Liputan6.com, Jakarta: Antrean panjang truk terjadi di pintu masuk Jakarta International Container Terminal (JICT), Tanjungpriok, Jakarta Utara, Sabtu (9/8) malam. Antrean mencapai dua kilometer hingga menimbulkan kemacetan. Truk-truk ini sudah antre sejak pagi karena terminal kontainer Tanjungpriok tengah melaksanakan sosialisasi No Pungli.
Sebelumnya, Serikat Pekerja JICT bersama Komisi Pemberantasan Korupsi menjalankan program yang diberi slogan No Pungli. Aksi ini diharapkan bisa menghentikan praktik pungutan liar di Pelabuhan Tanjungpriok. Rencananya sosialisasi aksi ini akan dilaksanakan hingga tiga bulan mendatang.
Namun baru memasuki hari kedua sosialisasi, antrean truk yang akan masuk ke areal pelabuhan semakin panjang. Bahkan antrean mencapai Jalan Raya Cakung, Cilincing.(IAN/Dwi Anggia dan Agus Suprajitno)
Advertisement
Error loading player:
No playable sources found