustri memperoleh 42,38 persen suara. Urutan kedua dan ketiga masing-masing ditempati Bambang Sadono-Muhammad Adnan (22,49 persen) serta Sukawi Sutarip-Sudharto (16,77 persen). Dua urutan terakhir ditempati Muhammad Tamzil-Rozak Rais (11,94 persen) dan Agus Suyitno-Kholik Arif (6, 42 persen).(JUM/Tim Liputan 6 SCTV)

    Video Terkini